- Keputusan taktis Massimiliano Allegri terbukti sukses setelah perubahan posisi Rafael Leao
- Allegri menunjukkan fleksibilitas strategi dan keberanian dalam rotasi pemain
- Meski memimpin klasemen, Allegri menegaskan AC Milan belum boleh puas
Suara.com - Pelatih AC Milan, Massimiliano Allegri, angkat bicara soal keputusan taktis yang ia ambil dalam kemenangan penting atas Fiorentina dengan skor 2-1 di Stadion San Siro, Minggu (19/10/2025) malam waktu setempat.
Kemenangan ini membawa Rossoneri naik ke puncak klasemen Serie A untuk pertama kalinya sejak musim 2023/24.
Milan sempat tertinggal lebih dulu lewat gol Robin Gosens, namun Rafael Leao tampil sebagai pahlawan dengan dua gol, termasuk satu dari titik penalti yang cukup kontroversial.
“Kami bermain baik. Sebelum gol mereka, Fiorentina bahkan belum punya satu tembakan pun. Kami sudah menciptakan peluang lewat Tomori dan Pavlovic, serta umpan berbahaya dari Athekame,” ujar Allegri kepada DAZN Italia.
Menurut Allegri, keputusan menurunkan Leao sebagai penyerang tengah sempat dipertanyakan, namun berubah setelah masuknya Santiago Gimenez.
“Dengan Gimenez, Leao punya lebih banyak kebebasan bergerak. Ia juga bisa main sebagai striker murni, apalagi Fofana sering naik membantu serangan,” jelasnya.
Pelatih berusia 58 tahun itu juga mengungkap alasan di balik rotasi pemain yang tampak aneh di laga ini.
“Saya harus menyimpan beberapa opsi di bangku cadangan. Banyak pemain yang absen , seperti Rabiot, Pulisic, Loftus-Cheek, Nkunku, Estupinan, dan Jashari — jadi saya harus hati-hati membaca jalannya pertandingan,” lanjutnya.
Menariknya, Allegri menunjuk Rafael Leao sebagai eksekutor penalti, meski ini adalah tendangan penalti pertamanya di Serie A.
Baca Juga: Penalti Kontroversial Menangkan AC Milan, Pakar Wasit: Itu Melanggar Prosedur!
“Saya yang menyuruh Rafa menendang. Dia sudah berlatih pagi tadi dan terlihat percaya diri. Fofana juga penendang bagus, tapi kami memang perlu memperbaiki rekor penalti,” ungkap Allegri sambil tersenyum.
Meski kini memimpin klasemen sementara, Allegri menegaskan bahwa Milan belum boleh terlalu percaya diri.
“Kami belum mengirim pesan apa pun untuk perebutan Scudetto. Ini baru kemenangan penting, tapi perjalanan masih panjang. Kami berharap bisa segera memulihkan beberapa pemain dan terus menjaga fokus,” tegasnya.
Kontributor: Adam Ali
Berita Terkait
-
Penalti Kontroversial Menangkan AC Milan, Pakar Wasit: Itu Melanggar Prosedur!
-
Kata-kata Rafael Leao Usai Akhiri Puasa Gol Selama 512 Hari
-
Statistik Apik Jay Idzes saat Bawa Sassuolo Hancurkan Lecce di Serie A
-
Sindiran Pedas Fabregas kepada Igor Tudor Usai Como Pecundangi Juventus
-
Napoli Terkapar Diseruduk Banteng Turin, Conte Kehilangan 2 Pemain Penting
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Statistik Mengkhawatirkan Layvin Kurzawa 3 Tahun Terakhir, Persib Bandung Tetap Angkut?
-
Satu Guru dengan Jose Mourinho, John Herdman Ungkap Inspirasi Besarnya
-
Adu Harga Layvin Kurzawa dengan Pemain Andalan Timnas Indonesia di Persib Bandung
-
Berbekal Filosofi Pendidikan, John Herdman Siap Bentuk Masa Depan Timnas Indonesia
-
Statistik Emil Audero saat Lawan Hellas Verona, Sukses Catatkan Clean Sheet
-
Lawan Timnas Indonesia Sudah Diumumkan, Kapan FIFA Series 2026 Digelar?
-
Tampil Heroik, Emil Audero Jadi Penyelamat Cremonese Saat Ditahan Imbang Hellas Verona
-
Perbandingan Ranking FIFA Timnas Indonesia dengan 3 Lawannya di FIFA Series 2026
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini, Sajikan Duel Seru Inter Milan vs Arsenal
-
Resmi! 3 Lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026, Ada Negara Dimitar Berbatov