Suara.com - Bek Timnas Indonesia, Jordi Amat, menilai Jakarta International Stadium (JIS) layak menjadi markas skuad Garuda, namun juga menegaskan ada satu masalah besar yang harus dibenahi.
Ini jika stadion megah di Jakarta Utara tersebut benar-benar digunakan untuk pertandingan Timnas Indonesia, yaitu kondisi rumput yang harus segera dibenahi.
Penilaian itu disampaikan Jordi setelah merasakan langsung atmosfer JIS ketika membela Persija menang telak 4-0 atas Persita Tangerang pada Minggu (11/8/2025).
Menurutnya, bermain di stadion tersebut akan menjadi pengalaman yang menyenangkan bagi Timnas Indonesia, namun kualitas lapangan tidak boleh diabaikan.
“Tentu saja, tentu saja (Timnas Indonesia main di JIS), itu akan sangat menyenangkan,” kata Jordi Amat usai laga melawan Persita.
“Satu hal yang perlu ditingkatkan adalah rumputnya,” jelas mantan pemain Johor Darul Ta'zim itu.
Kondisi rumput JIS memang masih menjadi sorotan karena terlihat butut saat digunakan Persija melawan Persita. Padahal, sebagai stadion modern, Jordi menilai kualitas permukaan lapangan seharusnya dijaga dengan baik.
Rumputnya harus ditingkatkan lagi, saya tidak tahu caranya, namun kita perlu mencari cara terbaik untuk meningkatkan kualitas rumput, ucapnya.
“Sangat mudah untuk tercopot, Anda tidak tahu bagian mana yang bagus atau tidak,” tutup pemain berdarah Spanyol itu.
Baca Juga: Timnas Indonesia U-17 Vs Tajikistan: Bukan soal Menang, Tapi...
Beruntungnya, Persija tidak akan kembali memakai JIS pekan depan.
Macan Kemayoran dijadwalkan melakoni laga tandang menghadapi Persis Solo pada pekan kedua Super League 2025/2026, 16 Agustus mendatang.
Tag
Berita Terkait
-
Timnas Indonesia U-17 Vs Tajikistan: Bukan soal Menang, Tapi...
-
Piala Kemerdekaan 2025: Bukan di Lapangan, Pemain Mali Latihan di Parkiran
-
Besok Kick Off! Seberapa Siap Pemprov Sumut Gelar Piala Kemerdekaan 2025?
-
Nova Arianto Siapkan Senjata Rahasia Timnas U-17 untuk Bungkam Tajikistan
-
Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026 Disebut Cuma 7 Persen
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
Zahaby Gholy Starter! Ini Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Tinggal Klik! Ini Link Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Siapa Justen Kranthove? Eks Leicester City Keturunan Indonesia Rekan Marselino Ferdinan
-
Menko Airlangga Ungkap Dampak Rencana Purbaya Mau Ubah Rp1.000 Jadi Rp1
-
Modal Tambahan Garuda dari Danantara Dipangkas, Rencana Ekspansi Armada Kandas
Terkini
-
Kalahkan Honduras, Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Babak 32 Besar?
-
Dari Rumah 4x8 Meter ke Piala Dunia: Fadly Alberto Hengga Bawa Indonesia Tekuk Honduras
-
Hampir Lumpuh Permanen, Kiper Keturunan Indonesia Ini Hampir Tanding Lawan Barcelona
-
Hajar Atalanta, Pelatih Sassuolo Minta Jay Idzes dkk Pertahankan Konsistensi
-
Cuma Jadi Ban Serep di MU, Kobbie Mainoo Diincar Trio Raksasa Spanyol
-
Xabi Alonso Bongkar Penyebab Mandulnya Real Madrid Usai Ditahan Rayo Vallecano
-
Tampil Memukau, Morgan Rogers Perpanjang Kontrak Bersama Aston Villa hingga 2031
-
Eks Bintang Newcastle United Ini Main Tarkam: Main Berantakan tapi Cetak6Gol
-
Kakek dari Surabaya, Pemain Blasteran Portugal Ini Bisa Bela Timnas Indonesia?
-
Barcelona Menang 4-2, Hansi Flick Senang Bisa Bungkam Suara-suara Sumbang