Suara.com - Seorang wanita dengan kondisi vagina langka telah mengungkapkan kesedihannya selalu merasa kesakitan setiap kali berhubungan seksual.
Kartin Maslenkova, wanita asal Bulgaria ini sudah mencoba melakukan hubungan seksual sejak usia 18 tahun. Tetapi, pengalaman pertamanya mencoba hubungan seksual dengan pasangan justru tak menyenangkan.
Kartin merasakan sakit yang tak tertahankan setiap kali pasangannya melakukan penetrasi.
Kondisi itu pun membuat Kartin merasa tidak bisa menjadi wanita seutuhnya. Karena mereka tidak bisa menikmati hubungan seksual yang sangat intim.
"Pada usia 18 tahun, saya mencoba melakukan hubungan seks penetratif. Tetapi, itu rasanya seperti menabrak dinding dan penisnya tidak bisa masuk," kata Kartin dikutip dari Daily Star.
Seorang dokter asal Kanada pun berpendapat bahwa saat itu Kartin belum siap untuk berhubungan seks. Namun, Kartin tetap mencari terapis seks untuk mencari tahu penyebabnya pada 2010 silam.
Terapis seks mengatakan bahwa Kartin menderita vaginismus, yakni kondisi di mana otot-otot vagina meregang dan mengencang yang merupakan respons terhadap penetrasi.
Akhirnya, Kartin menjalani terapi ekstensif untuk mengatasi kondisinya selama beberapa waktu. Pada 2016, Kartin sudah bisa melakukan hubungan seks di usia 24 tahun.
Kini, Kartin pun merasa lebih lega karena bisa memenuhi kebutuhan seks pasangannya, Dimitri. Bahkan Kartin sudah berhenti dari pekerjaannya sebagai akuntan profesional untuk membantu wanita lain dengan kondisi sama.
Baca Juga: Vidi Aldiano Idap Kanker Ginjal, Kenali Gejala Awal dan Faktor Risikonya
Salah satu cara yang dilakukan Kartin agar bisa berhubungan seksual tanpa rasa sakit adalah mendapat rangsangan seksual seperti harapannya.
"Sekarang saya tahu apa yang kuinginkan agar terangsang secara seksual. Saya bisa mengomunikasikan keinginan saya dan bereksperiman untuk menciptakan kehidupan seks memuaskan. Pasangan saya juga berusaha memberi tahu pengalamannya," ujarnya.
Jauh sebelum Kartin merasa kesakitan saat berhubungan intim, ia mengaku sudah mulai merasa kesakitan di vaginanya ketika menggunakan tampon saat remaja.
Saat itu Kartin sedang pertandingan bola voli. Ia lantas berusaha mengeluarkan tamponnya dan nyaris pingsan karena kesakitan.
Pada 2010, Kartin baru didiagnosis menderita vaginismus setelah ginekolog melakukan pemeriksaan panggulnya.
"Saya teringat cedera masa kecil yang mungkin ada hubungannya dengan penyakit saya sekarang. Sejak didiagnosis itulah saya juga mencari tahu respons tubuh terhadap vaginismus," jelasnya.
Berita Terkait
-
Strategi Sun Life Dongkrak Penetrasi Asuransi RI
-
BSI Bongkar Ironi Perbankan Syariah RI: Aset Raksasa, Tapi Penetrasi Pasar Masih Tidur
-
Selain Love Language, Ada Juga 5 Sex Languages untuk Seks Sehat
-
Viral Video Petugas Penjara Berhubungan Seks dengan Tahanan di Sel, Linda Mengaku Bersalah
-
Ini Rahasia Pendokrak Ekonomi Digital Indonesia
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
Terkini
-
Fokus Turunkan Stunting, PERSAGI Dorong Edukasi Anak Sekolah tentang Pola Makan Bergizi
-
Bukan Mistis, Ini Rahasia di Balik Kejang Epilepsi: Gangguan Listrik Otak yang Sering Terabaikan
-
Ramadan dan Tubuh yang Beradaptasi: Mengapa Keluhan Kesehatan Selalu Datang di Awal Puasa?
-
Rahasia Energi "Anti-Loyo" Anak Aktif: Lebih dari Sekadar Susu, Ini Soal Nutrisi yang Tepat!
-
Sinergi Medis Indonesia - India: Langkah Besar Kurangi Ketergantungan Berobat ke Luar Negeri
-
Maia Estianty Gaungkan Ageing Gracefully, Ajak Dewasa Aktif Waspada Bahaya Cacar Api
-
Kolesterol Tinggi, Risiko Diam-Diam yang Bisa Berujung Stroke dan Serangan Jantung
-
Telapak Kaki Datar pada Anak, Normal atau Perlu Diperiksa?
-
4 Rekomendasi Minuman Diabetes untuk Konsumsi Harian, Mana yang Lebih Aman?
-
Apa Itu Food Genomics, Diet Berbasis DNA yang Lagi Tren