Suara.com - Seekor anjing didapuk menjadi pahlawan super bagi lingkungan di Santiago, Chili. Apa tugasnya?
Sam, pahlawan super berkaki empat, bekerja menjaga taman di ibu kota Chili tetap bersih dan hijau. Anjing border collie pintar yang secara rutin berjalan-jalan di taman metropolitan Santiago bersama pemiliknya telah jadi makhluk terkenal, memakai jubah hijau dalam komik yang dipakai sebagai panduan edukasi.
Semua berawal ketika Sam dan Gonzalo Chiang harus beberapa kali berhenti di area hijau terbesar di kota tersebut untuk memungut botol plastik, masker, kaleng dan kotak makanan.
"Ketika berjalan-jalan dengan Sam, kami menemukan banyak sampah," kata Chiang dikutip dari Reuters, Sabtu. "Sejak itu, kami harus bersiap memungut sampah yang ditemukan di tiap kunjungan."
Sampah yang ditemukan kian banyak. Pada April, mereka mengumpulkan 602 masker, 585 botol dan 304 kaleng, begitu pula sampah pakaian, helm dan bungkus makanan.
"Jalan-jalan ini peluang bagus untuk membersihkan, bukan buang sampah," kata Chiang.
Pihak otoritas taman merasa terkesima dengan Sam yang rutin datang setidaknya tiga kali sepekan. Akhirnya sang anjing muncul di kampanye untuk menjaga taman.
Catalina Aravena mengubah anjing usia 5,5 tahun itu menjadi kartun dalam "Sam: The Parquemet Superhero", meminta pengunjung untuk tidak membuang sampah sembarangan atau membuangnya di lebih dari 40 tempat sampah di taman.
"Ini menjadi lebih menyebar dari yang dibayangkan. Ini menjangkau sekolah-sekolah dan media sosial," kata Aravena.
Baca Juga: Sampah Diapers Isi Kotoran Berserakan di Jalan Taman Paradise Ungasan Hingga Viral, BUMDes Geram
Taman ini telah meluncurkan kampanye anti buang sampah sembarangan tahun lalu, meminta penjual minuman untuk berganti dari gelas plastik menjadi gelas beling, dan mulai membuat tempat sampah berbeda sesuai jenisnya agar bisa dipilah.
"Sam dan Gonzalo telah menginspirasi kami mempercepat proses edukasi dan struktur klasifikasi sampah ini," tutup direktur taman Eduardo Villalobos.
Berita Terkait
-
Efek Jera Tak Mempan, DKI Jakarta Pilih 'Malu-maluin' Pembakar Sampah di Medsos
-
RDF Plant Rorotan, Solusi Pengelolaan Sampah Ramah Lingkungan
-
Biar Jera, Warga Jakarta Bakar Sampah di Ruang Terbuka Bakal Kena Sanksi: Foto Disebar ke Medsos!
-
Cegah Pencemaran, TPA di Jabodetabek Diminta Tutup Tumpukan Sampah
-
Cara Menghapus File Lainnya di HP Xiaomi, Bersih-Bersih dari Sampah
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- 7 Sunscreen yang Wudhu Friendly: Cocok untuk Muslimah Usia 30-an, Aman Dipakai Seharian
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Oktober 2025: Pemain 110-113, Gems, dan Poin Rank Up Menanti
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Styles Asikfest 2025: Rayakan Kreativitas dan Gaya Hidup Kekinian di Satu Festival Seru
-
5 Shio Paling Beruntung Minggu, 26 Oktober 2025: Siap-Siap Dapat Rezeki Nomplok!
-
Kolaborasi dan Musik Jadi Satu: Hearts2Hearts Bikin Jingle Iklan Shopee 11.11 Big Sale Makin Meriah
-
7 Sepatu Running Nyaman Alternatif Adidas dan Nike: Cocok untuk Wanita Dewasa Muda, Anti Pegal
-
Perbedaan Sunscreen Implora SPF 30 dan SPF 40: Apa Jenisnya dan Mana yang Cocok untuk Kulitmu?
-
7 Rekomendasi Parfum Mykonos Wangi Manis dan Tahan Lama 8 Jam: Bikin Kamu Lebih Percaya Diri!
-
Ramalan Keuangan Zodiak Leo 26 Oktober 2025: Ingat Investasi, Jangan Impulsif!
-
Tiket Kereta Lansia Diskon Berapa Persen? Simak Penjelasan Berikut
-
10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
-
Rekomendasi Parfum HMNS Aroma Segar, Bisa 'Rasakan Langsung' Lewat Outletnya!