Suara.com - Usai menceritakan secara lengkap bagaimana ia memutuskan berpindah keyakinan dari Islam menjadi Kristen, nama Lukman Sardi menjadi sorotan. Bintang film Laskar Pelangi itu mantap pindah agama setelah menjalani umrah, jadi bukan karena istri seperti dikira banyak orang selama ini. Lukman mengungkapkan bahwa sejak dulu ia memang hidup di tengah-tengah keluarga dengan agama yang berbeda-beda. Namun baru tahun 2014 lalu, ia mantap berpindah agama.
Terlepas dari keputusannya berpindah agama yang menjadi sorotan, Lukman Sardi dikenal sebagai aktor yang hebat. Aktingnya dalam setiap film yang ia bintangi nggak kaleng-kaleng dan disukai penonton.
Berikut 5 fakta Lukman Sardi yang mungkin belum kamu ketahui. Kepoin di bawah ini selengkapnya yuk biar nggak penasaran lagi:
1. Putra Pemain Biola Legendaris
Lukman Sardi adalah putra musikus dan pemain biola legendaris Indonesia, Idris Sardi. Namun saat Lukman belum genap 3 tahun, orangtuanya bercerai. Meski berasal dari keluarga broken home, ia tidak pernah kehilangan sosok ayah. Lukman juga memiliki latar belakang pendidikan tinggi. Aktor kelahiran 1971 adalah lulusan Fakultas Hukum Universitas Trisakti.
Setelah bercerai dari ibu Lukman, Idris Sardi menikah dengan bintang senior Marini. Dari pernikahan ini, mereka memiliki dua anak yang juga dikenal sebagai artis, Shelomita dan Reuben Elishama. Lukman memiliki hubungan yang dekat dengan mereka meski beda ibu. Idris kemudian menikah lagi dengan Ratih Putri yang berbeda usia sekitar 30 tahun. Ratri menemani Idris Sardi selama 16 tahun hingga akhir hayatnya.
2. Pernah Kerja Jadi Sales
Lukman Sardi sekarang dikenal sebagai aktor yang telah membintangi banyak film. Namun sebelum terjun ke dunia akting, ia pernah bekerja sebagai sales asuransi. Lukman juga sempat mendirikan playgroup sebelum mendapatkan tawaran berakting untuk peran kecil dan figuran. Lukman kemudian dicasting Mira Lesmana untuk memerankan sosok aktivis '66 dalam film Gie yang dibintangi Nicholas Saputra.
Lukman bisa dibilang memulai karier aktingnya dari bawah, tanpa koneksi apapun. Aktingnya menjadi sorotan setelah mendapat peran kecil dalam film Gie. Perlahan ia mulai membuat namanya dikenal melalui peran-peran pendukung yang dimainkannya. Lukman kemudian naik pangkat dengan menjadi pemeran utama, salah satunya dalam film 9 Naga besutan Rudi Soedjarwo.
Baca Juga: Pilih Tinggalkan Islam Usai Pulang Umroh, Lukman Sardi Mantap Pindah Agama ke Kristen
3. Bintang Film Sukses
Memulai karier dari peran kecil, Lukman Sardi kini sukses mengukuhkan namanya sebagai salah satu aktor yang aktingnya layak diperhitungkan. Ia membintangi film-film hits seperti Gie, Janji Joni, 9 Naga, Pesan Dari Surga, Jakarta Undercover, Nagabonar Jadi 2, Quickie Express, Kawin Kontrak, In the Name of Love, Laskar Pelangi dan banyak lagi. Lukman dianugerahi sejumlah penghargaan termasuk Best Actor di Bali International Film Festival 2006 hingga Pemeran Utama Pria Film Terpuji dalam Festival Film Bandung 2006 berkat kepiawaiannya dalam berakting.
Dari semua film yang dibintanginya, salah satu peran Lukman yang berkesan adalah Ikal dewasa dalam Laskar Pelangi dan Sang Pemimpi. Ikal digambarkan sebagai jelmaan karakter Andrea Hirata, sang penulis tetralogi novel berjudul sama. Lukman sukses memerankan karakter tersebut dengan sangat sempurna. Peran ini tidak dipungkiri, semakin melambungkan namanya. Riri Riza pernah memuji Lukman sebagai aktor yang yang mau belajar dan tidak pernah bosan mengeksplorasi peran dalam film-film yang dimainkannya.
4. Istri Belasan Tahun Lebih Muda
Lukman Sardi menikah dengan Pricilla Pulunggono yang berbeda keyakinan pada 2009 lalu. Sang istri diketahui berusia belasan tahun lebih muda darinya. Lukman dan Pricilla dikaruniai tiga anak dari pernikahan tersebut. Mereka adalah Akiva Dishan Ranu Sardi lahir 28 Desember 2009, Akira Deshawn Yi Obelom Sardi lahir 15 Mei 2012 dan Akino Dashan Kaimana Sardi lahir 1 Agustus 2013.
Pernikahan Lukman Sardi dan Pricilla Pulunggono jauh dari gosip miring. Meski telah menikah lebih dari 10 tahun, hubungan mereka tetap mesra dan harmonis. Saat Lukman berpindah agama pada 2014, banyak kabar yang menyebutkan bahwa itu karena pengaruh sang istri. Namun bintang film Rectoverso itu menegaskan bahwa ia pindah agama tanpa paksaan.
Berita Terkait
-
Debut Manis Reza Rahadian, Film Pangku Ludes Diserbu Penonton di Busan
-
Profil Santi Sardi Kakak Lukman Sardi: Artis Cilik Populer era 70-an, Meninggal Dunia Usia 56 Tahun!
-
Innalillahi, Artis Santi Sardi Kakak Lukman Sardi Meninggal Dunia
-
Fakta dan Sinopsis Film Mungkin Kita Perlu Waktu, Saat Kita Harus Mengikhlaskan Kehilangan
-
Bicara Luka Memang Tidak Mudah dalam Film Mungkin Kita Perlu Waktu
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
Terkini
-
Marissa Anita Bicara Soal Penguat Diri Buat Tak Berekspektasi Usai Perceraiannya Terungkap
-
Vidi Aldiano Insecure Unggah Foto dan Video Terbaru di Medsos, Tak Siap Hadapi Komentar Netizen
-
Setahun Vakum Demi Anak, Fiersa Besari Umumkan Comeback: Sampai Jumpa di Panggung!
-
37 Tahun Jadi Aktor, Bucek Depp Perdana Grogi Gegara Lawan Mainnya Musisi Legendaris
-
Donny Damara Ternyata Sudah Belasan Tahun Jadi Guru Diving, Temukan Rasa Syukur di Laut
-
Bongkar Urusan Ranjang dengan Kenny Austin, Amanda Manopo: Masih Tetap Liaran Gue!
-
Viral Nicholas Saputra Reunian SMA, Penampilan Sang Aktor Auto Dibanding-bandingkan dengan Temannya
-
Sahabat Keceplosan Sebut Agenda Desember di Bali, Gisella Anastasia dan Cinta Brian Panik?
-
5 Momen Reuni Pemain Inikah Rasanya Tampil Berseragam SMA, Siap Comeback?
-
Nurra Datau Blak-blakan soal Label Nepo Baby, Wejangan Ine Febriyanti Jadi Kunci