Suara.com - Salah satu personel grup band BTS, Jin, ternyata memiliki alergi terhadap bawang putih.
"Aku menjalani tes alergi karena aku gatal-gatal di seluruh tubuhku," tulis Jin BTS di Weverse, melansir Koreaboo, Sabtu (26/10/2019).
Kemudian ia mengatakan, dokter menyarankan dirinya untuk mengurangi bawang putih. Dan ia bingung bagaimana cara dirinya mengurangi asupan penambah rasa tersebut.
"Menu apa yang bisa aku makan yang tidak mengandung bawang putih?," sambungnya.
Alergi bawang putih memang jarang terjadi. Namun jika sekalinya seseorang alergi terhadap penambah rasa ini, penderita akan bereaksi terhadap bawang putih yang dimasak maupun mentah.
Melansir Healthline, alergi bawang putih terjadi akibat sistem imun tubuh keliru mengidentifikasi zat di dalam bawang putih sebagai zat yang berbahaya.
Sehingga tubuh akan menghasilkan antibodi yang bertujuan untuk melawan zat pada bawang putih tersebut.
Reaksi ini dapat terjadi segera setelah kontak langsung, atau dalam waktu dua jam setelah menelan atau menyentuh bawang putih.
Umumnya, orang yang memiliki alergi bawang putih akan mengalami radang kulit, gatal, sensasi kesemutan pada mulut, hidung tersumbat atau gatal, sesak napas, mual, muntah, kram perut, hingga diare.
Baca Juga: Alergi Nasi, Pria asal Malaysia Alami Kondisi Ini Pada Tenggorokan
Tidak hanya saat menelan, orang dengan alergi bawang putih juga akan mengalami gejala setelah menyentuh atau menghirup baunya.
Bawang putih termasuk ke dalam keluarga allium. Jadi, ada kemungkinan penderita akan juga mengalami alergi terhadap makanan dalam kelompok ini.
Sebab, protein atau alergen pada tanaman ini mirip satu sama lain, sehingga sistem kekebalan tubuh akan bereaksi terhadap salah satunya.
Berita Terkait
-
Latihannya Sudah Keras Tapi Otot Tak Kunjung Besar? Cek 5 Kesalahan Fatal Ini Sekarang
-
5 Susu Penambah Berat Badan Tinggi Protein Rekomendasi Ahli Gizi, Waspada Produk Abal-abal
-
Sosok Felicia Elizabeth yang Laporkan Owner Bake n Grind ke Polisi
-
Cuaca Panas Bikin Kulit Gatal dan Ruam Merah? Itu Tanda Alergi, Ini Obat yang Tepat
-
Alergi Anak Hampir Merenggut Nyawa: Bakery Viral Ini Diduga Jual Roti Gluten Free Palsu!
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
BRIN Uji Rokok Elektrik: Kadar Zat Berbahaya Lebih Rendah, Tapi Perlu Pengawasan
-
Sering Luput Dari Perhatian Padahal Berbahaya, Ketahui Cara Deteksi dan Pencegahan Aritmia
-
Vape Bukan Alternatif Aman: Ahli Ungkap Risiko Tersembunyi yang Mengintai Paru-Paru Anda
-
Kesehatan Perempuan dan Bayi jadi Kunci Masa Depan yang Lebih Terjamin
-
8 Olahraga yang Efektif Menurunkan Berat Badan, Tubuh Jadi Lebih Bugar
-
Cara Efektif Mencegah Stunting dan Wasting Lewat Nutrisi yang Tepat untuk Si Kecil
-
Kisah Pasien Kanker Payudara Menyebar ke Tulang, Pilih Berobat Alternatif Dibanding Kemoterapi
-
Pengobatan Kanker dengan Teknologi Nuklir, Benarkah Lebih Aman dari Kemoterapi?
-
Data BPJS Ungkap Kasus DBD 4 Kali Lebih Tinggi dari Laporan Kemenkes, Ada Apa?
-
Camping Lebih dari Sekadar Liburan, Tapi Cara Ampuh Bentuk Karakter Anak