Suara.com - Sejumlah aktivis 98 yang tergabung dalam Nurani 98 mendesak Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memeriksa harta kekayaan Presiden ke-7 RI, Joko Widodo (Jokowi) dan keluarganya.
Pasalnya, berdasarkan data Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), tercatat kekayaan Jokowi mengalami peningkatan signifikan hingga 186,2 persen selama satu dekade menjabat sebagai kepala negara.
Direktur Eksekutif Lingkar Madani, Ray Rangkuti menegaskan pentingnya transparansi dalam mengungkap asal-usul kenaikan harta kekayaan Jokowi dan keluarganya.
"Kami mendesak KPK untuk segera memeriksa harta kekayaan Joko Widodo beserta istrinya, anak-anaknya, menantunya, dan saudara-saudaranya dalam 10 tahun terakhir," ujar Ray di KPK pada Selasa (7/1/2025).
Ray juga menyoroti laporan dari Organized Crime and Corruption Reporting Project (OCCRP) yang mencantumkan nama Jokowi sebagai salah satu pemimpin dunia terkorup. Menurutnya, laporan ini menjadi indikasi kuat adanya dugaan tindak korupsi yang berkontribusi pada kenaikan fantastis harta kekayaan tersebut.
"Ini merupakan alasan kuat bagi KPK untuk memanggil Joko Widodo dan keluarganya guna mendalami dugaan ini. Kami juga mendesak kasus ini segera ditingkatkan ke tahap penyidikan agar dapat menetapkan Jokowi sebagai tersangka," tegas Ray.
Menurut Ray, transparansi pemeriksaan harta kekayaan Jokowi merupakan langkah penting untuk menjaga kepercayaan publik terhadap penegakan hukum.
Lantas, berapa jumlah harta kekayaan Jokowi?
Selama dua periode kepemimpinannya, harta kekayaan Jokowi tercatat mengalami kenaikan signifikan, hingga 186,2 persen. Berdasarkan data e-LHKPN KPK, pada awal masa jabatannya sebagai Presiden pada tahun 2014, total kekayaan Jokowi tercatat sebesar Rp 33,47 miliar.
Sementara itu, laporan terakhir per 31 Desember 2023 menunjukkan kekayaannya melonjak menjadi Rp95,82 miliar. Dengan demikian, selama sepuluh tahun terakhir, harta kekayaan Jokowi bertambah Rp62,34 miliar.
Secara rinci, harta kekayaan Jokowi terbagi dalam beberapa aset, dengan kategori tanah dan bangunan menjadi penyumbang terbesar.
Berikut rincian aset tanah dan bangunan yang dimiliki Jokowi:
- Tanah dan bangunan seluas 168 m2/150 m2 di Sukoharjo senilai Rp504 juta.
- Tanah dan bangunan seluas 838 m2/500 m2 di Surakarta senilai Rp7,78 miliar.
- Tanah dan bangunan seluas 1120 m2/648 m2 di Surakarta senilai Rp6,72 miliar.
Berita Terkait
-
Permohonan RJ Eggi Sudjana Masuk, Polda Metro Tunggu Kesepakatan Pelapor di Kasus Ijazah Jokowi
-
Pelapor Kasus Fitnah Ijazah Palsu Jokowi Dipanggil Polda, Laporan Eggi Sudjana Dicabut?
-
Kasus Isu Ijazah Palsu Jokowi, PSI Desak Polisi Segera Tahan Roy Suryo Cs
-
Profil Damai Hari Lubis: Dulu Garang Tuding Ijazah Palsu, Kini 'Luluh' di Depan Jokowi?
-
Dua Tersangka Hoax Ijazah Palsu Temui Jokowi di Solo, Sinyal Kasus Akan Berakhir Damai?
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Desa Snack: Saat Cerita Desa Menjadi Kekuatan Komunitas Online
-
Kapan Batas Akhir Bayar Utang Puasa Ramadan 2025, Simak Jadwalnya untuk Umat Muslim!
-
5 Salep Apotek untuk Pudarkan Keloid, Cocok untuk Bekas Luka Pascaoperasi
-
3 Lipstik Viva Mulai Rp18 Ribuan untuk Wanita Usia 40-an, Bikin Wajah Tampak Awet Muda
-
3 Rekomendasi Susu Khusus untuk Pasien Kanker, Harga di Bawah Rp100 Ribu
-
4 Sabun Cuci Muka untuk Membantu Mengencangkan Kulit Usia 40 Tahun ke Atas
-
Mengenal Susu Peptibren untuk Pasien Stroke, Lengkap dengan Cara Penyajian yang Benar
-
7 Rekomendasi Sampo Non SLS di Alfamart agar Rambut Halus Berkilau
-
Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
-
4 Sepatu Lari Hoka Selain Clifton yang Nyaman dan Responsif untuk Berbagai Kebutuhan