Suara.com - Pelatih Timnas Irak Jesus Casas tengah mempersiapkan timnya untuk menyongsong Piala Asia 2023. Salah satunya melawan Timnas Indonesia. Namun ternyata ada yang lagi dipersiapkan Jesus untuk itu.
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong pun harus waspada.
Sebab Jesus Casas, secara cermat intip cara bermain Asnawi Mangkualam dan rekan-rekannya.
Setelah menyelesaikan pemusatan latihan di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab (UEA), Irak menutup kamp latihannya selama sepuluh hari pada Rabu (10/1/2024).
Latihan tersebut menjadi penutup yang efektif setelah Irak menghadapi uji coba melawan Korea Selatan pada Sabtu (6/1/2024) dan mengalami kekalahan dengan skor 1-0.
"Kami sekarang fokus mempelajari gaya bermain tim-tim Grup D, guna memilih kombinasi yang mampu meraih kemenangan," kata Jesus dikutip dari media Irak, Mustaqila.com.
Pelatih asal Spanyol itu melihat laga uji coba melawan Korea Selatan sebagai kesempatan untuk mengidentifikasi kelemahan timnya.
Jesus Casas juga menyampaikan fokus timnya pada tahap mempelajari lawan-lawan mereka di Grup D Piala Asia 2023, yang terdiri dari Jepang, Vietnam, dan timnas Indonesia.
"Dalam fase ini, kami berfokus memahami gaya bermain tim-tim Grup D untuk menentukan kombinasi strategis yang dapat membawa kemenangan," kata Jesus.
Baca Juga: Respons Adam Alis usai Gantikan Saddil Ramdani di Skuad Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2023
Irak akan memulai kampanye mereka di Piala Asia 2023 dengan melawan timnas Indonesia pada 15 Januari 2024.
Pertandingan selanjutnya akan melibatkan Jepang empat hari kemudian, diikuti oleh pertarungan melawan Vietnam pada 24 Januari 2024.
Performa lagi lemah
Sebelumnya, Jesus Casas, menyoroti penurunan performa para pemainnya menjelang pertandingan melawan Timnas Indonesia dalam fase grup Piala Asia 2023.
Komentar ini muncul setelah Irak mengalami kekalahan tipis 0-1 dari Korea Selatan dalam uji coba terakhir mereka, Sabtu pekan lalu.
Casas mengakui bahwa uji coba melawan Korsel memberikan pengalaman berharga bagi timnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Baru 17 Tahun! Cucu Orang Jakarta Ini On Fire di Klub Besar Belanda
-
Rincian Sanksi FIFA ke PSSI dan Pemain Keturunan Timnas Indonesia
-
Ruben Amorim Balas Sindiran Cristiano Ronaldo, Ingatkan Kesalahan di Masa Lalu
-
Prediksi Parma vs AC Milan: Pasukan Allgeri Siap Libas Gialloblu
-
Link Live Streaming Nonton Timnas Indonesia U-17 Vs Brasil
-
Pelatih Emil Audero Mau Pecahkan Rekor di Kandang Pisa, Tapi Kayaknya Sulit
-
Calon Pelatih Timnas Indonesia Ini Bisa Sangat Cocok dengan Simon Tahamata
-
Prediksi Juventus vs Torino: Ujian Luciano Spalletti di Derby della Mole
-
Garudayaksa Tumbang untuk Pertama Kalinya di Championship, Begini Alasan Pelatih
-
Kenapa Pertandingan Timnas Indonesia di FIFA Matchday November 2025 Tak Dihitung Ranking?