Suara.com - Skandal pemotretan bugil finalis Miss Universe Indonesia 2023 kembali menguak persoalan baru. Para korban mengaku memiliki bukti klarifikasi yang disampaikan penyelenggara MUID.
Dalam video pengakuan tersebut disebutkan Miss Universe Indonesia berdalih bahwa proses body checking terjadi atas persetujuan para finalis. Disebutkan bahwa para kontestan sebelumnya sudah menandatangi persetujuan bahwa akan dilaksanakan body checking.
"Kami punya video mereka buat klarifikasi seolah-olah ini sudah ada persetujuan. Dalam video itu mereka mengakui adanya body checking tersebut dan dalam video itu mereka sempat menunjukkan ada foto-foto (para peserta)," ujar Mellisa Anggraini saat ditemui di kawasan Jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (8/8/2023).
"Mereka juga tidak pernah menandatangani persetujuan soal adanya body checking ini," sambungnya.
Padahal menurut pernyataan para finalis, mereka sebelumnya dipanggil ke ruangan untuk jadwal fitting gaun. Namun ketika di dalam, agenda berubah menjadi pengecekan badan.
Agenda body checking itu pun sebelumnya tidak pernah tercantum di dalam rundown atau susunan acara. Para Province Director pun tidak pernah menyetujui aktivitas tersebut apalagi sampai telanjang hingga dipotret.
Kini video pengakuan tersebut serta rundown acara sudah diserahkan pengacara korban finalis Miss Universe Indonesia 2023, Mellisa Anggraini ke Polda Metro Jaya sebagai bukti bersamaan dengan laporan dugaan pelecehan seksual yang dilakukan pihak MUID.
"Saat melapor, kami melampirkan bukti yang salah satunya rundown keseluruhan acara dan di situ tidak ada yang namanya body checking. Dan dalam video (pengakuan) itu mereka sempat menunjukkan ada foto-foto (para peserta). Itu sudah serahkan oleh kami ke polisi," terang Mellisa.
Sebelumnya berita soal finalis Miss Universe Indonesia 2023 difoto bugil itu ramai diperbincangkan usai Sally Giovanny, selaku Province Director Miss Universe Indonesia 2023 Bali mengunggah pernyataan tidak terima atas tindakan itu ke Story Instagram-nya.
Kini para Province Director dan para finalis sudah resmi melaporkan PT. Capella Swastika Karya ke Polda Metro Jaya pada Senin (7/8/2023) atas dugaan pelecehan seksual dengan pasal Pasal 4, 5 dan Pasal 6 Undang-Undang TPKS. Mereka juga menyertakan Pasal 14 dan Pasal 15 Undang-Undang TPKS.
Berita Terkait
-
Saat Body Cheking, Finalis Miss Universe Diintip Bagian Intimnya, Diminta Ngangkang, dan Dibentak Panitia
-
6 Kontroversi Miss Universe Indonesia 2023, Dari Kabar Suap hingga Dugaan Pelecehan
-
Direktur Miss Universe Indonesia Baru Tahu Finalis Dipaksa Telanjang, Poppy Capella Dituding Cari Kambing Hitam
-
Bagian Pribadinya Disentuh, Ini Fakta-fakta Body Checking Finalis Miss Universe 2023
-
Terungkap! Pengecekan Badan Finalis Miss Universe Dilakukan di Ballroom Hotel Ber-CCTV yang Hanya Ditutup Kain
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
Harga Minyak Anjlok! Pernyataan Trump Soal Minyak Venezuela Picu Kekhawatiran Surplus Global
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
Terkini
-
Manohara Tak Sudi Disebut Mantan Istri Pangeran Kelantan, Tegaskan Dirinya Korban Kekerasan
-
Jefri Nichol dan Jule Diduga Sedang Liburan Bersama di Bali
-
Daftar 35 Perusahaan Raffi Ahmad, Viral Usai Disindir Pandji Pragiwaksono Terkait Money Laundry
-
Respons Tenang Richard Lee Usai jadi Tersangka, Siap Hadir ke Polda Hari Ini?
-
Promo TIX ID untuk Film Modual Nekad, Buy 1 Get 1 Free
-
Penampilan Vidi Aldiano di Masa Vakum, Kumisnya Bikin Pangling
-
Sinopsis dan Jadwal Tayang Dokumenter Stranger Things One Last Adventure
-
Ayah Venna Melinda Punya Anak Berkebutuhan Khusus, Kini Tak Tahu Dirawat Siapa
-
Kabar Duka, Ayah Venna Melinda Meninggal Dunia
-
Setahun Barbie Hsu Wafat, DJ Koo Ternyata Masih Setia Datangi Makam Sang Istri Tiap Hari