Suara.com - Thom Haye mengakui bahwa ia sudah mengetahui keunggulan Vietnam. Hal itu dari pengamatannya di pertandingan pertama.
Sebelumnya timnas Indonesia memang sudah melawan Vietnam di leg pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026, Kamis (21/3/2024) lalu. Skuad Garuda menang dengan skor 1-0 berkat gol Egy Maulana Vikri.
Menurut Thom Haye, pertandingan itu berjalan sengit. Gelandang berusia 29 tahun ini memandang Vietnam punya kelebihan.
Pemain SC Heerenveen ini membeberkan kelebihan Golden Star Warriors adalah mereka bisa melakukan long pass dan banyak yang mampu berlari.
"Mereka (Vietnam) bisa bermain sangat fisik, jadi saya pikir Anda harus mempersiapkan diri dengan baik untuk itu. Satu di antara kelebian mereka adalah melepaskan operan jauh dan banyak pemain yang bisa berlari," ucap Thom Haye dikutip dari laman resmi PSSI.
Sudah mengantongi kekuatan lawan, Haye pun mengingatkan timnas Indonesia agar fokus dengan hal itu. Modal itu juga bagus baginya untuk mendominasi lini tengah.
Thom Haye siap mempermalukan Vietnam dengan mematikan keunggulan lawan tersebut. Ia berhasrat untuk mengendalikan permainan.
"Saya pikir penting bagi kita untuk tetap fokus dalam hal itu. Saya pikir jika kami bisa memainkan bola dan tidak membiarkan mereka melepaskan operan jauh terlalu banyak, maka kami bisa memiliki lebih banyak kendali dalam permainan," tegasnya.
Thom Haye sendiri berpotensi debut di ketika melawan Vietnam, Selasa (26/3/2024). Pasalnya IVar Jenner cedera dan perpindahan federasi gelandang 29 tahun ini juga telah rampung.
Berita Terkait
-
Vietnam Ogah 'Tertipu' Krisis Pemain Timnas Indonesia, Sebut Sudah Prediksi Pendekatan STY
-
Timnas Indonesia Bidik Poin Penuh, Nathan Tjoe Sesumbar Sudah Punya Cara Jinakkan Vietnam di Hanoi
-
Sandy Walsh Selipkan Song of Sabdatama Sambut Timnas Day Hari Ini, Ternyata Maknanya Sangat Dalam
-
Yoo Jae-hoon Respons Candaan Netizen yang Memintanya Main karena Timnas Indonesia Krisis Kiper
-
Harga Pasar Jay Idzes Naik Drastis usai Bela Timnas Indonesia, Dua Kali Lipat Lebih
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Muhammad Ferrari Sambut Baik Laga Uji Coba Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Sangat Penting!
-
Resmi! Timur Kapadze Masuk Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
-
Update Calon Pelatih Timnas Indonesia, Siapa Saja Yang Sudah Muncul?
-
Daftar Pemain Keturunan Lama dan Baru di Timnas Indonesia U-22 untuk Lawan Mali dan SEA Games 2025
-
Kata-kata Shin Tae-yong soal Nova Arianto Gagal di Piala Dunia U-17 2025
-
PSMS Medan Pede Curi Poin dari Markas Persekat Tegal
-
Paul Pogba Garda Terdepan Bersama 70 Atlet Dunia Desak UEFA Sanksi Israel
-
Pegadaian Championship: Sumsel United Usung Misi Tiga Poin Lawan Persikad Depok
-
Girang Dipanggil Lagi ke Timnas Brasi, Fabinho: Terasa Debut Pertama
-
Langkah Besar Arsenal! Rekrut Sosok Penting dari Napoli, Siapa Dia?