Suara.com - Restoran Wonderful Indonesia dibuka di Provinsi Anhui, Cina yang menawarkan kuliner khas nusantara sebagai salah satu upaya mempromosikan wisata dan budaya Indonesia di negara tirai bambu.
Restoran Wonderful Indonesia terletak di kawasan padat penduduk Hefei diluncurkan oleh Menteri Pariwisata Arief Yahya di Provinsi Anhui, Sabtu (16/4/2016).
"Tren kuliner sebagai penunjang pariwisata semakin meningkat bahkan hampir semua stasiun televisi menempatkan kuliner sebagai salah satu program unggulan," kata Arief.
Apalagi, ia menambahkan Indonesia memiliki setidaknya 5.300 kuliner khas yang tersebar di lebih dari 17.000 pulau.
Arief menilai Cina sebagai pasar yang sangat potensial bahkan tahun ini ditargetkan jumlah wisatawan mancanegara (wisman) asal Cina ke Indonesia bisa mencapai 2,1 juta wisman.
"Target wisman yang berkunjung ke Indonesia pada 2016 sebesar 12 juta orang dan dari jumlah itu sekitar 5,4 juta wisman diantaranya datang untuk menikmati kuliner nusantara," katanya.
Ia menyambut baik dibukanya Restoran Wonderful Indonesia di Anhui sekaligus menjadi strategi baru untuk menjaring wisman dari Cina.
Restoran yang terletak di No 311 Jinzhai Road Shushan District, Hefei, itu mengusung tema kebudayaan Indonesia sehingga didisain dengan konsep yang simpel, hangat, dan masakan selera Indonesia.
Sebelumnya, Asisten Deputi Pemasaran Pariwisata Asia Pasifik Vinsensius Jemadu mengatakan membuka restoran Indonesia dengan brand Wonderful Indonesia menjadi format baru dalam mempromosikan pariwisata Indonesia.
"Kami memang mengembangkan format baru dalam mempromosikan Wonderful Indonesia satu di antaranya agar lebih permanen dan familiar, membuka Restoran Wonderful Indonesia di Hefei, Provinsi Anhui, Cina dengan bekerja sama investor lokal," katanya.
Menurut dia, Provinsi Anhui merupakan segmen pasar yang sangat potensial dengan jumlah penduduk total mencapai 80 juta jiwa sementara delapan juta di antaranya bermukim di Ibukota Hefei.
Vinsen berpendapat dengan membuka restoran di kota itu akan semakin membuat branding Wonderful Indonesia dikenal dan melekat di kalangan masyarakat Hefei.
"Sekali mem-branding restoran yang namanya sudah sangat promotif, Indonesia bisa sekaligus promosi masakan khas di Tiongkok, jadi ada efek berganda," katanya.
Apalagi, kata dia, kuliner merupakan satu di antara sekian banyak produk budaya termasuk beberapa di antara kuliner khas nusantara yang bisa sangat disukai masyarakat Cina.
Oleh karena itu, ia memastikan semua kuliner Indonesia yang disukai masyarakat Cina akan disajikan di Wonderful Indonesia Restaurant.
"Nanti akan ada menu rendang, nasi goreng, sate, soto ayam, sop buntut, rawon, dan aneka 'seafood' rasa Indonesia. Itu sengaja kami tampilkan karena masyarakat Tiongkok menyukai rasa pedas dan gurih," kata Vinsensus.
Restoran itu merupakan hasil kerja sama dengan investor lokal Cina yang berpengalaman dalam bisnis kuliner.
Ia mengatakan jika restoran di Hefei sukses membranding pariwisata Indonesia pihaknya menggandeng lebih banyak investor lokal untuk membuka puluhan restoran serupa di lokasi lain dengan brand Wonderful Indonesia.
Di Hefei, Restoran Wonderful Indonesia menempati ruang seluas 400 m2 dengan koki dua orang asal Indonesia. Restoran tersebut siap menyajikan 30 jenis masakan Indonesia.
Pada saat peluncuran restoran, perwakilan marga Chen yang berjumlah 80 juta tersebar di seluruh dunia hadir.
"Diplomasi kuliner merupakan 'soft power' paling efektif untuk mempromosikan pariwisata Indonesia di Cina," ujar Vinsen. (Antara)
Berita Terkait
-
Salip London hingga Paris, Bali Jadi Destinasi Wisata Terbaik Dunia 2026
-
Mewah, SPPG Nganjuk Hadirkan MBG dengan Menu Kuliner Nusantara
-
Wonderful Indonesia Wellness 2025 Sukses Digelar Selama Sebulan, Mustika Ratu Ungkap Kontribusinya
-
Kebangkitan Rempah Nusantara: Inilah Para Jawara Muda yang Mengubah Wajah Kuliner Indonesia!
-
Kelapa Jadi Wajah Rasa Indonesia, Rahasia di Balik Lezatnya Kuliner Nusantara
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
5 Sunscreen untuk Wanita 35 Tahun ke Atas, Ampuh Hempas Flek Hitam
-
3 Zodiak Ini Bakal Masuk Era Baru yang Penuh Kekuatan Mulai 28 Januari 2026
-
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
-
Puasa Syaban Berapa Hari? Ini Panduannya Berdasarkan Sunnah dan Amalan Rasulullah
-
Puasa Tahun ini Tanggal Berapa? Ini Jadwal Penetapan Bulan Ramadan 2026
-
Lirik dan Link Resmi Download Lagu 'Rukun Sama Teman', Wajib Dinyanyikan saat Upacara
-
5 Rekomendasi Lip Liner untuk Samarkan Bibir Gelap Usia 40 tahun
-
Doa Bulan Syaban, Arab Latin dan Artinya Agar Dapat Ampunan dan Hati Bahagia Saat Ramadan
-
5 Lipstik Satin untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Ampuh Samarkan Garis Halus
-
5 Moisturizer Gel yang Tidak Cocok Buat Kulit Kering