Suara.com - Pemerintah Prancis menggunakan jaringan apotek yang tersebar luas di negaranya demi melancarkan program vaksinasi virus Corona.
Menteri Kesehatan Prancis Olivier Veran mengatakan, apotek-apotek akan menjadi tempat pemberian vaksin AstraZeneca untuk penduduk berusia 50 sampai 65 tahun.
Dilansir Anadolu Agency, akses apotek yang lebih mudah akan membantu pelaksanaan vaksinasi virus Corona. Per hari Kamis (18/2/2021) waktu setempat, sudah ada 2,3 juta warga Prancis yang menerima vaksin.
Veran mengatakan sekitar 700.000 dosis akan dikirim ke 20.000 apotek di Prancis. Penggunaan apotek untuk vaksinasi sebelumnya sudah dilakukan untuk pemberian vaksin influenza.
Keamanan vaksin dipastikan terjadmin, mengingat vaksin AstraZeneca aman disimpan di suhu beku hingga 48 jam setelah injeksi pertama dilakukan.
Namun Veran mengingatkan bahwa orang dengan penyakit komorbid, alergi, serta ibu hamil dan menyusui tetap disarankan divaksinasi oleh dokter, demi meminimalisir risiko.
Saat ini Veran mengatakan Prancis berhasil menghindari kebijakan lockdown ketiga, setelah ancaman varian baru virus Corona dari Inggris merebak di Paris.
Laporan terbaru menyebu sekitar 36 persen kasus positif Covid-19 di Prancis merupakan varian baru dari Inggris, dengan varian Brasil dan Afrika Selatan hanya 5 persen.
"Prevalensi kasus terus meningkat. Saat ini angkanya 600 kasus per 100.000 penduduk," tuturnya.
Baca Juga: Perkembangan Data Penerima Vaksin Covid-19 Jadi Kendala Dinkes Kota Jogja
Dalam 24 jam terakhir, Prancis melaporkan 22.501 kasus baru, dengan 271 di antaranya meninggal dunia.
Berita Terkait
-
Prancis Jadi Negara Eropa Kedua yang Lolos ke Piala Dunia 2026
-
Legenda Basket Tony Parker Turun Tangan, Latih Prancis di Piala Dunia FIBA U-17 2026
-
Joko Anwar Jadi Tamu Spesial di Festival Sinema Prancis 2025
-
Jejak di Festival Cannes Jadi Kunci, Marissa Anita Didapuk Sebagai Duta Festival Sinema Prancis
-
Jadwal Festival Sinema Prancis 2025: Diskusi Horor Bareng Joko Anwar hingga Film Spesial Cannes
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
- Besok Bakal Hoki! Ini 6 Shio yang Dapat Keberuntungan pada 13 November 2025
Pilihan
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
-
SoftBank Sutradara Merger Dua Musuh Bebuyutan GoTo dan Grab
-
Pertamina Bentuk Satgas Nataru Demi Pastikan Ketersediaan dan Pelayanan BBM
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
Terkini
-
Waspada Konsumsi Minuman Soda Diet, Temuan Terbaru Sebut Risiko Penyakit Hati Naik hingga 60%
-
Inovasi Kedokteran Gigi yang Siap Ubah Layanan Kesehatan Mulut Indonesia
-
Waspada "Diabesity", Mengapa Indonesia Jadi Sarang Penyakit Kombinasi Diabetes dan Obesitas?
-
Gaya Hidup Modern Picu Kelelahan, Inovasi Wellness Mulai Dilirik Masyarakat Urban
-
Rahasia Anak Tumbuh Percaya Diri dan Kreatif, Jessica Iskandar Beberkan Kuncinya
-
BRIN Uji Rokok Elektrik: Kadar Zat Berbahaya Lebih Rendah, Tapi Perlu Pengawasan
-
Sering Luput Dari Perhatian Padahal Berbahaya, Ketahui Cara Deteksi dan Pencegahan Aritmia
-
Vape Bukan Alternatif Aman: Ahli Ungkap Risiko Tersembunyi yang Mengintai Paru-Paru Anda
-
Kesehatan Perempuan dan Bayi jadi Kunci Masa Depan yang Lebih Terjamin
-
8 Olahraga yang Efektif Menurunkan Berat Badan, Tubuh Jadi Lebih Bugar