Suara.com - Ayah Dewi Perssik Komplikasi Diabetes, Jus Pare Bisa Atasi Penyakit Ini
Duka mendalam tengah menyelimuti Dewi Perssik yang baru saja kehilangan sang ayah, Mochammad Aidil kemarin sore, Minggu (9/6/2019).
Ayah Dewi Perssik meninggal dunia ketika menjalani perawatan di Rumah Sakit MRCCC Siloam. Semanggi, Jakarta Selatan sekitar pukul 14.45 WIB.
Sebelum meninggal dunia, ayah Dewi Perssik diketahui menderita penyakit kencing manis, paru-paru serta ginjal.
Bahkan penyakit kencing manis atau diabetes ayah Dewi Perssik sudah mengalami komplikasi yang membuat kondisinya terus menurun sampai meninggal dunia.
Melansir dari NDTV, diabetes termasuk penyakit yang menyebabkan kematian terbesar ketujuh di seluruh dunia.
Ada banyak jenis diabetes dari yang paling ringan hingga membutuhkan penanganan serius, yakni diabetes tipe 1, tipe 2, prediabetes dan diabetes gestasional.
Kurangnya kesadaran dan keterlambatan diagnosis bisa menyebabkan kondisi yang lebih serius dan penderita mungkin saja mengalami komplikasi diabetes.
Baca Juga: Begini Cara Mendiagnosis Diabetes, Penyakit yang Diidap Ayah Dewi Perssik
Bahkan penderita diabetes pun biasanya disarankan untuk menjaga pola makan dan gaya hidup untuk mencegah terjadinya komplikasi. Karena, apapun makanan yang dikonsumsi penderita diabetes bisa memengaruhi kadar gula darah dalam tubuhnya.
Adapun satu minuman yang dipercaya dapat mengobati dan mengurangi risiko komplikasi diabetes yakni jus pare. Ada banyak manfaat jus pare yang dianggap sebagai tonik dan efektif mengatasi diabetes.
Menurut dr Anju Sood, ahli gizi di Bangalore mengatakan jus pare membuat insulin penderita lebih aktif. Artinya, jika insulin aktif maka kadar gula darah akan lebih terkontrol dan tidak akan berubah menjadi lemak.
Sehingga kondisi ini membantu penderita menurunkan berat badan. Selain itu, rasa pahit pada pare juga mengandung sejumlah zat aktif dengan sifa anti-diabetes, salah satunya charantin.
Pare mengandung senyawa polypeptide-p seperti insulin yang telah terbukti mampu mengendalikan diabetes secara alami. Zat ini akan bekerja mengurangi maupun mengontrol kadar gula darah dalam tubuh manusia.
Cara membuatnya, cuci bersih dan belah pare menjadi dua bagian. Lalu singkirkan bijinya dan iris pare menjadi kecil-kecil.
Berita Terkait
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
Terkini
-
Vape Bukan Alternatif Aman: Ahli Ungkap Risiko Tersembunyi yang Mengintai Paru-Paru Anda
-
Kesehatan Perempuan dan Bayi jadi Kunci Masa Depan yang Lebih Terjamin
-
8 Olahraga yang Efektif Menurunkan Berat Badan, Tubuh Jadi Lebih Bugar
-
Cara Efektif Mencegah Stunting dan Wasting Lewat Nutrisi yang Tepat untuk Si Kecil
-
Kisah Pasien Kanker Payudara Menyebar ke Tulang, Pilih Berobat Alternatif Dibanding Kemoterapi
-
Pengobatan Kanker dengan Teknologi Nuklir, Benarkah Lebih Aman dari Kemoterapi?
-
Data BPJS Ungkap Kasus DBD 4 Kali Lebih Tinggi dari Laporan Kemenkes, Ada Apa?
-
Camping Lebih dari Sekadar Liburan, Tapi Cara Ampuh Bentuk Karakter Anak
-
Satu-satunya dari Indonesia, Dokter Ini Kupas Potensi DNA Salmon Rejuran S di Forum Dunia
-
Penyakit Jantung Masih Pembunuh Utama, tapi Banyak Kasus Kini Bisa Ditangani Tanpa Operasi Besar