Tur wisata di seputar Singapura
1. Evening Food and Cultural Tour of Joo Chiat
Tur di wilayah Joo Chiat adalah salah satu aktivitas yang dijajal Suara.com saat berada di Singapura.
Berbeda dari kebanyakan spot wisata di Singapura yang berkesan modern, tur ini menawarkan pengalaman di daerah peranakan di Singapura.
Selama kurang lebih 3 jam lamanya, wisatawan akan diajak berkeliling daerah Katong dan Joo Chiat yang merupakan sentra peranakan. Istilah peranakan sendiri mengacu pada orang-orang keturunan campuran China dan Melayu.
Tak cuma berjalan-jalan, wisatawan juga akan diajak untuk mencicipi aneka kuliner khas daerah peranakan seperti katong laksa, roti prata dengan kuah kari kambing dan ikan, teh tarik, hingga kue putu piring.
Menariknya, wisatawan Indonesia juga dapat menemukan kuliner yang akrab di lidah seperti klepon, lapis, dan dadar gulung.
Menurut tour guide Suara.com saat itu, wilayah Joo Chiat juga cocok untuk berfoto karena setiap sudutnya dihiasi rumah khas peranakan yang dicat warna-warni.
Baca Juga: Berwisata ke Universal Studios Singapura yang Punya Banyak Spot Foto Keren
2. Crazy Rich Asians Tour
Didasarkan pada film romansa-komedi populer, Crazy Rich Asian Tour merupakan paket wisata yang cocok dijajal semua umur.
Pasalnya, bukan cuma mengunjungi lokasi pengambilan gambar film Crazy Rich Asian, tour guide dari Monster Day Tours juga akan menceritakan sejarah panjang di balik setiap spot yang ada.
Titik kumpul tur ini sendiri berada di CHIJMES, sebuah gedung katedral yang kerap digunakan untuk pernikahan sekaligus ruang publik bagi warga Singapura.
Dari sana, wisatawan lantas akan diajak untuk mengunjungi Raffles Hotel yang merupakan hotel mewah bersejarah.
Kemudian, daerah peranakan juga menjadi salah satu tempat yang kembali disambangi dalam tur ini.
Selain Raffles Hotel, Fullerton Hotel yang dulunya merupakan kantor pos pusat Singapura juga menjadi destinasi. Yang unik, di sini wisatawan dapat mencoba mengirim kartu pos untuk siapa pun, tak peduli di negara mana penerima kartu pos itu berada.
Jangan khawatir, tur ini juga akan mengajak Anda untuk mengunjungi patung Merlion yang ikonik di seberang Marina Bay.
Berita Terkait
-
Detik-Detik Ariana Grande Diserang Penggemar saat Promo Film Wicked di Singapura
-
Rich Brian Umumkan Tur Asia 2025, Jakarta Jadi Kota Pembuka
-
Pulau Sentosa Disulap Jadi Negeri Oz, Singapura Hadirkan Keajaiban Wicked: For Good
-
BPJS Ketenagakerjaan Dapat Anugerah Bergengsi di Asian Local Currency Bond Award 2025
-
3 Fakta Pengungkapan TPPU PT UP: Sembunyikan Aset di Singapura, Rugikan Negara Rp317 M
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
Terkini
-
Terpopuler: Sumber Kekayaan Gus Elham, Shio Paling Beruntung 15-16 November 2025
-
6 Zodiak Paling Beruntung Hari Ini 15 November 2025, Saatnya Raih Pengakuan
-
7 Skincare Korea Terbaik untuk Anti Aging Usia 40 Tahun, Auto Jadi Glass Skin
-
5 Rekomendasi Lipstik Nude untuk Kulit Sawo Matang, Cocok Buat Make Up Natural Tanpa Bikin Pucat
-
Tidur Malam yang Cukup Berapa Jam? Ini Kata Sleep Coach Vishal Dashan
-
Menurut Penelitian, Ini 5 Kebiasaan Sehari-hari yang Diam-Diam Merusak Otak
-
Umur 15 Tahun Sebaiknya Pakai Sunscreen SPF Berapa? Ini 5 Pilihan Aman Mulai Rp12 Ribuan
-
5 Moisturizer Ringan untuk Menenangkan Kulit Kemerahan, Sensitive Skin Friendly
-
Rahasia 26 Tahun Kino: Filosofi 'Synergy in Diversity' yang Mengubah Perbedaan Jadi Kekuatan Bisnis
-
5 Body Lotion di Alfamart untuk Kulit Kering, Murah Mulai Rp9 Ribuan