Suara.com - Giring Ganesha atau Giring Nidji tengah berbahagia. Vokalis band Nidji ini baru saja kedatangan keluarga barunya, seorang anak laki-laki buah pernikahannya dengan Cynthia Riza pada Senin (28/5/2018) sekitar jam 10/11 malam lalu.
Ia mengabadikan foto perdana dari putera ketiganya dalam unggah instagramnya.
Bayi merah mungil yang terbungkus selimut kuning dengan mata masih terpejam ini menarik perhatian ratusan orang untuk mengucapkan selamat kepada vokalis Nidji ini.
Lewat unggahan foto bayi mungilnya ini, Giring juga mengungkapkan nama lengkap putera barunya ini.
"Selamat datang kedunia anak lelakiku, Abraham Zhafir Ganesha. Hidupilah hidupmu dengan penuh perayaan agar nanti di penghujung jalanmu tidak ada penyesalan yang kau bawa nanti,"tulisnya.
Selain memberi harapan kepada anaknya. Vokalis yang saat ini berkecimpung dalam panggung politik ini menjelaskan secara rinci tentang nama panjang anaknya, Abraham Zhafir Ganesha.
"Ayahmu memberikan nama Abraham berdasarkan seorang Negarawan yang merubah sejarah Amerika Serikat bernama Abraham Lincoln. Bagaimana dibawa pimpinannya, AS berhasil memusnahkan perbudakan, memperjuangkan demokrasi kerakyatan dan juga persamaan hak asasi manusia," ujarnya.
Baca Juga: Seram, Cerita Shandy Aulia Tinggal 10 Hari di Tengah Hutan
Sedangkan nama tengahnya, Zhafir artinya adalah pemenang. Nama ini ternyata disematkan oleh ayah dari Najwa Shihab.
"Zhafir yang berarti PEMENANG akan selalu tersemat sebagai doa kami kedua orang tuamu. Semoga nanti di dalam segala niat dan kegiatan yang kamu jalankan, kamu akan selalu menjadi pemenang. Nama Zhafir disematkan oleh Bapak Mohammad Quraish Shihab kepada dirimu setelah aku meminta kepada beliau untuk menamai dirimu," ungkapnya.
Sedangkan Ganesha diambil dari nama lahir dari Giring sendiri, Giring Ganesha. Ia memberikan artinya.
"Ganesha adalah nama ayahmu yang disematkan oleh eyang kakungmu. Semoga nama ini juga akan memberikan kamu kebijaksanaan serta wawasan yang tanpa hujung," tulis Giring.
Ratusan ucapan selamat dilayangkan oleh warganet, fans, tak terkecuali juga musisi dan artis tanah air.
Lewat akun instagram masing-masing, para rekan aktor, aktris, sutradara juga musisi memberikan ucapan selamat atas kelahiran anak laki-laki dari Giring.
Berita Terkait
-
Wamenbud Hadir di Bangkit Fest: Dorong Kolaborasi Lintas Sektor buat Angkat Optimisme Anak Muda
-
Wamenbud Giring Ganesha Tersentuh: Inilah Rahasia di Balik Kekuatan Film Home Sweet Loan
-
Masuk 3 Nominasi Piala Citra 2025, Film Home Sweet Loan Bikin Wamen Giring Terpukau
-
Hadapi Gempuran Teknologi, Giring Ganesha dan KMI 2025 Serukan Aturan Main AI dalam Musik
-
Suara Hati Musisi Menggema di KMI 2025, Giring Ganesha Desak Reformasi Pajak Royalti
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Anime Legendaris 5 Centimeters Per Second Tayang Ulang Januari 2026, Ini Sinopsisnya!
-
Review Penunggu Rumah: Buto Ijo, Upaya Gandhi Fernando Angkat Mitologi yang Terlupakan.
-
Viral Pengakuan Netrzen Lihat dr Richard Lee Jalan Bareng Cewek Muda di Bali
-
Pakai Aplikasi Zangi, Ammar Zoni Ungkap Cara Hubungi Pacar dari Lapas
-
Inara Rusli Blak-blakan soal Nikah Siri dengan Insanul Fahmi: Semua yang Beredar Hoaks
-
Bocor di Medsos, Dokumen Ini Bongkar Kronologi Perceraian Ridwan Kamil dan Atalia Praratya
-
Sinopsis Film Send Help: Teror Bertahan Hidup di Pulau Terpencil Versi Sam Raimi
-
6 Film Rachel Amanda, Suka Duka Tawa Baru Tayang di Bioskop
-
NCTzen Merapat! Ini Daftar Harga Tiket Konser Solo Taeyong NCT di Jakarta
-
Siap-Siap! Korea 360 Mulai Kirim E-Ticket Gratis Konser HUG K-Pop Concert