Suara.com - Sky Lounge by The Westin Surabaya mengundang merek ternama untuk mengambil alih bar mereka selama dua malam. Kali ini, hotel ternama di Surabaya Barat ini berkolaborasi dengan WooBar, bar dari pinggir pantai Seminyak, Bali.
WooBar terkenal akan perpaduan elemen musik, fesyen, dan desainnya yang ikonik. Bar dalam naungan hotel W Bali-Seminyak ini datang ke Surabaya, untuk memadukan menu kreasi minuman mereka dengan lounge tertinggi di Surabaya Barat, Sky Lounge by The Westin Surabaya.
Kolaborasi antara Woobar dan The Westin Surabaya sebenarnya sudah direncanakan cukup lama. Pasalnya, WooBar dikenal sebagai tempat asyik untuk bersantai di pinggir pantai, serta minuman yang memiliki cerita di baliknya.
"Ini akan menjadi kolaborasi unik, karena kedua brand ini memiliki ciri khas yang cukup berbeda. Westin yang lebih mendalami ketenangan dan keseimbangan hidup dengan enam pillar wellbeing nya, dengan W hotel yang lebih terbuka, aktif, dan blak-blakan," jelas Rizal Afandi, Complex Director of Food and Beverages The Westin Surabaya dan Four Points by Sheraton Surabaya, Pakuwon Indah.
Menu minuman yang biasanya dinikmati di pinggir pantai, akan dibawa ke Sky Lounge, dengan suasana bar dan lounge yang mewah dan elegan, serta dikelilingi dengan pemandangan cantik dari ketinggian di Surabaya Barat. andalannya, seperti Balinese Ritual, Paint Your Life, Flower Mojito, LOL, W Es Jeruk, dan A Touch of Kemangi.
"Setiap menu kami memang kami masukan unsur Bali didalamnya. Contohnya Balinese Ritual ini, salah satu signature drink WooBar. Kami terinspirasi dari canang sari, sesaji yang setiap hari dibuat oleh masyarakat Hindu di Bali. Seperti canang yang cantik, kami buat minuman ini dari kulit jeruk keprok, elderflower, dry vermouth dan gin. Lalu kami hias dengan bunga warna-warni seperti canang, dengan aroma yang wangi," ungkap I Wayan Agus Wiyantara, selaku Head Mixologist W Bali-Seminyak.
Selama acara "Sundown Sensation" berlangsung, para tamu di Surabaya juga akan dibawakan suasana bersantai di pantai Seminyak oleh DJ Nanda, Resident DJ WooBar, melalui deretan playlist musik tropis andalannya. Selain itu, para tamu dapat berinteraksi langsung dengan para mixologist, I Wayan Agus Wiyantara dan juga Rasil Aufar, Head Mixologist Sky Lounge, The Westin Surabaya.
Para tamu dapat mencicipi menu minuman eksklusif dari WooBar dengan suasana yang berbeda. Jangan lewatkan keindahan sunset dengan suasana perkotaan di ketinggian.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
Terkini
-
5 Inspirasi OOTD Rompi Lepas yang Stylish, Bikin Baju Lebaran 2026 Kamu Makin Kece
-
6 Moisturizer yang Bisa Dipakai Siang dan Malam: Praktis, Aman Tidak Mengiritasi
-
5 Rekomendasi Kulkas Terbaik untuk Menyimpan ASI, Suhu Stabil dan Hemat Energi
-
Tanggal 16 Januari 2026 Libur Apa? Ini Ketentuannya Menurut SKB 3 Menteri
-
Menopause dan Kesehatan: Tips Ahli Mengatasi Bintik Matahari dan Kerutan
-
5 Rekomendasi Bahan Hijab yang Mudah Dibentuk dan Nyaman Dipakai, Tampil Stylish Tanpa Ribet
-
5 Rekomendasi Hair Tonic untuk Masalah Rambut Rontok dan Beruban
-
Sunscreen SPF Berapa yang Bagus untuk Anti Aging? Ini 5 Pilihan di Bawah Rp100 Ribu
-
5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
-
5 Rekomendasi Smartwatch Murah yang Bisa Telepon dan Balas WhatsApp, Fungsional