- Timnas Indonesia kalah 2-3 dari Arab Saudi di King Abdullah Sports City, Jeddah, Kamis (9/10/2025) dini hari WIB, dan kini menempati posisi juru kunci Grup B Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
- Kevin Diks mencetak dua gol lewat penalti untuk Indonesia, sementara Arab Saudi menang berkat gol Saleh Abu Alshamat dan dua gol Feras Albrikan.
- Pada laga berikutnya, Indonesia akan menghadapi Irak pada Sabtu (12/10/2025) dengan kemenangan sebagai target wajib untuk menjaga peluang lolos.
Suara.com - Timnas Indonesia harus menerima kenyataan menempati posisi terbawah klasemen sementara Grup B Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia usai kalah 2-3 dari Arab Saudi di King Abdullah Sports City, Jeddah, Kamis (9/10/2025) dini hari WIB.
Kemenangan ini membuat Arab Saudi, yang dijuluki Green Falcons, berada di puncak klasemen dengan koleksi tiga poin dari satu pertandingan.
Dalam pertandingan tersebut, Timnas Indonesia sempat unggul lebih dulu melalui eksekusi penalti Kevin Diks pada menit ke-11.
Penalti itu diberikan setelah bek Arab Saudi, Hassan Al Tambakti, melakukan handball di area pertahanannya. Namun, keunggulan itu hanya bertahan enam menit karena Saleh Abu Alshamat mampu menyamakan kedudukan pada menit ke-17.
Tim tuan rumah kemudian berbalik unggul lewat penalti Feras Albrikan pada menit ke-36. Albrikan kembali mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-62 setelah memanfaatkan peluang matang di depan gawang.
Menjelang akhir laga, Indonesia kembali memperkecil ketertinggalan melalui penalti kedua Kevin Diks di menit ke-87 usai Nawaf Bu Washl melakukan handball di kotak penalti.
Dengan hasil ini, Arab Saudi memimpin klasemen Grup B dengan tiga poin, disusul Irak di posisi kedua yang belum memainkan pertandingan perdananya. Sementara itu, Indonesia berada di posisi juru kunci tanpa poin.
Selanjutnya, Timnas Indonesia dijadwalkan menghadapi Irak pada Sabtu (12/10/2025) di stadion yang sama. Kemenangan menjadi target mutlak bagi pasukan Patrick Kluivert agar tetap memiliki peluang untuk lolos ke fase berikutnya.
Berdasarkan aturan kualifikasi, hanya juara Grup B yang akan otomatis melangkah ke putaran final Piala Dunia 2026, sedangkan tim peringkat kedua berhak tampil di babak kelima untuk bersaing memperebutkan tiket tersisa menuju ajang empat tahunan tersebut.
Baca Juga: Kata-kata Erick Thohir Usai Timnas Indonesia Tumbang dari Arab Saudi
Klasemen sementara Grup B Putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia:
(Antara)
Berita Terkait
-
Kata-kata Erick Thohir Usai Timnas Indonesia Tumbang dari Arab Saudi
-
Keluarga Justin Hubner Dapat Perlakuan Tidak Menyenangkan dari Pihak Arab Saudi
-
Kalah 2-3 dari Arab Saudi, Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026?
-
Drama 5 Gol dan Kartu Merah! Timnas Indonesia Kalah Terhormat dari Arab Saudi
-
Hasil Babak I Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Penalti Kevin Diks Dibalas 2 Gol
Terpopuler
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
- 5 Rangkaian Skincare Murah untuk Ibu Rumah Tangga Atasi Flek Hitam, Mulai Rp8 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
- 5 Powder Foundation Paling Bagus untuk Pekerja, Tak Perlu Bolak-balik Touch Up
Pilihan
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
Terkini
-
Rating Merah Dean James: Diusir Wasit dan Kekalahan Pahit Go Ahead Eagles dari Heracles
-
Ordal PSSI Bongkar Fakta: Sebagian Exco Tak Sejalan Erick Thohir, Masih Inginkan STY
-
Persebaya Surabaya Buang Banyak Peluang di Derbi Jawa Timur, Coach Edu Kecewa Berat
-
Selain Timnas Indonesia, Siapa Saja Negara yang Bakal Tanding di FIFA Series 2026?
-
Sedang On Fire di Liga Spanyol, Pemain Keturunan Maluku Dilirik Timnas Indonesia?
-
PSSI Kirim Utusan ke Eropa Temui Calon Pelatih Timnas Indonesia, Siapa?
-
Satu Permata Terlewatkan di Belanda Saat Timnas Indonesia U-22 Berjuang Keras Jelang SEA Games 2025
-
Persib Susah Payah Kalahkan Dewa United, Thom Haye Angkat Topi
-
Timur Kapadze Akui Timnas Indonesia Berkembang Pesat: Saya Mempelajari Siapa Saja Pemainnya
-
Persija Pulang ke GBK! Laga Kontra PSIM Sekaligus Rayakan HUT ke-97