Suara.com - Brentford resmi menambah amunisi untuk mengarungi putaran kedua Liga Inggris 2023/2024 dengan meminjam bek kiri Sergio Reguilon sampai akhir musim ini dari Tottenham Hotspur.
Peminjaman ke Brentford pada bursa transfer Januari 2024 ini merupakan peminjaman kedua bagi Sergio Reguilon pada musim ini setelah sebelumnya pesepakbola asal Spanyol itu menghabiskan setengah musim paruh pertama bersama Manchester United dengan membuat 12 penampilan pada semua kompetisi.
Namun, servis Reguilon memang tidak lagi dibutuhkan Manchester United karena performanya yang terbilang biasa-biasa saja. Setali tiga uang, Tottenham sebagai klub pemilik juga tak memerlukan servis pemain berusia 27 tahun itu.
“Sergio Reguilon bergabung dengan Brentford dengan status pinjaman dari Tottenham Hotspur hingga akhir musim,” demikian pernyataan di laman resmi Brentford, Kamis (18/1/2024).
Kedatangan Reguilon langsung disambut baik oleh pelatih Brentford, Thomas Frank. Manajer asal Denmark itu mengatakan Reguilon sebenarnya bek kiri yang berkualitas karena mempunyai kaki kiri yang bagus dan permainan yang ofensif.
Selain itu, berbekal pengalamannya membela dua klub top Liga Inggris, Tottenham dan Manchester United, Frank yakin kedatangan Reguilon akan mengangkat performa The Bees --julukan Brentford-- yang kini masih tercecer di posisi ke-16 klasemen sementara Premier League 2023/2024 dengan 19 poin.
BACA JUGA: Resmi Didepak AS Roma, Kutukan Musim Ketiga memang Nyata buat Jose Mourinho
“Sergio sangat cocok untuk kami: pemain Premier League yang telah terbukti dalam segala aspek. Dia cocok dengan apa yang kita inginkan. Dia sangat ofensif, memiliki umpan silang yang sangat bagus, dan kaki kiri yang sangat bagus,” puji Frank.
“Dia mempunyai pengalaman yang kami butuhkan untuk melengkapi skuad lainnya dan dia memiliki karakter yang baik,” tukasnya.
Sementara itu, Reguilon mengatakan sangat senang dapat membela Brentford. Ia pun akan memanfaatkan momen peminjaman selama enam bulan ini dengan baik untuk terus meningkatkan performanya.
“Saya sangat senang, saya pikir inilah yang saya butuhkan saat ini dalam karier saya,” kata Reguilon.
“Thomas (Frank) adalah kunci dalam langkah ini, bagi saya. Saya berada di momen di mana saya harus bermain secara konsisten dan saya pikir klub ini bisa memberi saya hal itu. Enam bulan ini, saya akan melakukan segalanya untuk tim, tapi ini juga penting untuk masa depan saya,” tukasnya.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
PSMS Medan Pede Curi Poin dari Markas Persekat Tegal
-
Paul Pogba Garda Terdepan Bersama 70 Atlet Dunia Desak UEFA Sanksi Israel
-
Pegadaian Championship: Sumsel United Usung Misi Tiga Poin Lawan Persikad Depok
-
Girang Dipanggil Lagi ke Timnas Brasi, Fabinho: Terasa Debut Pertama
-
Langkah Besar Arsenal! Rekrut Sosok Penting dari Napoli, Siapa Dia?
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Piala Dunia 2026 Jadi Ajang Perpisahan Cristiano Ronaldo?
-
Winger Lincah di Liga Swiss Ini BerdarahPekalongan-Jerman, Nama Bapaknya Mursyid
-
Bantah Latih Indonesia, Ini Pernyataan Lengkap Heimir Hallgrimsson: Sori Ye
-
Kakeknya dari Bekasi, Perkenalkan Kay van Dorp Rekan Setim Anak Ronald Koeman