Suara.com - Keputusan Pemerintah Indonesia untuk menerapkan wajib iuran Tapera ramai dikritik masyarakat. Bukan tanpa sebab, iuran Tapera itu bakal diambil dengan memotong gaji pekerja sebesar 3 persen per bulan.
Kebijakan itu tentu membuat masyarakat kelas menengah bawah menjerit. Terlebih kebijakan tersebut berbanding terbalik dengan aksi pemerintah yang membangun rumah mewah untuk para menteri Jokowi di IKN.
Ironi ini turut disentil warganet di X. Seorang warganet tampak mengkritik pemerintah yang dinilai gercep membangun rumah mewah bagi menteri Jokowi di IKN.
Sedangkan jika menyangkut rumah rakyat, pemerintah malah meminta masyarakat untuk saling menalangi uang lewat iuran Tapera.
"Bangun rumah mewah menteri di IKN sat set. Bangun rumah warga sesama masyarakat suruh saling nalangin. Unik," kritik warganet di X pada Senin (28/5/2024).
Sebagai informasi, pembangunan rumah mewah menteri di IKN diketahui menghabiskan biaya Rp14 miliar per unit. Artinya, pemerintah Indonesia menggelontorkan ratusan miliar untuk membangun kompleks perumahan para menteri di ibu kota baru Indonesia tersebut.
Tak main-main, dilaporkan akan ada 36 unit rumah menteri yang dibangun di IKN. Tiap unit rumah mewah menteri itu memiliki luas bangunan sekitar 580 meter persegi, serta luas lahan kira-kira 1.000 meter persegi per rumah. Diperkirakan biaya yang dikeluarkan pemerintah untuk membangun rumah menteri sebesar Rp519 miliar.
Tak cuma dibangunkan rumah, para menteri juga dibelikan furniture lengkap. Alhasil, rumah mewah menteri di IKN sudah termasuk fully furniture, sehingga para menteri tinggal menempati dan tidak usah repot-repot mencari perlengkapan rumah.
Sontak, warganet ramai mengkritik ironi pengadaan rumah untuk menteri yang berbanding terbalik dengan nasib masyarakat. Tak sedikit yang menuliskan sindiran kepada pemerintah.
Baca Juga: Iuran Tapera 3%, Jokowi: Berat atau Nggak Berat
"Gak papa dong yang penting kan dapat makan siang gratis sama punya pemimpin gemoi," sindir warganet.
"Ini negara hadir untuk menteri apa untuk rakyat sih? Bingung," celetuk warganet.
"Kita mah apa, rakyat jelata," sahut warganet dengan emoji menangis.
"Yang fakta aja deh, kampung bayam tuh perumahan aja gak boleh dihuniin, malah pada diusir padahal haknya warga kampung bayam, dan sekarang malah talang menalang kocak emang," komentar warganet.
"Di luar nurul banget emang," aku warganet.
Berita Terkait
-
Iuran Tapera 3%, Jokowi: Berat atau Nggak Berat
-
Dear Mahasiswa, Jangan Senang Dulu UKT Ditunda: Kemenangan Baru Satu Tahap
-
Gaji Karyawan Dipotong Buat Tapera, Soleh Solihun Sebut Nabung 1 Abad Baru Bisa Beli Rumah
-
Bisa Buat KPR, 5 Manfaat Iuran Tapera yang Potong Gaji Karyawan
-
Gaji UMR Dipotong Iuran Tapera Bikin Netizen Menjerit: Oh Indahnya Negeriku!
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
5 Rekomendasi Obat Jerawat Ampuh: Bisa Kempeskan dalam Semalam, Tak Khawatir Berbekas
-
Vitamin Apa Untuk Menghilangkan Flek Hitam? Ini 5 Pilihan Skincare dengan Bahan Aktif Paling Aman
-
Krim Apa yang Cepat Menghilangkan Flek Hitam? Ini 5 Rekomendasinya
-
6 Lulur Mandi Murah untuk Mencerahkan Kulit, Harga Mulai dari Rp18 Ribuan Saja
-
5 Pilihan Lip Balm SPF untuk Lindungi Bibir saat Upacara Hari Pahlawan, Harga Terjangkau
-
5 Serum Vitamin C Terbaik untuk Meratakan Warna Kulit di Usia 30 Tahun, Bye Kulit Kusam!
-
Mengenang Antasari Azhar: Dari Jaksa Tegas hingga Ketua KPK di Era SBY yang Kontroversial
-
4 Shio Paling Hoki Secara Finansial Hari Ini: Rezeki Mengalir Deras!
-
5 Pilihan Sampo Hijab untuk Atasi Rambut Rontok dan Ketombe, Mulai Rp19 Ribuan
-
9 Inspirasi Outfit Hari Pahlawan Simpel untuk Acara Kantor, Sat Set Anti Ribet