Suara.com - Ada berbagai cara untuk mengejutkan pasangan saat lamaran. Belum lama ini, seorang pria viral karena menyisipkan kejutan lamaran di tengah pemotretan.
Video viral tersebut dibagikan oleh akun @ghod_fada1 di TikTok dan sudah ditonton lebih dari 1 juta kali. Tak hanya membuat haru, hasil pemotretan mereka juga panen pujian.
Pada video, tampak pasangan kekasih yang tengah bersiap menjalani pemotretan. Awalnya, si fotografer meminta agar wanita yang mengenakan gaun merah tersebut membelakangi sang kekasih.
"Bisakah kau menghadap ke sana?" ujarnya sambil memosisikan si wanita. Sementara, kekasih wanita itu berlutut dan menyiapkan cincin.
Fotografer lantas memberi aba-aba agar wanita itu menghadap ke depan. Namun, ia menyuruhnya agar menolehkan kepala ke arah sang pacar.
"Lihat ke arah pacarmu," perintah fotografer sebelum mengambil foto.
Begitu sang wanita menoleh, ia pun sukses dibuat terkejut oleh sang kekasih yang tengah berlutut. Ekspresi kaget dan bahagianya juga berhasil tertangkap kamera.
"Ketika pemotretanmu berubah menjadi momen lamaran," tulis @ghod_fada1 dalam deskripsi video.
Video itu sendiri sudah memperoleh lebih dari 224 ribu likes sejak dibagikan. Sang fotografer juga membagikan hasil pemotretan yang berubah menjadi lamaran tersebut.
Baca Juga: Kupas Kelapa jadi Atraksi Wisata di Vietnam, Turis Indonesia Ini Kesal
"Fotografer ini sangat keren, ayo bicara soal itu," tulis salah satu komentar.
"Aku menangis. Ini sangat indah. Kerja bagus untuk fotografer."
"Ya Tuhan foto-foto ini sempurna. Dan ekspresinya sangat berharga."
"Foto lamaran terbaik yang pernah kulihat. Kerja bagus!" puji komentar pengguna TikTok lainnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026
-
5 Rekomendasi Body Spray untuk Atasi Jerawat Punggung, Mulai dari Rp 70 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia
-
5 Calming Spray untuk Atasi Jerawat Meradang saat Aktivitas di Luar
-
5 Rekomendasi Walking Shoes Lokal Murah 2026: Mulai Rp100 Ribuan, Cocok Buat Gaji UMR
-
5 Pasta Gigi Murah untuk Memutihkan Gigi, Cocok untuk yang Suka Ngopi dan Merokok