Suara.com - Mantan asisten pelatih yang pernah membantu Sir Alex Ferguson mengasuh Manchester United, Rene Muelensteen, ternyata kini membantu Tony Popovic sebagai asisten pelatih Timnas Australia.
Dalam keterangan yang dihimpun dari situs Transfermarkt, Rene Muelensteen tercatat menjabat sebagai salah satu asisten pelatih yang bertugas mengasuh Timnas Australia sejak tahun 2018 sampai saat ini.
Selama melewati periode tersebut, juru taktik berusia 60 tahun ini telah membantu beberapa nama pelatih. Yang paling utama tentu saja ialah Graham Arnold dalam periode 2018 hingga 2024 sebanyak 56 pertandingan.
Tentu saja, hadirnya Rene Muelensteen yang pernah meraih banyak kesuksesan bersama Manchester United bisa menjadi salah satu tantangan bagi skuad Merah Putih jelang pertemuan pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Mengenal Rene Muelensteen
Pelatih bernama lengkap Reinhard Jozef Petrus Meulensteen ini memang tak memiliki kiprah yang mentereng ketika masih aktif bermain. Sebab, nyaris semua pencapaiannya diraih ketika sudah terjun melatih.
Juru taktik kelahiran Beugen, Belanda, itu awalnya mengawali karier sebagai pelatih tim junior NEC Breda 1990-1993 ketika masih bermain. Lalu, dia pernah mengasuh Timnas Qatar U-18 (1993-1999), Al-Ittihad (1999-2000), dan Al-Sadd (2000-2001).
Namun, Rene Meulensteen merupakan salah satu otak di balik kesuksesan Manchester United selama berada di bawah arahan Sir Alex Ferguson.
Lelaki kelahiran Beugen, Belanda, 25 Maret 1964 itu menjadi tangan kanan Sir Alex Ferguson untuk menangani tim utama Manchester United.
Baca Juga: Susunan Tim Pelatih Timnas Australia, Ternyata Ada yang dari Belanda dan Pernah Bantu Alex Ferguson
Karier Rene Meulensteen di tim Setan Merah sebetulnya sudah bermula sejak tahun 2001. Saat itu, dia mengawali kiprahnya sebagai pelatih akademi.
Rene bekerja di akademi MU selama kurang lebih lima tahun. Sementara pada tahun 2005, dia diangkat untuk menjadi pelatih kepala tim cadangan MU (reserves).
Sebetulnya, Rene sempat bekerja sebagai pelatih kepala klub asal Denmark, Brondby, selama satu musim, yakni pada 2006/2007.
Namun, Sir Alex Ferguson memintanya untuk kembali ke Old Trafford untuk menjabat sebagai pelatih teknis tim utama Manchester United.
Posisi itu diduduki Rene selama semusim, yakni mulai 18 Januari 2007 hingga 18 Agustus 2008. Kemudian, ia diangkat sebagai asisten manajer Sir Alex Ferguson.
Pekerjaan ini berlangsung cukup lama, yakni mulai tahun 2008 hingga Sir Alex Ferguson memutuskan untuk pensiun dari jabatannya pada 2013.
Berita Terkait
-
Susunan Tim Pelatih Timnas Australia, Ternyata Ada yang dari Belanda dan Pernah Bantu Alex Ferguson
-
Venue Australia vs Timnas Indonesia: Sydney Football Stadium Simpan Kenangan Buruk bagi Socceroos
-
Merah-merah, Momen Timnas Indonesia Turun dari Pesawat di Bandara Australia
-
3 Pemain Timnas Indonesia yang Dipastikan Absen Lawan Australia
-
Ole Romeny Akui Dihubungi Patrick Kluivert Jelang Australia vs Timnas Indonesia
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Pertamax Tetap, Daftar Harga BBM yang Naik Mulai 1 Oktober
-
Lowongan Kerja PLN untuk Lulusan D3 hingga S2, Cek Cara Daftarnya
-
Here We Go! Jelang Lawan Timnas Indonesia: Arab Saudi Krisis, Irak Limbung
-
Berharap Pada Indra Sjafri: Modal Rekor 59% Kemenangan di Ajang Internasional
Terkini
-
PSG Punya Rekor Menawan: Mampukah Enrique Redam Kenangan Pahit di Stadion Lluis Companys?
-
Drama Sporting Lisbon Jelang Tandang ke Napoli: Terlambat Terbang dan Disambut Teror Suporter
-
Kondisi Cedera Maarten Paes Jelang Bela Timnas Indonesia: 85 Persen Fit
-
Timnas Vietnam Resmi Ajukan Naturalisasi untuk Dua Pemain Asing Baru dari Brasil
-
Barcelona vs PSG: Rekor Seimbang dan Statistik Menarik Les Parisiens Kontra Blaugrana
-
Barcelona vs PSG, Luis Enrique Sebut Ada Harry Potter di Tim Blaugrana
-
Indra Sjafri Balik Tangani Timnas U-23: Siapa Asisten yang Akan Menemani di SEA Games 2025?
-
Kylian Mbappe Menggila! Alonso Sebut Pengaruhnya di Lapangan Luar Biasa
-
Tiba di Arab Saudi Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026, Ini yang Dilakukan Patrick Kluivert
-
Florian Wirtz Melempem, Arne Slot: Jujur, Dia Bagus Tapi...