Suara.com - Tak hanya dikenal sebagai bos skincare, Mira Hayati juga mendapat julukan "wanita emas" lantaran kerap terlihat memamerkan koleksi perhiasannya yang mentereng.
Salah satu koleksi emas yang paling mencolok tentu saja tas emas Mira. Tak tanggung-tanggung, pebisnis kelahiran tahun 1995 itu dibanderol sampai lebih dari Rp500 juta.
Namun kini masa depannya terancam dengan hukuman 12 tahun penjara karena sudah dijadikan tersangka skincare berbahaya karena positif mengandung merkuri.
Kabar yang turut digaungkan oleh Nikita Mirzani ini seketika menjadi perbincangan. Tidak hanya menyorot Mira, belakangan sosok suaminya pun ikut membuat publik penasaran.
Lantas seperti apa sosok suami Mira Hayati dan apa pekerjaannya?
Dilansir dari berbagai sumber, suami Mira Hayati bernama Farhan tetapi juga kerap disapa Pak Bos. Konon Farhan merupakan suami kedua Mira yang kini tidak ditahan pihak kepolisian meski sudah menjadi tersangka.
Farhan dan Mira disebut melangsungkan pernikahan pada tahun 2020. Mereka lalu hidup bahagia bersama 4 anak mereka, yakni dua perempuan dan dua laki-laki.
Sempat beredar kabar bahwa suami Mira adalah seorang pejabat, tetapi ternyata Farhan berprofesi sebagai pengusaha. Sayangnya tidak terungkap usaha apa yang dikelola oleh Farhan.
Pertemuan Farhan dan Mira sendiri terjadi melalui salah satu aplikasi transportasi. "Tahun 2020, dulu kan suka jalan-jalan, abis itu ketemu, tiga bulan langsung menikah," tutur Mira.
Baca Juga: Mira Hayati Jadi Tersangka Skincare Merkuri, Padahal Omzetnya Mencapai Rp 10 Miliar Per Bulan
"Namanya jodoh enggak ada yang tahu, akhirnya dari situ, ambil nomor WhatsApp habis itu akhirnya memutuskan untuk saya dilamar," lanjutnya.
Pernikahan ini pula yang menjadi cikal-bakal perkembangan bisnis skincare MH Miracle Whitening Skin yang berdiri tahun 2020. Produk ini pula yang kini dipermasalahkan akibat mengandung merkuri.
Berita Terkait
Terpopuler
- Operasi Zebra 2025 di Sumut Dimulai Besok, Ini Daftar Pelanggaran yang Disasar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Mobil Keluarga Bekas Paling Dicari 2025, Murah dengan Performa Mumpuni
- 5 Mobil Sedan Bekas Pajak Murah dan Irit BBM untuk Mahasiswa
- 5 Rekomendasi Smartwatch Selain Apple yang Bisa QRIS MyBCA
Pilihan
-
Viral Biaya Tambahan QRIS Rp500: BI Melarang, Pelaku Bisa Di-Blacklist
-
Harga Minyak Dunia Merosot Imbas Stok AS Melonjak
-
Kiper Muda Rizki Nurfadilah Korban TPPO: Disiksa hingga Disuruh Nipu Orang China
-
10 Mobil Bekas Pilihan Terbaik buat Keluarga: Efisien, Irit dan Nyaman untuk Harian
-
Penyebab Cloudflare Down, Sebabkan Jutaan Website dan AI Lumpuh
Terkini
-
5 Rekomendasi Foundation Awet untuk Kondangan Meski Keringatan
-
5 Rekomendasi Flat Shoes Lokal yang Cocok untuk Kondangan dan Hangout Santai
-
5 Rekomendasi Cushion Mengandung Sunscreen untuk Lindungi Kulit dari Sinar UV
-
Panduan Lengkap Melahirkan dengan BPJS Kesehatan 2025: Normal dan Caesar Ditanggung Penuh
-
Era Digital, Kolom Komentar Jadi Panggung Iklan Baru Buat Brand
-
Tips Memilih Cushion yang Tepat untuk Berbagai Warna Kulit
-
Tutorial Makeup Kondangan Simpel, Begini Urutannya untuk Pemula
-
30 Ucapan Selamat Hari Galungan yang Penuh Doa dan Makna
-
5 Rekomendasi Cushion High Coverage yang Bisa Diisi Ulang, Mudah Ditemukan di Minimarket!
-
5 Rekomendasi Lipstik Warna Terracotta untuk Bibir Hitam dan Kulit Sawo Matang