Suara.com - Bahaya tuberkulosis (TBC) bagi kesehatan sudah diketahui secara global. Berdasarkan data Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), TBC merenggut lebih dari 4.384 jiwa setiap harinya.
TBC juga merupakan pembunuh ketiga tertinggi orang Indonesia sejak tahun 2005. Setiap harinya, 300 penduduk Indonesia meninggal karena TBC. Data yang sama juga menyebut Indonesia merupakan negara dengan beban TBC tertinggi setelah India dan Cina.
Investasi dalam program TBC merupakan urgensi yang tidak dapat dihidarukan, karena penyakit ini juga berdampak pada ekonomi. Tanpa investasi, kerugian ekonomi global akibat TBC bisa mencapai 1 triliun dolar pada tahun 2030.
Karena itulah untuk pertama kalinya, pertemuan tingkat tinggi untuk TBC akan diselenggarakan pada Sidang Umum PBB ke-73 di New York, 26 September 2018.
Dalam siaran pers yang diterima Suara.com, perwakilan Indonesia yang terdiri dari Forum Stop TB Partnership Indonesia (FSTPI), dan didukung oleh Kementerian Kesehatan dan Kementerian Luar Negeri, akan mengadakan 2 acara selama minggu penyelenggaraan forum PBB. Kedua acara ini akan diisi oleh pakar TBC dalam bidang kesehatan masyarakat dan pembangunan.
Acara pertama adalah dialog makan malam yang akan menyediakan ruang diskusi bagi pemangku kebijakan dalam tingkat internasional untuk mendiskusikan peran kemitraan dalam mendorong mobilisasi sumber daya yang efektif dan berdampak transformatif bagi Indonesia.
Diah Saminarsih, penasihat gender dan kepemudaan di WHO akan menjadi moderator dialog ini. Tiga panelis dari Indonesia adalah Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani, Menteri Kesehatan Prof. Nila Moeloek, dan Arifin Panigoro sebagai Ketua FSTPI. Untuk memicu diskusi, hadir Dr. Tereza Kasaeva Direktur Program TBC WHO global, Dr. Lucica Ditiu Direktur Eksekutif Stop TB Partnership global, dan Dr. Adrian Thomas Wakil Presiden Global Market Access Johnson & Johnson.
Untuk acara kedua, bersama dengan Pemerintah Indonesia, Pemerintah Sosialis Demokratik Sri Lanka, Pemerintah Maladewa, WHO South-East Asia Regional Office (SEARO) dan Stop TB Partnership global, FSTPI akan menjadi co-host acara yang berfokus pada upaya regional untuk mencapai target program TB dalam SDG 2030. Beberapa pembicara dalam acara ini adalah: Dr. Mohamed Nasim, Menteri Luar Negeri Maldives; Jagat Prakash Nadda, Menteri Kesehatan dan Kesejahteraan Keluarga India; Dr. Poonam Khetrapal Singh, Direktur Regional WHO SEARO; Dr. Marijke Wijnroks, Global Fund; Vanessa Candeias, Kepala Kesehatan Global dan Inisiatif Sistem Pelayanan Kesehatan WEF; dan, Jaak Peteers, Kepala Kesehatan Global Johnson & Johnson.
Kedua acara yang dimotori oleh FSTPI ini diharapkan dapat membantu Pemerintah Indonesiauntuk merealisasikan komitmen politis yang telah dibangun di Moscow sejak tahun 2017 dan Civil Society Hearing di New Delhi pada Maret 2018.
Baca Juga: Waspada, TBC Juga Bisa Menyerang Alat Kelamin! Ini Gejalanya
"Forum Stop TB Partnership Indonesia siap mendorong komunikasi dan kolaborasi dengan pihak Internasional untuk mengakselerasi kualitas pencegahan dan penanggulangan TBC secara transformatif di Indonesia," ujar Arifin Panigoro.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Kalimantan Utara Mulai Vaksinasi Dengue Massal, Kenapa Anak Jadi Sasaran Utama?
-
Kesehatan Anak Dimulai Sejak Dini: Gizi, Anemia, dan Masalah Pencernaan Tak Boleh Diabaikan
-
Krisis Senyap Pascabencana: Ribuan Pasien Diabetes di Aceh dan Sumut Terancam Kehilangan Insulin
-
Fakta Super Flu Ditemukan di Indonesia, Apa Bedanya dengan Flu Biasa?
-
Soroti Isu Perempuan hingga Diskriminasi, IHDC buat Kajian Soroti Partisipasi Kesehatan Indonesia
-
Mengapa Layanan Wellness dan Preventif Jadi Kunci Hidup Sehat di 2026
-
Ancaman Kuman dari Botol Susu dan Peralatan Makan Bayi yang Sering Diabaikan
-
Terlalu Sibuk Kerja Hingga Lupa Kesehatan? Ini Isu 'Tak Terlihat' Pria Produktif yang Berbahaya
-
Lebih dari Separuh Anak Terdampak Gempa Poso Alami Kecemasan, Ini Pentingnya Dukungan Psikososial
-
Pakar Ungkap Cara Memilih Popok Bayi yang Sesuai dengan Fase Pertumbuhannya