Suara.com - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, juga berada dalam sebuah tekanan yang tinggi ketika nasib Timnas Indonesia berada di ujung tanduk menjelang duel penentuan melawan Bahrain pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Sebab, di media sosial, tagar Erick Thohir Out turut menggema di samping tagar Kluivert Out seusai Timnas Indonesia dipermalukan Australia dengan skor 1-5 di Sydney Football Stadium, Kamis (20/3/2025).
Lima gol Australia dicetak oleh Martin Boyle (18' pen), Nishan Velupillay (20'), Jackson Irvine (34', 90'), dan Lewis Miller (61').
Sementara satu gol timnas Indonesia dicetak oleh Ole Romeny pada menit ke-78.
Kini, jika Indonesia harus kalah dari Bahrain, maka peluang untuk lolos ke Piala Dunia 2026 bakal semakin tertutup. Hal ini tentu juga bakal berpengaruh bagi nasib Erick Thohir yang bakal dipertaruhkan kepada publik.
Akan tetapi, ET juga punya peluang untuk bertahan mengingat jabatannya masih berjalan. Berikut Suara.com menyajikan tiga dampak positif apabila Erick Thohir memutuskan untuk tetap bertahan sebagai Ketua Umum PSSI kendati Timnas Indonesia harus kalah melawan Bahrain.
1. Lanjutkan Program
Jika memutuskan untuk tetap bertahan sebagai Ketua Umum PSSI, Erick Thohir tentu bisa kembali melanjutkan program-program yang selama ini telah dirancang oleh federasi dalam mengembangkan sepak bola nasional.
Dengan kata lain, berbagai program yang sudah berjalan selama dua tahun ini bisa tetap dipertahankan agar berlangsung konsisten dan tak terhenti di tengah jalan karena pergantian kepemimpinan.
Baca Juga: Jelang Lawan Bahrain, Kluivert Ungkap Kondisi Mental Pemain
Tak hanya itu, program naturalisasi yang belakangan ini dilakukan di berbagai kelompok usia juga bisa tetap dijaga oleh federasi apabila Erick Thohir masih menjabat sebagai Ketum PSSI.
2. Pendanaan Aman
Pendanaan PSSI untuk menjalankan berbagai program, mulai dari pengembangan pemain usia dini, penyelenggaraan kompetisi, hingga operasional tim nasional akan tetap aman apabila Erick Thohir bertahan sebagai Ketua Umum PSSI.
Pasalnya, selama ini, Erick Thohir mendapatkan keuntungan karena statusnya sebagai Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Jabatan itu membuat Erick bisa leluasa menggelontorkan dana dari perusahaan plat merah.
Misalnya, untuk menggelar kompetisi, sudah ada BRI yang menjadi sponsor utama Liga 1, serta Pegadaian yang menjadi sponsor Liga 2. Timnas Indonesia juga banyak mendapatkan sponsor.
Sedangkan Timnas Indonesia mendapatkan pendanaan dari berbagai sponsor seperti Bank Mandiri. Sponsor-sponsor itu diprediksi juga akan pergi apabila PSSI tidak lagi ditangani oleh Erick Thohir.
Berita Terkait
-
Jelang Lawan Bahrain, Kluivert Ungkap Kondisi Mental Pemain
-
Profil Robert Maaskant, Pelatih Belanda yang Sebut Euforia Terhadap Timnas Indonesia 'Lebay'
-
Statistik Gemilang Trio Jay Idzes, Justin Hubner, dan Rizky Ridho di Timnas Indonesia
-
Absen Laga Timnas Indonesia vs Bahrain, Mees Hilgers Dijuluki Pemain Berkaki Kaca
-
Lawan Bahrain, Trio Lini Pertahanan Ini Bisa Jadi Opsi Terbaik untuk Diturunkan Patrick Kluivert
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
Terkini
-
Instruksi Rahasia Bojan Hodak hingga Adam Alis Jadi Pahlawan Kemenangan Persib atas Selangor
-
Ambil Jatah Senior untuk Persiapan SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Justru Tak Ditarget Emas
-
4 Pemain Keturunan U-17 Bibit Timnas Indonesia untuk Piala Dunia 2030
-
3 Pemain Keturunan Tertutup Bela Timnas Indonesia, Ternyata Kini Nasibnya Lebih Baik
-
4 Pemain Brasil yang Wajib 'Dimatikan' Timnas Indonesia U-17 Malam Ini
-
Ricuh Usai Laga Selangor vs Persib Bandung, Suporter Tuan Rumah Coba Serbu Area Pemain
-
Profil Matthew Baker, Pemain Keturunan Suku Batak Janji Hancurkan Timnas Brasil
-
Wakil ASEAN Sibuk, Cuma Timnas Indonesia yang Tak Bertanding di FIFA Matchday November 2025
-
Pelatih Brasil Doakan Zahaby Gholy dan Timnas Indonesia Sukses di Piala Dunia U-17 2025
-
Indra Sjafri Panggil Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra untuk TC Timnas Indonesia U-23