Suara.com - Luna Maya baru saja mendapat kado tas mewah dari sosok pria spesial. Kabar ini diketahui dari unggahan Instagram Story Luna sekitar tanggal 24 Februari 2021 kemarin.
Pada unggahan tersebut, Luna menunjukkan momen dirinya membuka kado tas mewahnya. Artis cantik ini tidak bisa menutupi rasa bahagianya saat membuka hadiah spesial tersebut.
Lantas, siapa pria yang memberikan hadiah istimewa ini? Pria itu adalah bos stasiun televisi ANTV, Otis Hahijary yang memang dikenal berhubungan baik dengan Luna dan artis-artis lain.
"Ternyata. Aah, thank you so much. Gila," ujar Luna Maya dalam video Instagram Story.
"Iya, sama-sama," timpal Otis Hahijary yang juga ada dalam video tersebut.
Hadiah dari Otis ini harganya tidak kaleng-kaleng. Menurut akun Instagram @fashion.lunamaya, tas tersebut dibanderol seharga Rp236,3 juta di situs vendome.mc.com.
Warganet pun heboh membahas tas Hermes Luna Maya yang harganya nyaris sama dengan harga satu unit rumah. Ada juga warganet yang memuji kebaikan Otis karena tidak tanggung-tanggung dalam memberikan hadiah untuk Luna.
"Kadonya seharga rumah tipe 70 di daerahku (emoji tepuk tangan)," ujar warganet.
"Bisa untuk bangun rumah, rejekinya Kak Luna banget," tutur yang lain.
Baca Juga: Luna Maya Dicium Dimas Beck, Warganet Kompak Doakan Pernikahan
"Satu tasnya Luna bisa buat bangun 2 rumah sederhana di kampungku," sambung warganet berikutnya.
"Masya Allah, Tabarakallah.. baiknya Pak OH sama Kakak," kata warganet memuji kebaikan bos ANTV.
"Alhamdulillah, orang baik dikelilingi dengan orang-orang baik juga," pungkas lainnya.
Sementara itu, Otis memang dikenal dekat dengan sederet artis dan tidak tanggung-tanggung dalam memberi hadiah. Ia diketahui pernah menghadiahkan sepatu Hermes senilai Rp11,8 juta untuk Dimas Ahmad.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Ibrahim Risyad Larang Istri Jadi IRT, Begini Hukumnya Dalam Islam
-
5 Sampo Non SLS di Bawah Rp50 Ribu, Rahasia Rambut Sehat dan Berkilau
-
Dorong Ekonomi Daerah, Pusat Bisnis Baru di Bali Fokus Kembangkan Kopi dan Cokelat Premium
-
5 Vitamin untuk Perempuan Jelang Menopause, Cocok Diminum sejak Usia 40-an
-
Apa Arti Mens Rea? Special Show Pandji Pragiwaksono yang Bikin Panas Dingin
-
5 Sampo Murah Terbaik untuk Kulit Kepala Sensitif yang Dijual Indomaret
-
Urutan Hair Care Natur untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rambut Sehat Seperti Muda
-
Panduan Ukuran Sepatu Anak Usia 1-10 Tahun Standar EU, UK, US, Biar Bunda Gak Salah Beli
-
Bebas Nyeri Lutut, Ini 5 Sepatu Jalan Jauh Paling Nyaman untuk Usia 40-an ke Atas
-
5 AC Portable Low Watt Ramah Gaji UMR, Usir Panas Tanpa Bongkar Tembok