Suara.com - Belakangan nama influencer Indra Kesuma alias Indra Kenz terus menjadi sorotan publik. Indra diketahui harus berhadapan dengan hukum akibat diduga terlibat dalam kasus investasi bodong lewat aplikasi Binomo.
Kini bukan cuma kasusnya yang menjadi sorotan, video-videonya di TikTok atau berbagai media sosial lain juga ikut menyedot perhatian. Termasuk video mengenai responsnya kalau Tuhan membuatnya kembali menjadi orang tidak mampu.
"Kira-kira keitka Tuhan merubah nasibnya kembali jatuh miskin gimana ya?" tanya seorang warganet, seperti terlihat di video yang diunggah oleh akun Instagram @omg.indonesia.id tersebut.
Crazy rich yang kerap memamerkan kekayaannya itu lantas melempar jawaban yang cukup membuat publik emosi. Pasalnya Indra dengan percaya diri mengaku tidak akan bisa kembali dimiskinkan, bahkan Tuhan pun bingung untuk menentukan nasibnya.
"Nih, nih, nih, nggak bisa," ungkap Indra setelah membaca pertanyaan warganet, seperti dikutip Suara.com pada Senin (21/2/2022).
"Kenapa? Karena ketika gue sombong, gue pamer, udah mau dibuat Tuhan aku miskin kan, tiba-tiba baik aku, beramal, bersedekah, bantuin orang, nah bingung," imbuh Indra.
"Abis itu dikasihlah aku makin kaya, ya kan, ditambahlah rezeki itu. Sombong lagi aku, pamer lagi aku, dimiskinkan lagi aku, bersedekah lagi," kata Indra melanjutkan.
Karena siklus hidupnya yang seperti itulah, Indra yakin Tuhan pun akan bingung untuk menentukan nasibnya. "Makanya Tuhan pun bingung boy mau ambil keputusan, nggak tahu mau diapain aku nih," ujarnya, bahkan menutup pernyataannya dengan tawa.
Konten ini tampaknya merupakan salah satu video lawas yang belakangan kembali viral dan tentu saja menuai beragam komentar warganet. Influencer yang pernah menyebut kemiskinan sebagai sebuah privilege ini langsung dibanjiri cibiran warganet.
Baca Juga: OVO Tegaskan Tak Berelasi Dengan "OVO Investasi Reksadana" Yang Diblokir Pemerintah
"Lu udah tol*l bang? Ada yang namanya ga ibadah tapi rezeki lancar hati-hati itu adalah cara Tuhan menyiksa secara pelan-pelan bang," tulis warganet.
"Sombong kali, setan pun bingung ada yang lebih setan," kritik warganet lain.
"Salah satu bukti omongan yang menghina Tuhan dan sekarang dia terjerat hukum..." celetuk warganet.
"Hadapi hukum... jangan malah kabur terus pake drama sakit pula..." sindir warganet lain.
"Kaya bukan berarti di muliakan, miskin belum tentu dihinakan. Awas istidraj ngab," timpal yang lainnya.
Video selengkapnya dapat disaksikan di sini.
Berita Terkait
-
OVO Tegaskan Tak Berelasi Dengan "OVO Investasi Reksadana" Yang Diblokir Pemerintah
-
5 Fakta Crazy Rich Medan Indra Kenz, Diduga Terlibat Investasi Bodong
-
Deretan Momen Indra Kenz Beli Mobil Mewah Tak Pakai Mikir, Serasa Belanja Kacang Goreng Aja
-
Marak Investasi Bodong, Sribuu dan Lagi Cuan Beri Edukasi Seputar Token Kripto
-
Indra Kenz Berobat ke Luar Negeri, Kasusnya Naik ke Tahap Penyidikan
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Pecah! 11 Idol K-Pop Comeback 2026: EXO, BTS hingga BIGBANG
-
Siapa Mikhail Iman? Sosok yang Dicurigai Pacar Baru Ria Ricis
-
Sinopsis A Knight of the Seven Kingdoms, Prekuel dari Game of Thrones
-
Antara Ibu, AI, dan Ibu Pertiwi: Menyelami Kedalaman Filosofis Film Esok Tanpa Ibu
-
3 Karakter Utama Film Korea Sister, Jung Ji So Comeback!
-
Bukan Kejar Harta, Teddy Pardiyana Ungkap Alasan Ajukan Hak Ahli Waris Bintang
-
Nostalgia Tren 2016, 6 Selebritis Tampil Ikonik dengan Kalung Choker dan Jeans Robek
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Film The American di Netflix, Thriller Sunyi yang Menegangkan
-
Park Bo Gum Comeback Main Film Sejarah, Bintangi The Sword: A Legend of the Red Wolf Bareng Joo Won
-
Boss Level: Frank Grillo Mati Ratusan Kali demi Selamatkan Dunia, Malam Ini di Trans TV