Suara.com - Setelah dua musim berseragam Juventus, Dusan Vlahovic akhirnya mengangkat trofi pertamanya bersama Juventus.
Hari bersejarah bagi Dusan Vlahovic tersebut terjadi usai partai final Coppa Italia 2023/24, di mana Juventus berhasil mengalahkan Atalanta dengan skor tipis 1-0.
Gol tunggal Juventus dalam laga yang digelar di Stadio Olimpico, Kamis (16/5/2024), dicetak oleh Vlahovic di menit ke-4. Aksi menawannya di sepanjang pertandingan juga membuatnya dinobatkan sebagai "man of the match" laga tersebut.
Baca Juga: Timnas Indonesia Ikut Turnamen Toulon di Prancis, Indra Sjafri Tutup Pintu untuk Marselino Ferdinan
“Saya hanya bisa berterima kasih kepada rekan satu tim, karena kami tahu semua yang kami lakukan tahun ini, semua kesulitan yang kami alami, dan kami mencapai kedua target yang kami tetapkan musim ini," kata Vlahovic kepada Sport Mediaset, Kamis.
“Kami menjalani Final malam ini melawan tim hebat, saya juga mengucapkan selamat kepada mereka, namun saya sudah memikirkan untuk memenangkan lebih banyak trofi lagi,” sambung pemain yang berseragam Juventus sejak Januari 2022 itu.
Sebelum partai final digelar, Juventus menyandang status underdog. Performa yang inkonsisten di Serie A menjadikan Bianconeri tim non unggulan di final Coppa Italia.
Namun takdir berkata lain. Juventus yang tidak diunggulkan mampu memenangi laga dan Vlahovic pun mengangkat trofi perdananya bersama Si Nyonya Tua.
Akan tetapi sukses Juventus meraih trofi Coppa Italia dan dipastikan tampil di Liga Champions musim depan belum memuaskan 'dahaga' Vlahovic akan prestasi.
Striker asal Serbia itu bertekad untuk memenangi semua gelar bersama Juventus musim depan.
“Saya pikir kami kesulitan untuk keluar dari momen itu, tapi saya jamin kami tidak mengubah apa pun. Itu adalah hal terbaik yang bisa kami lakukan saat itu, namun kami tetap mencapai target kami di Coppa Italia dan kualifikasi Liga Champions," kata Vlahovic.
“Ini tidak cukup, karena musim depan kami harus memenagi segalanya, karena kami adalah Juventus, ini adalah DNA kami dan apa yang diharapkan para penggemar dari kami.”
Ini adalah gelar Coppa Italia ke-15 Juventus. Sejauh ini, Bianconeri tercatat sebagai klub tersukses dalam sejarah kompetisi tersebut.
Berita Terkait
-
Daftar Juara Coppa Italia: Belum Ada yang Sanggup Tandingi Juventus, Bahkan Inter Milan
-
Nasib Nahas Gian Piero Gasperini Bersama Atalanta, Tiga Kali Final, Tiga Kali Gagal Angkat Trofi Coppa Italia
-
Gol Semata Wayang Dusan Vlahovic Paksa Atalanta Menyerah di Stadio Olimpico, Juventus Juara Coppa Italia
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Robbie Fowler Bongkar Penyebab Liverpool Anjlok, Singgung Duit Rp1,3 Triliun
-
Ronald Koeman Murka Usai Belanda Ditahan Polandia, Virgil van Dijk Kena Semprot
-
Selamat Tinggal Andre Onana! Manchester United Sudah Tak Butuh Lagi Kamu
-
Kroasia Lolos ke Piala Dunia 2026! ModricPerisic Masih Jadi Motor, Faroe Ditundukkan 3-1
-
Lionel Messi 115 Gol! Angola Jadi Saksi Rekor Baru La Pulga
-
Rizky Ridho Masuk Nominasi! Ini Sosok di Balik Nama Puskas Award
-
Buntut Panjang Kartu Merah Lawan Irlandia, Cristiano Ronaldo Dibebastugaskan
-
Gabriel Jesus Ogah Tinggalkan Arsenal tapi Mau Pulang ke Palmeiras, Kok Gitu?
-
Kontrak Harry Maguire Bakal Berakhir, MU Ingin Bek Muda Ini Pulang ke Old Trafford
-
Kondisi Terkini Skuad Timnas Indonesia U-22 Jelang Lawan Mali