Suara.com - Satu pemain keturunan Indonesia kembali mengungkapkan identitas dan asal usulnya. Kali ini, sosok tersebut ialah sayap lincah asal Belanda, Miliano Jonathans, yang berasal dari Depok.
Miliano Jonathans belakangan ini sempat menjadi perbincangan publik karena memiliki darah keturunan Indonesia. Hal ini tentu bisa membuka peluang pemain asal klub Vitesse itu untuk memperkuat Timnas Indonesia.
Yang paling baru, Miliano Jonathans mengungkapkan identitasnya kepada publik. Dalam sebuah kolom komentar, pemain berusia 20 tahun ini membeberkan asal usulnya, terutama tempat kelahiran ayahnya.
“Gue asli Jalan Pemuda, bang!” tulis Emiliano Jonathans dalam sebuah tangkapan layar di sosial media Instagram.
Lalu, akun resmi situs Transfermarkt pun merespons komentar Jonathans tersebut dengan penegasan. “Depok punya ini Boss!” tulis akun Transfermarkt tersebut.
Dalam sebuah wawancara, Emiliano Jonathan memang mengakui bahwa ayahnya berasal dari Indonesia. Dia bahkan sempat berkunjung ke Indonesia beberapa tahun yang lalu untuk menyambangi keluarga ayahnya.
“Keluarga saya sudah pernah ke Indonesia dan mereka sangat menyukainya di sana. Mereka juga mengunjungi keluarga ayah saya di Depok dan menurut mereka itu sangat menyenangkan,” ujar Emiliano Jonathans dikutip dari Transfermarkt.
“Saya sudah pernah datang ke Indonesia saat saya masih sangat kecil. Akan tetapi untuk saat ini saya berharap bisa segera mengunjungi Indonesia kembali,” tambahnya.
Selain itu, Emiliano juga membeberkan asal usul ayahnya yang lahir di Depok, kemudian memutuskan untuk pindah ke Belanda. Dia pun sempat mendapatkan cerita soal sejarah keluarganya ketika berkunjung ke Indonesia.
Baca Juga: Bosnya Jadi Tersangka Penganiayaan, Polisi Periksa 3 Guru Wensen School Depok
“Nenek dari ayah saya berasal dari Depok dan kemudian pindah ke Belanda. Dia jago sangat jago memasak! Keluarga saya mengunjungi keluarga kami di Depok bulan lalu, ujar pemain kelahiran Arnhem itu.
“Dan mereka menceritakan tentang sejarah nama keluarga kami (Jonathans). Keluarga saya merasa ini sangat menarik. Sungguh luar biasa bisa belajar lebih banyak tentang sejarah keluarga kami!” lanjutnya.
Kontributor: Muh Faiz Alfarizie
Berita Terkait
-
Bosnya Jadi Tersangka Penganiayaan, Polisi Periksa 3 Guru Wensen School Depok
-
Aksi Keji Bos Daycare Meita Irianty Bisa Picu Korban Trauma Panjang, Psikolog: Jangan Main-main sama Anak!
-
Auto Waswas Titip Anak ke Daycare, Kasus Meita Irianty Penganiaya Bayi Bikin Ibu-ibu Sakit Hati: Tega Banget!
-
Mendadak Drop di Penjara, Meita Irianty Bos Daycare Penganiaya Bayi Dilarikan ke RS Polri Kramatjati, Sakit Apa?
-
Penganiayaan Bayi di Daycare, DPR Desak Pemerintah Terbitkan Aturan Penitipan Anak
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Taktik Jitu Bojan Hodak Jaga Kebugaran Skuad Maung Bandung Hadapi Selangor FC
-
Mauro Zijlstra Mengamuk Lagi! Dua Gol ke Gawang Telstar, Tren Tajam Belum Terhenti
-
Rekor Fantastis Persib: 5 Laga Clean Sheet, Andrew Jung Siap Cetak Gol Lagi di Markas Selangor FC
-
Kena Marah Pelatih, Berapa Rating Jay Idzes saat Sassuolo Dihajar Genoa?
-
Enaknya Nova Arianto, Timnas Indonesia Cuma Disuruh Semangat Aja di Piala Dunia U-17 2025
-
Geger! Anak Patrick Kluivert Akui Penyuka Sesama Jenis: Ayah Mendukungku
-
FIFA Hukum FAM dan 7 Pemain Abal-abal Malaysia, AFC: Ini Bukan Akhir Segalanya
-
Apa yang Salah dengan Jay Idzes Cs saat Sassuolo Dihajar Genoa?
-
Pangeran Johor Tuduh FIFA Punya Motif Politik Hukum 7 Pemain Abal-abal Malaysia
-
Modal Lawan Paraguay, Pantai Gading, dan Panama, Timnas Indonesia U-17 Yakin Tidak Babak Belur