Suara.com - Fenomena sound horeg yang identik dengan karnaval dan hiburan rakyat di berbagai daerah ternyata memiliki nilai bisnis yang tidak main-main. Biaya untuk mendatangkan satu set sound system ternama seperti Brewog Audio bisa mencapai puluhan juta bahkan milyaran rupiah.
Fakta ini terungkap saat Tretan Muslim berbincang dengan Memed Potensio, operator andalan Brewog Audio. Sang komika penasaran dengan tarif yang dipatok untuk sekali pertunjukan.
Meskipun sering tampil di acara tingkat desa atau kecamatan, sound horeg bukanlah hiburan yang bisa dianggap murah. Kualitas audio yang menggelegar dan mampu menggetarkan area sekitar, tentu sebanding dengan investasi dan biaya operasional yang dikeluarkan.
Memed Potensio menjelaskan bahwa tarif sewa sangat bervariasi, tergantung pada skala acara dan paket sound system yang digunakan.
"Sekitar 20 sampai 30 jutaan," ungkap Memed saat ditanya kisaran tarifnya di kanal YouTube Tretan Universe pada Rabu, 13 Agustus 2025.
Angka tersebut tentu terbilang fantastis untuk sebuah hiburan yang seringkali diadakan atas dasar iuran warga. Namun, antusiasme masyarakat yang tinggi membuat sound horeg tetap menjadi primadona.
Bahkan, Brewog Audio tidak hanya melayani penyewaan, tetapi juga menjual paket sound system lengkap bagi mereka yang ingin memulai bisnis serupa. Harga satu paket lengkapnya pun tak kalah mencengangkan.
"Kalau satu truk hampir Rp 2 M," jelas Memed mengenai harga jual satu paket sound horeg beserta truk, genset, dan lighting.
Tretan Muslim pun berseloroh bahwa dengan harga sebesar itu, tidak ada lagi istilah hiburan kelas bawah.
Baca Juga: 5 Fakta Viral Karnaval di Blitar Dihentikan Polisi, Semua Gara-gara Sound Horeg?
"Bro, enggak ada hiburan kelas bawah 2 M, enggak ada, Bro!" kata Tretan Muslim dengan gaya khasnya.
Berita Terkait
-
Miris! Ortu Asyik Nonton Sound Horeg, Anak Dibiarkan Tidur di Aspal Beralas Tikar
-
Gengsi Hajatan 'Sound Horeg' Berujung Petaka, Warga Ramai-Ramai Berobat ke Poli THT
-
Viral Warung Berantakan, Pemilik di Mojokerto Justru Bela Sound Horeg: Gak Ada Kerugian
-
Poin-poin Aturan Baru Sound Horeg, Batas Kebisingan Maksimal hingga Penyelenggaraan
-
Apa Aturan Sound Horeg Terbaru? Cegah Pendengaran Rusak hingga Gangguan Ketertiban
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Inara Rusli dan Insanul Fahmi Rujuk, Wardatina Mawa Ikhlas Sambut Tahun Baru 2026
-
Resmi Jadi Duda Setelah Gagal Cerai Berkali-kali, Andre Taulany Ngebet Nikah Lagi di 2026
-
Nama Anak Steffi Zamora Terinspirasi dari Almarhumah Laura Anna?
-
4 Fakta BTS Comeback Maret 2026, Konsep Album Baru dan Sinyal Tur Dunia
-
Wardatina Mawa Koar-Koar Soal Zina, Pihak Inara Rusli Kasih Peringatan
-
Ungkap Sulitnya Jadi Janda, Aura Kasih Mau Cari Suami yang Pandai Mengaji
-
Hyun Bin Ungkap Kisah di Balik Karakter Baek Ki Tae di Drakor Made in Korea
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Perfect Crown, Drakor Baru IU dan Byeon Woo Seok di Disney+
-
Sal Priadi Tuai Amarah Publik Usai Foto Bareng Terduga Pelaku Kekerasan Seksual
-
Gara-Gara Ini, Jung Woo Sung Sempat Ragu Ambil Peran di Drakor Made in Korea