Suara.com - Serupa dengan negara Indonesia, perayaan kemerdekaan Singapura ternyata juga jatuh pada bulan Agustus.
Ya, tepatnya pada 9 Agustus 1965 silam, Singapura resmi memisahkan diri dari Malaysia dan mendirikan negara mereka sendiri. Sejarah ini dikisahkan pada kami dari Suara.com saat mengunjungi Singapura beberapa hari silam.
Di akhir kunjungan hari kedua kami tersebut, tour guide kami yang bernama Mr. Yap menjelaskan bahwa kedatangan kami ke Singapura bertepatan dengan gladi bersih parade kemerdekaan.
Terlepas dari acara utama yang masih akan diselenggarakan pada bulan Agustus, rupanya gladi bersih tersebut diadakan tiap akhir pekan dan bisa ditonton baik oleh warga dan turis.
Kami pun menjadi salah satu turis yang beruntung di hari tersebut. Selepas mengunjungi Merlion Park, kami diajak menuju halaman lapang di depan Victoria Theatre and Concert Hall untuk menyaksikan parade.
Dalam parade ini, seluruh kendaraan militer dan kepolisian yang ada di Singapura akan dikerahkan untuk mengelilingi kota.
Kemudian, ada juga barisan Angkatan Darat, Angkatan Laut, kepolisian, hingga barisan pramuka yang siap meramaikan suasana dan disambut teriakan meriah oleh para warga.
Namun, seakan hal tersebut belum cukup meriah, Mr. Yap menjelaskan bahwa salah satu atraksi yang ditunggu-tunggu setiap tahunnya adalah paralayang.
Menggunakan helikopter, sebanyak 9 orang penerjun akan melompat tepat setelah mereka melintasi Victoria Theatre and Concert Hall.
Baca Juga: Wisata Lancar dan Seru, Siapkan 4 Hal Ini Sebelum Liburan ke Singapura
Kesembilan orang ini lantas akan membentuk aneka formasi, sebelum akhirnya meliuk dan berputar di angkasa dan melakukan pendaratan di panggung.
Jam sendiri menunjukkan sekitar pukul setengah 7 sore waktu setempat ketika helikopter akhirnya muncul.
Dengan perasaan berdebar dan penasaran, kami lantas mendongakkan kepala ke langit dan menunggu para penerjun tersebut menampakkan diri.
Samar-samar hanya berupa titik kecil, butuh waktu sampai netra kami bisa menemukan para penerjun menghiasi angkasa dengan formasi-formasi apik mereka.
Tak cuma para turis yang terkesima, kesiap kagum warga pun bisa terdengar. Padahal, atraksi paralayang ini nantinya juga masih akan dilakukan saat Hari Kemerdekaan Singapura tiba.
Satu persatu, bisa terdengar suara warga Singapura yang menyambut para penerjun tersebut saat mendarat di panggung dan memberi tepuk tangan meriah.
Berita Terkait
-
Doa Gantikan Kembang Api, Swara Prambanan 2025 Tutup Tahun dengan Hati
-
Chandra Asri Group Tuntaskan Akuisisi Jaringan SPBU Esso di Singapura
-
Tunjukkan Empati, Warga Bukittinggi Rayakan Tahun Baru di Jam Gadang Tanpa Pesta Kembang Api
-
Tak Ada Perayaan Tahun Baru Malam Ini
-
Momen Perayaan Tahun Baru 2026 di Sejumlah Daerah Indonesia
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
7 Rekam Jejak Dr Tyler Bigenho, Suami Aurelie Moeremans Ternyata Dokter Spesialis 'Kretek'
-
7 Sunscreen Tone Up di Indomaret untuk Cerahkan Wajah, Mulai Rp17 Ribuan
-
5 Cat Rambut yang Ampuh Tutupi Uban di Alfamart, Harga Mulai Rp14 Ribuan
-
5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
-
5 Merek Vitamin B Complex Terbaik untuk Jaga Energi dan Saraf Usia 45 ke Atas
-
5 Fakta Keluarga Manohara Odelia Pinot, yang Kini Putus Hubungan dengan Sang Ibunda
-
5 Toner Centella Asiatica Murah Alternatif SKIN1004, Hilangkan Chicken Skin dan Tenangkan Kulit
-
Timothy Ronald Kupas Cara Raditya Dika Mengelola Investasi demi Kebebasan Finansial
-
6 Lipstik Matte yang Minim Transfer dan Ringan di Bibir, Murah Mulai Rp20 Ribuan
-
5 Rekomendasi Dehumidifier untuk Serap Kelembapan, Harga di Bawah Rp1 Juta