Suara.com - Perjalanan mudik tentunya akan sangat melelahkan. Tak heran jika ada begitu banyak masalah kesehatan yang bisa dialami pemudik, salah satunya pusing, yang bahkan sampai bisa mengakibatkan pingsan.
Salah satu penyebab munculnya masalah kesehatan di atas adalah kondisi jalanan yang macet. Dilansir dari jurnal National Library of Medicine (2019), faktor kondisi lalu lintas memang dapat berdampak pada stres, baik secara mental maupun fisik.
Marissa Meditania, S.Psi., M.Psi., Psikolog, Psikolog Klinis, menjelaskan lebih lanjut alasan kemacetan berpengaruh terhadap kesehatan tubuh dan pikiran.
"Ketika sedang berkendara, terkadang kita dihadapkan pada kemacetan yang tidak terduga. Hal tersebut tentu membuat kita rentan merasa stres karena harus duduk dalam posisi yang lebih lama dan frustasi karena rasa bosan," jelasnya.
Kemudian, saat mengalami stres, terjadi perubahan cara berpikir dan pelepasan hormon tertentu di dalam tubuh sehingga timbul gejala-gejala mulai dari sulit berkonsentrasi hingga sakit kepala dan tekanan darah meningkat.
"Apabila stres dibiarkan, maka bisa berkembang menjadi stres kronis yang berdampak buruk pada kesehatan mental dan tubuh kita,” katanya lagi.
Untuk mengurangi gejala-gejala stres dan keluhan tubuh ringan saat di perjalanan, Marissa membagikan sejumlah tips mudah untuk dilakukan, di antaranya:
- Mengatur ekspektasi tentang kemungkinan terlambat sampai tujuan dan beri afirmasi pada diri sendiri bahwa kemacetan tidak berlangsung selamanya.
- Memanfaatkan momen perjalanan untuk membangun kualitas hubungan yang baik dengan keluarga. Ubah situasi tidak menyenangkan menjadi menyenangkan dengan mengobrol, bermain, atau mendengarkan musik bersama.
- Membuat tubuh lebih rileks dengan relaksasi pernapasan dan memijat area-area yang tegang seperti leher atau kepala sambil mengoleskan atau mencium minyak angin aromaterapi.
Sebagai jawaban bagi para pemudik yang akan melakukan perjalanan panjang, WINGS Care meluncurkan inovasi terbaru, yaitu So Fresh Minyak Angin Aromatherapy untuk membantu menjaga pikiran dan tubuh tetap fresh setibanya di kampung halaman.
Mita Ardiani, Marketing Manager Personal Care Category WINGS Group, mengatakan bahwa So Fresh Minyak Angin Aromatherapy dilengkapi dengan teknologi hot lock system yang memberikan kehangatan tahan lama, mengandung real essential oil dengan wangi yang menyegarkan, serta dilengkapi roll ball dinamis untuk memijat.
Baca Juga: Apakah Boleh Tidak Puasa Saat Mudik? Pahami Ketentuan dan Aturannya
So Fresh Minyak Angin Aromatherapy hadir dalam dua varian, yaitu Hot dan Eucalyptus. Varian Hot diformulasikan untuk membantu meredakan pegal-pegal pada tubuh dengan memberikan sensasi lebih hangat pada kulit dan membantu mengurangi ketegangan otot. Sedangkan varian Eucalyptus dirancang khusus untuk membantu melegakan pernapasan, membantu meredakan pusing, dan membuat badan menjadi lebih rileks saat digunakan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Hati-hati saat Banjir! Jangan Biarkan 6 Penyakit Ini Menyerang Keluarga Anda
-
Pankreas, Organ yang Jarang Disapa Tapi Selalu Bekerja Diam-Diam
-
Perawatan Kulit Personal Berbasis Medis, Solusi Praktis di Tengah Rutinitas
-
Implan Gigi Jadi Solusi Modern Atasi Masalah Gigi Hilang, Ini Penjelasan Ahli
-
Apa Beda Super Flu dengan Flu Biasa? Penyakitnya Sudah Ada di Indonesia
-
5 Obat Sakit Lutut Terbaik untuk Usia di Atas 50 Tahun, Harga Mulai Rp 13 Ribu
-
Kalimantan Utara Mulai Vaksinasi Dengue Massal, Kenapa Anak Jadi Sasaran Utama?
-
Kesehatan Anak Dimulai Sejak Dini: Gizi, Anemia, dan Masalah Pencernaan Tak Boleh Diabaikan
-
Krisis Senyap Pascabencana: Ribuan Pasien Diabetes di Aceh dan Sumut Terancam Kehilangan Insulin
-
Fakta Super Flu Ditemukan di Indonesia, Apa Bedanya dengan Flu Biasa?