Suara.com - Tijjani Reijnders menjalani debut impiannya bersama Manchester City di Premier League musim 2025/26 dengan cara yang spektakuler.
Pemain keturunan Indonesia itu terlibat langsung dalam tiga dari empat gol kemenangan City atas Wolverhampton Wanderers, dalam pertandingan yang menunjukkan dominasi penuh tim asuhan Pep Guardiola.
Ketiadaan Rodri akibat masalah fisik tidak menjadi kendala bagi City.
Nico González, rekrutan baru musim dingin, memulai laga, sehingga Reijnders tidak harus memegang peran sebagai pengatur serangan utama.
Sebagai gelandang nomor 8, mantan pemain AZ Alkmaar ini memamerkan kemampuan luar biasa dalam membaca ruang dan timing yang sempurna, menjadikannya pusat kreatifitas tim.
Performa gelandang dengan harga pasar Rp1 triliun itu membuat Wolves tampak kewalahan. Duo bek sayap Ki-Jana Hoever dan David Møller Wolfe kesulitan menahan laju serangan City.
Bahkan pengganti Ederson, James Trafford, menjalani debut tenang dengan beberapa penyelamatan penting, menjaga gawang City tetap perawan di babak pertama.
Dominasi City berlanjut di babak kedua. Reijnders kembali menunjukkan kualitasnya saat menerima bola dari Trafford dan bekerja sama dengan Bobb untuk membuka ruang bagi Haaland.
Dengan umpan tariknya, Haaland menuntaskan peluang dengan kaki kiri ke pojok jauh gawang Wolves, memperbesar keunggulan menjadi 3-0.
Baca Juga: Pep Guardiola Tegas Ederson Masih Kiper Nomor Satu, tapi Sampai Kapan?
Usai pertandingan, Reijnders tampak sumringah saat berbicara kepada Sky Sports.
"Ini awal yang luar biasa," katanya dengan senyum lebar.
Kemenangan ini menempatkan Manchester City sementara di puncak klasemen Premier League.
Pekan depan, Reijnders akan menjalani debut kandang saat City menjamu Tottenham Hotspur di Etihad Stadium.
Kontributor: M.Faqih
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Manchester City Sudah Tentukan Pengganti Pep Guardiola, Siapa Dia?
-
Timnas Brasil Mengerikan Lagi: Kebangkitan Casemiro di Era Carlo Ancelotti
-
Manchester United dan Arsenal Bersaing demi Striker Rp52 M, Siapa Berani Bayar Lebih Mahal?
-
Graham Potter Misuh-misuh Striker Rp2,4Triliun Belum Bisa Dimainkan Gegara Cedera
-
Ternyata Sampai Tanggal Segini Batas Voting Gol Indah Rizky Ridho di Puskas Awards 2025
-
Statistik Timur Kapadze saat Menangani Uzbekistan, Cocok untuk Timnas Indonesia?
-
Siapa Kapten Timnas Indonesia U-22di SEA Games 2025?3Nama Jadi Kandidat!
-
Jelang SEA Games 2025, Seperti apa Kondisi Penyerang Timnas Indonesia U-22?
-
Bruno Fernandes Bongkar Reaksi Tak Terduga Cristiano Ronaldo Usai Dapat Kartu Merah
-
Sir Alex Ferguson: Senne Lammens Pembelian Terbaik Manchester United