Suara.com - Manchester City akan menjamu Sheffield United di pekan ke-20 Liga Inggris 2023/2024. Pertandingan tersebut akan digelar di Etihad Stadium, Sabtu (30/12/2023) malam WIB.
Tentu saja Man City sangat diunggulkan bisa memenangi pertandingan ini. Dari segi kualitas dan materi pemain, The Citizens unggul jauh.
Manchester City terkini masih dalam tangga perebutan juara Liga Inggris. Meski saat ini tim asuhan Pep Guardiola berada di posisi empat dengan 37 poin.
City tertinggal lima poin dari pemuncak klasemen sementara Liverpool. Tapi, The Citizens masih memiliki satu tabungan pertandingan.
City dipastikan mengincar kemenangan di laga ini, meski tidak akan diperkuat oleh bomber andalannya Erling Haaland dan bek tangguh John Stones.
"Tidak ada yang berubah dari pertandingan terakhir. Kami memiliki cedera yang sama ditambah John Stones," kata Guardiola dilansir Manchester Evening News, Jumat (29/12/2023).
Sementara itu di kubu lawan, Sheffield dipastikan harus kerja keras untuk bisa meraih poin di pertandingan ini. Apalagi, mereka berstatus tim tamu di laga ini.
Ditambah lagi Sheffield tidak turun dengan kekuatan terbaiknya. Ada sejumlah nama tidak bisa dimainkan karena akumulasi kartu dan cedera.
Mereka adalah Hamer (skorsing), Ahmedhodzic (skorsing), Basham (cedera), Egan (cedera), Davies (cedera), dan Jebbison (cedera).
Baca Juga: Klasemen Liga Inggris Usai Arsenal Kalah: Liverpool Duduk Manis di Puncak
"Ada beberapa pemain yang terkena skorsing dan beberapa pemain mengalami cedera dan memar yang akan kami periksa," ujar Chris Wilder disadur lewat BBC.
"Tom Davies kembali ke lapangan dan ini merupakan berita bagus. Kami akan menggunakan apa yang kami punya dan tampil sekompetitif mungkin," jelasnya.
Sheffield hingga kini belum mampu beranjak dari dasar klasemen sementara Liga Inggris. Tiga poin menjadi sangat berharga bagi mereka untuk keluar dari zona merah.
Prediksi Susunan Pemain
Manchester City (4-2-3-1): Ederson; Gvardiol, Ake, Akanji, Walker; Kovacic, Rodri; Grealish, Foden, Silva; Alvarez.
Pelatih: Josep Guardiola.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
John Herdman Panas! Pelatih Baru Timnas Janji Beri Kejutan Besar Maret 2026
-
Nonton Persib Bandung vs Persija Jakarta, John Herdman Sampai Geleng-geleng
-
9 Bintang Timnas Indonesia Kirim Pesan Sambutan Hangat untuk John Herdman
-
Wonderkid MU Shea Lacey Disebut 'The Next' Phil Foden Meski Jadi Biang Keladi Tersingkir di Piala FA
-
Soal Skuad Piala AFF 2026, John Herdman Singgung Striker Juventus yang Bobol Gawang Emil Audero
-
Penyerang Timnas Indonesia Dirumorkan Segera Hijrah ke Liga Thailand, Siapa Dia?
-
John Herdman Percaya Diri Tatap Piala Asia 2027, Optimis Berbicara Banyak
-
Bursa Transfer Pelatih Real Madrid: Enzo Maresca atau Jurgen Klopp?
-
Baru 20 Tahun, Kadek Arel Resmi Jadi Anggota Exco APPI
-
Lucas Paqueta Ingin Pulang ke Liga Brasil, Rela Gajinya Dipotong