- Eric Garcia menegaskan komitmennya untuk bertahan di Barcelona dan saat ini tengah melakukan negosiasi perpanjangan kontrak
- Performa solid Garcia di bawah asuhan Hansi Flick membuatnya menjadi pemain penting di lini belakang Barcelona
- Manajemen Barcelona, melalui Deco, menunjukkan dukungan penuh terhadap Garcia
Suara.com - Bek Barcelona, Eric Garcia, memastikan dirinya ingin bertahan di Camp Nou dan tengah bernegosiasi untuk memperpanjang kontrak bersama klub raksasa La Liga tersebut.
Kontrak pemain berusia 24 tahun itu akan berakhir pada Juni 2026, dan situasinya sempat menarik perhatian banyak klub top Eropa.
Namun, Garcia menegaskan bahwa prioritas utamanya adalah tetap berseragam Blaugrana.
“Ada pembicaraan yang sedang berlangsung, dan semoga semuanya segera mencapai kesepakatan,” ujar Garcia kepada SPORT.
Ketika ditanya apakah tujuannya hanya untuk bertahan di Barcelona, sang pemain menjawab singkat: “Ya.”
Garcia tampil impresif di awal musim 2025/26 dengan 10 penampilan dan satu gol, menjadikannya salah satu pemain kepercayaan pelatih Hansi Flick di lini pertahanan.
Lulusan akademi La Masia itu sempat hijrah ke Manchester City pada 2017 sebelum kembali ke Barcelona pada 2021.
Sejak comeback-nya, ia telah mencatat 127 penampilan di semua kompetisi.
Direktur olahraga Barcelona, Deco, juga memastikan klub berkomitmen mempertahankan Garcia.
Baca Juga: Mantan Pemain Buka-bukaan soal Diego Simeone: Dia Akan Pergi dari Atletico
“Kami ingin Eric tetap di sini selama dia memahami visi klub. Ia contoh pemain muda yang mampu bangkit dari kritik dan kini menjadi bagian penting di ruang ganti,” kata Deco kepada Catalunya Radio.
Deco menegaskan bahwa pembicaraan kontrak sedang berjalan dan optimistis perpanjangan akan diumumkan dalam waktu dekat.
Selain Garcia, Barcelona juga tengah sibuk mengatur masa depan beberapa pemain senior.
Frenkie de Jong baru saja meneken kontrak baru hingga 2029, sementara Robert Lewandowski dan Andreas Christensen akan habis masa kontraknya pada Juni 2026.
Christensen diprediksi hengkang secara gratis, sedangkan Lewandowski kemungkinan menjalani musim terakhirnya bersama Blaugrana.
Kontributor: M.Faqih
Berita Terkait
-
Mantan Pemain Buka-bukaan soal Diego Simeone: Dia Akan Pergi dari Atletico
-
Real Madrid Ungguli Barcelona di Daftar Golden Boy 2025, Lamine Yamal Terancam Kehilangan Tahta
-
Frenkie de Jong Resmi Perpanjang Kontrak di Barcelona, Berpotensi Pecahkan Rekor Phillip Cocu
-
Barcelona Incar Bintang Atletico Madrid, Masa Depan Dani Olmo Bisa Terancam
-
Raphinha Akui Sempat Tergoda Uang Arab: Tawaran Itu Menjamin Hidup Saya dan Keluarga
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
Terkini
-
Siapa Alaeddine Ajaraie? Striker Anyar Persija Pencetak 77 Gol dari Maroko
-
Jelang Inter vs Arsenal: Nerazzurri Hormati The Gunners tapi Tak Gentar
-
Kata-kata Jordi Cruyff Usai Resmi Gabung Ajax, PSSI Masih Bungkam?
-
Tegas! Pascal Struijk Tolak Bela Timnas Indonesia: Bukan Fokus Saya
-
Bukan Sekadar Gol Lautaro: Analisis Chivu di Balik Kemenangan Inter Milan
-
Uji Tangguh di Liga Italia, Jay Idzes Buka Suara Soal Duel Fisik Lawan Striker Kelas Dunia
-
Baru Gabung AC Milan, Niclas Fullkrug Dirampok di Hotel: Jam Mewah Rp8,5 Miliar Raib
-
Xabi Alonso Masuk Bursa Pelatih, Tottenham atau Liverpool yang Dipilih?
-
Steven Gerrard Peringatkan Arteta Usai Arsenal Gagal Menang atas Nottingham
-
Pep Guardiola Akui Manchester United Punya Energi yang Tak Dimiliki Manchester City