Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia U-23 Shin Tae-yong (STY) menjelaskan faktor menurunya performa Garuda Muda hingga dikalahkan Irak 1-2 dalam laga perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024, Jumat (3/5/2024) dini hari WIB.
Dalam pertandingan di Stadion ABdullah Bin Khalifa, Doha, Timnas Indonesia U-23 unggul lebih dulu melalui Ivar Jenner sebelum Irak membalas lewat dua gol yang masing-masing tercipta di babak kedua dan babak pertama perpanjangan waktu.
Shin Tae-yong menjelaskan mengapa performa anak asuhannya menurun di babak kedua. Salah satunya adalah level kebugaran pemain sudah tidak sebaik di laga sebelumnya.
Baca juga: Kekalahan dari Irak Bongkar Borok PSSI, Shin Tae-yong Keluhkan Kedalaman Skuad
"Saya pikir Irak main bagus di babak kedua tentunya, mungkin itu alasannya. Tapi Anda bisa lihat pemain kami di setiap pertandingan, tim kami tidak semua solid secara individu, ada level performa yang berbeda," ucap Shin Tae-yong dalam konferensi pers usai laga.
Memang sepanjang Piala Asia U-23 2024, STY tidak terlalu banyak mengubah komposisi pemainnya. Beberapa nama bahkan tidak tergantikan seperti Ernando Ari, Justin Hubner, Nathan Tjoe-A-On, dan Marselino Ferdinan.
Timnas Indonesia U-23 juga selalu bermain dengan intensitas tinggi. Kedalaman skuad yang tak mumpuni pada akhirnya jadi kendala ketika Garuda Muda tampil di fase knock-out khususnya pasca perempat final.
"Hampir di setiap pertandingan, kecuali satu dua pemain, kami menempatkan pemain yang sama sebagai pemain inti. Jadi sulit mempertahankan level kebugaran, mungkin itu jawabannya," jelas Shin Tae-yong.
Pernyataan Shin Tae-yong secara tak langsung jadi kritik terhadap PSSI selaku federasi sepak bola Tanah Air yang bertugas merancang pembinaan dan liga yang berkualitas dengan harapan munculnya para pemain potensial.
Baca Juga: Penjelasan Kenapa Gol Pertama Irak ke Gawang Timnas Indonesia U-23 Tidak Offside
Sebagai informasi, barisan pemain pelapis Timnas Indonesia U-23 tidak mendapat banyak menit bermain dari Shin Tae-yong di Piala Asia U-23 2024.
Merujuk pernyataan Shin Tae-yong, terdapat perbedaan level antara pemain inti dan cadangan, yang memaksa sang pelatih hampir selalu menurunkan starting XI yang sama alih-alih rotasi.
Baca juga: STY Larang Pemain Timnas Indonesia U-23 Pegang Bola 3 Hari ke Depan usai Dibungkam Irak, Kenapa?
Dari 23 pemain yang dibawa Shin Tae-yong ke Piala Asia U-23 2024, sebanyak tujuh pemain hanya mendapat menit bermain yang begitu minim.
Daffa Fasya dan Bagas Kaffa sama sekali tidak diturunkan sepanjang Piala Asia U-23 2024. Sementara Rayhan Hannan dan Hokky Caraka masing-masing cuma bermain semenit dan 19 menit melawan Yordania.
Sedangkan Ikhsanul Zikrak tampil empat kali tetapi secara akumulasi waktu cuma berada di atas lapangan selama 19 menit dalam periode tersebut.
Berita Terkait
-
Lagi-lagi Shin Tae-yong Ungkap Kekesalannya Terhadap Wasit Usai Timnas Indonesia U-23 Dikalahkan Irak
-
Sisa Satu Peluang Lolos ke Olimpiade 2024, STY Janji Bakal Berupaya Keras
-
Ngerinya Skuad Guinea, Diisi 20 Pemain yang Berkarier di Luar Negeri!
-
Justin Hubner Bikin Blunder Saat Lawan Irak, Ini Komentar Shin Tae-yong
-
Media Irak Doakan Timnas Indonesia U-23 Lolos Olimpiade 2024, Insya Allah
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Manajemen Persib Pastikan Skuad Persija Persija Pakai Rantis ke GBLA
-
Marak Calo Jelang Persib vs Persija, Manajemen Maung Bandung Bakal Lakukan ini di Hari H
-
Persib Bandung vs Persija, Ini Prediksi Mantan Striker Timnas Indonesia
-
Head to Head Persib Bandung vs Persija Jakarta: Duel Panas Rival Abadi
-
Emmanuel Petit: Campur Tangan Bos Jadi Biang Kerok Hancurnya Chelsea
-
Ruben Amorim Keras Kepala, Tugas Direktur Olahraga MU Ngapain Sih?
-
Rekor Satu Dekade David Beckham Dipecahkan Bek Muda AC Milan
-
Arsenal atau Manchester City? Ini Pilihan Roy Keane Favorit Juara Premier League 2025/2026
-
Jadwal Liga Italia Pekan Ini: Ada Bigmatch Inter Milan vs Napoli, AC Milan Lawan Fiorentina
-
Link Live Streaming Persebaya vs Malut United: Debut Manis atau Pahit Tavares?