Suara.com - Tidak sedikit kejadian relatif unik dan langka yang berhasil terekam kamera para pengguna TikTok. Contohnya adalah kejadian yang baru saja dialami oleh cewek cantik dengan akun @eviclaritasz.
Unggahan yang dibuat sekitar Selasa (18/5/2021) itu berisi pemilik akun @eviclaritasz sedang asik bermain TikTok dengan dua rekannya. Semuanya berjalan seperti biasa hingga mereka sadar ada sosok yang ikut terekam kamera.
Salah satu cewek mendadak berhenti lantaran melihat ada sesuatu yang baru saja lewat di depan mereka. Seketika teman yang lain ikut kaget dan menghentikan aksi mereka.
"Pesan moral dari video ini, jangan tiktokan magrib," begitu bunyi caption yang dibuat untuk mengiringi unggahan tersebut.
Jika diperhatikan, sosok tersebut terbang sangat cepat di depan tiga cewek tersebut. Gangguan sosok itu juga terlihat di awal video dan sempat terbang di atas kepala cewek-cewek cantik ini.
Momen ini berhasil viral di TikTok hingga ditonton lebih dari 3 juta kali dan mendapat sekitar 400 ribu lebih likes. Sebanyak lebih dari 6 ribu komentar juga ditulis oleh warganet usai melihat unggahan tersebut.
"Bayangannya udah bolak-balik kasih peringatan," kata seorang warganet.
"Dari awal udah kelihatan bayangannya, tapi yang terakhir makin jelas gangguannya. Merinding," tutur lainnya.
"Mbaknya udah dinoticed berapa kali kagak peka-peka (emoji menangis)," sambung yang lain.
Baca Juga: Definisi Terlalu Irit, Tembok Ruangan ini Rela Dijebol Biar Bisa Bagi Lampu
"Bener banget woi. Kalo udah magrib mending pada pulang atau masuk rumah, soalnya aku sama temenku juga pernah dinampakin bayangan. Kayaknya dia ngasih tahu," pungkas yang lain.
Sementara itu, beberapa warganet menduga sosok yang lewat adalah hewan atau serangga. Bagaimana menurut kamu? Tonton video lengkapnya di sini.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
Terkini
-
Berkaca dari Erupsi Semeru, Ini Tindakan yang Wajib Dilakukan saat Gunung Api Meletus
-
5 Rekomendasi Face Wash Gentle di Indomaret, Harga Murah Meriah
-
Benarkah Gunung Semeru Adalah Paku Pulau Jawa? Inilah Sejarah dan Legendanya
-
Apakah Keajaiban Sejarah Desa Majapahit di Mojokerto Akhirnya Terungkap?
-
Lipstik Waterproof yang Bagus Merek Apa? Berikut 5 Rekomendasinya
-
5 Rekomendasi Bedak di Indomaret yang Anti Dempul, Bikin Kulit Halus Natural
-
30 Ucapan Hari Anak Sedunia 20 November, Tebar Energi Positif
-
5 Kulkas 2 Pintu Hemat Listrik Lengkap dengan Itung-itungan Jumlah Watt
-
5 Rekomendasi Foundation Full Coverage dan Tahan Lama untuk Wisuda
-
5 Rekomendasi Sunscreen dengan Kandungan Salicylic Acid, Cegah Jerawat dan Penuaan di Usia 30