Suara.com - Penampilan formasi asli Black Sabbath dalam konser reuni bertajuk "Back to the Beginning" di Birmingham, Inggris, beberapa hari lalu menjadi sebuah perayaan kemenangan yang bersejarah.
Namun, bagi ribuan penggemar yang menyaksikan acara tersebut melalui siaran langsung atau live streaming, ada sesuatu yang terasa mengganjal.
Legenda metal ini seolah tidak memberikan salam perpisahan terakhir mereka sebagai satu kesatuan di atas panggung. Hak ini jadi meninggalkan kesan yang membingungkan.
Momen-momen penutup konser tersebut memang terasa antiklimaks, bahkan dianggap "dingin" oleh salah satu pengguna forum Reddit.
Persepsi ini muncul bukan tanpa sebab. Siaran langsung yang ditonton oleh penggemar di seluruh dunia rupanya tidak menangkap beberapa detail krusial yang terjadi di atas panggung, menciptakan narasi yang tidak lengkap dan memicu spekulasi di kalangan para penggemar setia mereka.
Rekaman video dari penggemar yang berada langsung di lokasi konser menunjukkan gambaran yang jauh lebih utuh dan hangat mengenai momen-momen terakhir pertunjukan tersebut.
Lantas apa yang sebenarnya terjadi di akhir konser Black Sabbath?
Setelah band menyelesaikan set empat lagu mereka, yang ditutup dengan lagu legendaris "Paranoid," siaran langsung memperlihatkan gitaris Tony Iommi, bassis Geezer Butler, dan drummer Bill Ward berjalan meninggalkan panggung.
Sementara itu, sang vokalis, Ozzy Osbourne, tetap duduk di singgasananya yang megah di dekat bagian depan panggung.
Baca Juga: Reuni Akbar Black Sabbath di Villa Park Jadi Konser Metal Paling Epik Abad Ini
Tak lama kemudian, siaran langsung beralih ke gambar jarak jauh yang menyorot stadion sepak bola Villa Park, yang dibanjiri oleh konfeti dan dihiasi ledakan kembang api dari atap.
Momen inilah yang memicu kebingungan. Namun, ada bagian penting yang tidak dilihat oleh para penonton livestream.
Sebelum benar-benar meninggalkan panggung, Tony Iommi dan Geezer Butler berjalan mendekati Ozzy untuk menjabat tangannya sebagai tanda persahabatan dan suksesnya penampilan mereka.
Momen ini tidak berhenti di situ. Geezer Butler kemudian kembali ke panggung sambil membawa sebuah kue yang dihias dengan gambar wajah Ozzy, sang Prince of Darkness.
Kejutan kecil ini menjadi bukti kehangatan hubungan di antara mereka, sesuatu yang sama sekali tidak tertangkap oleh kamera siaran resmi.
Sementara itu, Ozzy Osbourne, yang tetap berada di singgasananya, terlihat mengangkat kedua tangannya. Ia menikmati dan menyerap seluruh energi serta tepuk tangan riuh dari lautan penonton yang memadati stadion.
Berita Terkait
-
Riwayat Kesehatan Ozzy Osbourne yang Meninggal di Usia 76 Tahun, dari Fisik hingga Mental
-
6 Fakta Menarik Black Sabbath, Band Legendaris yang Baru Ditinggal Ozzy Osbourne
-
Selamat Jalan Ozzy Osbourne: Pangeran Kegelapan yang Menyatukan Heavy Metal dan Sepak Bola
-
10 Lagu Terbaik Ozzy Osbourne yang Membuat Namanya Abadi di Dunia Musik
-
Dunia Musik Berduka, Elton John Hingga Metallica Tangisi Kepergian Ozzy Osbourne
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
Terkini
-
Tak Lagi 'I Love You Dua-duanya', Insanul Fahmi Isyaratkan Pilih Istri Sah dan Lepas Inara Rusli
-
Siapa Ade Chaerunisa? Viral Petantang-petenteng Pamer Punya 3 Surat Tanah
-
Sebarkan Video Ricky Harun Karaoke bareng LC, Motif Vierdha Dipertanyakan
-
Vierdha Bantah Jadi LC yang Temani Ricky Harun, Tapi Akui Pernah Diajak Bertemu
-
Damai dengan Inara Rusli, Insanul Fahmi Percaya Diri Bisa Balik Lagi ke Istri Sah
-
Siapa Pacar Umay Shahab? Dikaitkan dengan Mundurnya Prilly Latuconsina dari Sinemaku Pictures
-
Cinta yang Tumpah-Tumpah Berakhir Tragis: Ringgo Agus Rahman Ceritakan Sabai Patah Jari Kaki
-
Polisi Bedah Materi "Mens Rea", Jadwal Pemeriksaan Pandji Pragiwaksono Menunggu Keterangan Ahli
-
Doktif Pasang Syarat Damai dengan Richard Lee: Kembalikan Uang Ratusan Miliar ke Masyarakat
-
"Sebelum Dijemput Nenek" Tayang 22 Januari: Pengalaman Aktor Kembar Angga Yunanda dan Dodit Mulyanto