Suara.com - Timnas Indonesia di era kepelatihan Patrick Kluivert akan kedatangan pemain naturalisasi lagi. Salah satu pemain yang dirumorkan akan bela tim Garuda ialah Jairo Riedewald.
Bagi Jairo Riedewald datang ke Indonesia bukan hal baru. 10 tahun lalu ia sudah menginjakkan kakinya di Indonesias. Saat itu, Riedewald menjadi bagian darim tim Ajax yang tur ke Indonesia.
Pada 2010, Ajax melakoni tur 10 hari ke Indonesia dengan menggelar pertandingan melawan Persija dan Persib. Jairo Riedewald saat diwawancara oleh Voetbal International pada 2010 mengaku sangat gembira bisa datang ke tanah leluhurnya.
"Ayah saya lahir dan dibesarkan di Suriname, sedangkan ibu saya berdarah campuran Indonesia dan Belanda. Jadi sebenarnya saya campuran, Suriname, Indonesia dan Belanda," kata Riedewald seperti dilansir Suara.com, Jumat (17/1/2025).
"Akar (keluarga) saya di sana dan kerabat nenek saya masih tinggal di sana, yang mungkin masih mengenal saya dan mungkin membaca tentang saya," sambungnya.
"Hal itu yang membuat saya senang datang ke Indonesia. Nenek saya pun gembira ketika mendengar saya akan ke Indonesia," tambahnya.
Saat wawancara dengan media Belanda itu, Riedewald mengatakan sang nenek tinggal di Negeri Kincir Angin tersebut. "Tapi saya rasa dia akan memberi tahu keluarga besarnya saat saya datang ke sana,"
"Saya mungkin akan bertemu keluarga besar saya. Saya pasti akan berusaha meluangkan waktu untuk itu," tambah pemain Royal Antwerp itu.
Kabar naturalisasi Riedewald juga dipertegas oleh pelatih anyar Timnas Indonesia, Patrick Kluivert. Menurut eks Newcastle United itu ia sudah berbicara secara pribadi kepada sejumlah pemain keturunan Indonesia, termasuk Jairo Riedewald.
Baca Juga: Mengenal Wanita Muslim yang Dirumorkan Kekasih Mitchel Bakker
"Secara pribadi saya sudah berbicara dengan beberapa pemain untuk dinaturalisasi. Saya sibuk berdiskusi dengan pemain naturalisasi," kata Patrick Kluivert dalam sesi konferensi pers di Hotel Mulia, Jakarta, Minggu (12/1/2025).
"Mungkin saya bisa membocorkan salah satu nama tersebut adalah Jairo Riedewald, saya sudah berbicara dengannya dan berusaha meyakinkannya untuk dinaturalisasi secepatnya,” jelasnya.
Jairo Riedewald lahir di Haarlem, Belanda pada 9 September 1996. Karier sepak bola berawal saat ia main di akademi kota kelahirannya. Riedewald kemudian pindah ke akademi Ajax.
Berita Terkait
-
Mengenal Wanita Muslim yang Dirumorkan Kekasih Mitchel Bakker
-
Hadirnya Jairo Riedewald di Timnas, 3 Pemain Ini Bisa Tergeser dari Skuad
-
Termasuk STY, Ini Deretan Pelatih Timnas Indonesia yang Bisa Dicontoh Kluivert
-
Lawan Timnas Indonesia, Pelatih Australia: Bulan Maret Paling Penting
-
3 Pemain Belum Gabung Timnas Indonesia U-20, Termasuk Welber Jardim
Terpopuler
- Penampakan Rumah Denada yang Mau Dijual, Lokasi Strategis tapi Kondisinya Jadi Perbincangan
- Belajar dari Tragedi Bulan Madu Berujung Maut, Kenali 6 Penyebab Water Heater Rusak dan Bocor
- Prabowo Disebut Ogah Pasang Badan untuk Jokowi Soal Ijazah Palsu, Benarkah?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Ketiga 13-19 Oktober 2025
- 4 Mobil Listrik Termurah di Indonesia per Oktober 2025: Mulai Rp180 Jutaan
Pilihan
-
Warisan Utang Proyek Jokowi Bikin Menkeu Purbaya Pusing: Untungnya ke Mereka, Susahnya ke Kita!
-
Tokoh Nasional dan Kader Partai Lain Dikabarkan Gabung PSI, Jokowi: Melihat Masa Depan
-
Proyek Rp65 Triliun Aguan Mendadak Kehilangan Status Strategis, Saham PANI Anjlok 1.100 Poin
-
Pundit Belanda: Patrick Kluivert, Alex Pastoor Cs Gagal Total
-
Tekstil RI Suram, Pengusaha Minta Tolong ke Menkeu Purbaya
Terkini
-
Bukan Salah Florian Wirtz Jika Rekannya di Liverpool Tak Bisa Cetak Gol
-
Kisi-kisi Kondisi Timnas Indonesia di Ranking FIFA Setelah Terjungkal dari Irak
-
Joan Laporta Blak-blakan Hubungannya dengan Messi: Sempat Retak tapi...
-
Mengapa Timnas Indonesia Layak Protes Wasit Ma Ning Setelah Gagal Lolos Piala Dunia?
-
Real Madrid Kepincut Pemain Asuhan Carlo Ancelotti, Siap Keluarkan Dana Fantastis
-
Lamine Yamal Kerap Dihujat, Kylian Mbappe: Tiap Orang Bisa Salah, Gak Usah Lebay!
-
Kata-kata Patrick Kluivert Bela Diri Tak Bawa Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026
-
Marcus Rashford Bakal Dipermanenkan Barcelona, Manchester United Bisa Apa?
-
Jadwal Lengkap Pekan 9 BRI Super League 2025/2026: Ada Persebaya vs Persija
-
Akhir Era Patrick Kluivert? 5 Pelatih Kelas Dunia Siap Guncang Kursi Panas Timnas Indonesia