Suara.com - Hubungan pedangdut sekaligus aktris Dewi Perssik dan suaminya, Angga Wijaya, sempat tak harmonis. Tapi kini keduanya sudah kembali akur.
Hal tersebut diungkap Depe -- sapaan akrab Dewi Perssik -- saat jadi bintang tamu Okay Bos baru-baru ini.
Kepada Raffi Ahmad dan Nagita Slavina selaku host, dia mengaku persoalan rumah tangganya sudah selesai.
"Semuanya tidak direncanakan, terjadi begitu saja. Dan mungkin alhamdulillah masalahnya sudah selesai," kata Dewi Perssik.
Bintang film Pacar Hantu Perawan ini memastikan dia dan sang suami sudah saling memaafkan.
"Kita juga nggak mau yang gimana-gimana, intinya sudah saling memaafkan," ucap dia.
"Saya ingin semua orang mencintai saya dengan tulus. Mau saya yang cari duit, mau Aa yang cari duit, mereka harus bisa lihat perjuangan saya," ujarnya lagi.
Salah satu pemicu rumah tangga mereka retak gara-gara Dewi tak suka dengan sikap mertua yang dianggap terlalu ikut campur. Dalam kesempatan ini, dia pun kembali menyinggungnya.
"Nggak boleh ikut campur keluarga itu. Karena kalau semua sudah ikut campur aduh, nanti jatuhnya kayak saya kemarin kumat ke mana-mana," kata Dewi Perssik.
Baca Juga: Profil Dewi Perssik dan Kontroversinya
Kabar Dewi Perssik ingin cerai dari Angga mencuat dari curhatannya sendiri di kanal YouTube miliknya. Dalam pengaruh hipnotis, dia blak-blakan ihwal rumah tangganya dengan Angga.
Dewi Perssik menyebut selama ini tak bahagia hidup bersama Angga. Blak-blakan, dia bilang tak pernah dinafkahi Angga yang bekerja sebagai manajernya.
Sebagai istri, Dewi Perssik ingin merasakan uang dari keringat sang suami meski cuma Rp 1000.
Selain itu, Dewi Perssik juga mengeluhkan sikap mertuanya yang dianggap terlalu ikut campur urusan rumah tangganya.
Berita Terkait
-
Dijodohkan dengan Virgoun, Dewi Perssik Beri Jawaban Serius: Saya Siap Jadi Mama untuk Anak-anaknya
-
Tampil Trio Bareng Dewi Perssik dan Rina Nose, Wika Salim Bongkar Rahasia Kekompakan di Panggung
-
Move On dari Rully yang Pilot, Dewi Perssik Isyaratkan Pacari Pria Berseragam Loreng
-
Pernyataannya Soal Bencana Aceh Viral, Dewi Perssik Spill Akun yang Diduga Edit Videonya
-
Soroti Kunjungan Presiden, Dewi Perssik Bandingkan Banjir Aceh dan Jember: Masih Mending
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Dituding Nathalie Holscher Lupakan Adzam, Sule: Dia Cuma Gimik
-
Brooklyn Beckham Bongkar Konflik Keluarga David dan Victoria Beckham Lewat Klarifikasi Panjang
-
Teddy Pardiyana Minta Jatah Warisan Bintang, Sule Kasih Respons Menohok: Kerja!
-
8 Film Produksi Sinemaku Pictures Sebelum Prilly Latuconsina Hengkang
-
4 Pertunangan Pasangan Artis Disiarkan TV, Terbaru El Rumi dan Syifa Hadju
-
Deretan Host Indonesian Idol, Robby Purba Gantikan Boy William di 2026
-
Pecah! 11 Idol K-Pop Comeback 2026: EXO, BTS hingga BIGBANG
-
Siapa Mikhail Iman? Sosok yang Dicurigai Pacar Baru Ria Ricis
-
Sinopsis A Knight of the Seven Kingdoms, Prekuel dari Game of Thrones
-
Antara Ibu, AI, dan Ibu Pertiwi: Menyelami Kedalaman Filosofis Film Esok Tanpa Ibu