Suara.com - Jack Brown 'si anak hilang' Shin Tae-yong di timnas Indonesia menjadi pahlawan kemenangan Persita Tangerang melawan Arema FC dalam pekan ke-29 BRI Liga 1, Rabu (13/3/2024) malam WIB.
Laga Persita melawan Arema FC berlangsung sengit. Bagaimana tidak, tim Singo Edan berhasil unggul dua gol lebih dulu berkat Johan Alfarizi dan Charles Lokolingoy.
Akan tetapi, tim tuan rumah akhirnya berhasil menyamakan kedudukan. Adalah Ezequiel Vidal dan Ramiro Fergonzi sukses membuat skor menjadi 2-2.
Di paruh kedua, Dedik Setiawan membawa Arema unggul lagi berkat eksekusi penalti. Tidak lama kemudian, Fergonzi sukses mencetak gol untuk menyamakan kedudukan.
Nah, di menit ke-81 eks kesayangan Shin Tae-yong di timnas Indonesia, Jack Brown menjadi pahlawan kemenangan bagi tim berjuluk Pendekar Cisadane.
Dalam situasi sepak pojok yang didapatkan Persita, Jack Brown sukses menyambar bola, meski sempat membentu lawan. Nah, rebound tersebut kemudian bisa dimanfaatkan menjadi gol.
Persita Tangerang pun menang comeback secara dramatis dengan skor 4-3 atas Arema FC. Hasil ini membuat Singo Edan kini berada di zona degradasi, sedangkan Pendekar Cisadane naik.
Sementara itu, Jack Brown dulu pernah menjadi andalan Shin Tae-yong di timnas Indonesia U-19. Sayangnya kariernya meredup karena mengalami cedera parah yang membuatnya hilang bak ditelan bumi selama dua tahun terakhir.
Musim ini, mantan pemain Lincoln City sudah sembuh dari cedera dan bermain untuk Persita Tangerang. Kini ia bahkan menjadi pahlawan kemenangan.
Baca Juga: Sah Jadi WNI, Nathan Tjoe-A-On Tak Sabar Bela Timnas Indonesia
Belum lama ini, Brown juga sempat berbicara soal peluang dipanggil ke timnas Indonesia U-23.
"Saya selalu berlatih setelah cedera lama, saya selalu kerja keras di setiap sesi latihan. Saya setiap hari ada perkembangan, saya tidak mau fokus terlalu jauh, namun ingin fokus untuk besok. Latihan kedepan dan untuk meningkatkan performa lagi," ujar Jack Brown.
Berita Terkait
-
Hasil BRI Liga 1: Diwarnai Drama 7 Gol, Persita Tangerang Tekuk Arema FC di Indomilk Arena
-
Waspadai Amukan Vietnam, STY Punya Kunci Timnas Indonesia Bisa Menang di GBK
-
Alasan Djadjang Nurdjaman Memilih Kembali Latih Persikabo 1973
-
Temui Erick Thohir, STY Laporan Kondisi Pemain Timnas Indonesia di Eropa Jelang Lawan Vietnam
-
3 Amunisi Termuda Timnas Indonesia yang Dipanggil Shin Tae-yong untuk Hadapi Vietnam
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
Pertamax Tetap, Daftar Harga BBM yang Naik Mulai 1 Oktober
-
Lowongan Kerja PLN untuk Lulusan D3 hingga S2, Cek Cara Daftarnya
-
Here We Go! Jelang Lawan Timnas Indonesia: Arab Saudi Krisis, Irak Limbung
-
Berharap Pada Indra Sjafri: Modal Rekor 59% Kemenangan di Ajang Internasional
-
Penyumbang 30 Juta Ton Emisi Karbon, Bisakah Sepak Bola Jadi Penyelamat Bumi?
Terkini
-
Tiba di Arab Saudi Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026, Ini yang Dilakukan Patrick Kluivert
-
Florian Wirtz Melempem, Arne Slot: Jujur, Dia Bagus Tapi...
-
Sejarah Tercipta, Bek Timnas Indonesia Disejajarkan dengan Bintang Jepang Wataru Endo
-
Tiba Lebih Dahulu di Arab Saudi, Patrick Kluivert-Denny Landzaat Survei Venue Pertandingan
-
Bayern Munich Catatkan Win Rate 100 Persen, Vincent Kompany Tetap Rendah Hati
-
Kata-kata Dukungan Marc Klok untuk Pratama Arhan yang Dicoret dari Timnas Indonesia
-
Badai Cedera Hantam Timnas Indonesia, 5 Pemain Terancam Absen
-
Hari-hari Buruk Jordi Amat H-8 Bertemu Arab Saudi
-
Liga Sepak Bola Putri U-15 & U-18 Digelar di 4 Kota, Jaring Bintang Masa Depan Indonesia
-
Potret Masa Kecil Mathew Baker saat Gabung Melbourne City Jadi Sorotan Netizen