Suara.com - Pelaku Ussaha Kecil dan Menenagha (UKM) kini tak lagi berjalan sendiri di tengah derasnya arus digitalisasi. Lewat program Perintis Berdaya, Kementerian Koordinator Bidang Pemberdayaan Masyarakat (Kemenko PM) menggandeng raksasa teknologi dunia seperti Google dan Meta untuk memberikan pembekalan komprehensif demi memperkuat kapasitas dan daya saing UKM lokal.
Dari pelatihan literasi digital, strategi pemasaran online, hingga pemanfaatan teknologi terbaru, program ini dirancang agar UKM Indonesia makin tangguh dan mampu bersaing di pasar global.
Selain itu, juga akan digelar bootcamp “Berdaya Bersama” di Bandung pada 18–20 Juni 2025 untuk memperkuat kapasitas pelaku usaha kecil dan menengah melalui pelatihan dan pendampingan lintas sektor.
Sebagai bagian dari kolaborasi strategis lintas sektor, Google dan Meta menjadi dua dari sejumlah institusi yang turut berkontribusi dalam program bootcamp ini,
Kegiatan yang dirancang untuk memberikan pelatihan intensif bagi pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM), Koperasi, serta pelaku Ekonomi Kreatif skala kecil menengah ini juga akan dihadiri oleh para ahli dari berbagai institusi yang membawakan materi seputar perluasan pasar dan ekspor digital, strategi pemasaran dan branding, hingga pengelolaan keuangan dan akses pembiayaan.
Bootcamp ini menjadi bagian dari komitmen Kemenko PM dalam membangun ekosistem pemberdayaan ekonomi masyarakat melalui penguatan kapasitas dan perluasan akses terhadap sumber daya pendukung, baik dari sektor publik maupun swasta.
Google: Meningkatkan produktivitas, dan menjangkau lebih banyak pelanggan dengan pemanfaatan AI
Di tengah meningkatnya teknologi AI dan minat pelaku usaha untuk menembus pasar global, Google menghadirkan pelatihan seputar pemanfaatan AI untuk membantu pelaku usaha berekspansi ke pasar global.
Baik untuk menyusun email profesional, membuat materi pemasaran yang kreatif, maupun menganalisis data bisnis untuk menemukan peluang baru, Gemini dirancang untuk menjadi alat yang praktis, mudah diakses, dan berdampak guna membantu mereka bersaing dan berhasil..
Baca Juga: Women Ecosystem Catalyst Season 2 Dorong Pemberdayaan UMKM Perempuan untuk Kemandirian Ekonomi
"Kami percaya bahwa kekuatan AI yang sesungguhnya terwujud ketika berada di tangan banyak orang. Itulah sebabnya salah satu fokus kami adalah untuk memberdayakan tulang punggung perekonomian kita dengan memanfaatkan kekuatan Gemini," kata Putri Alam, Direktur Hubungan Pemerintah dan Kebijakan Publik, Google Indonesia.
Dalam jangka panjang, Google berkomitmen untuk membantu pelaku usaha di Indonesia beradaptasi dengan laju perubahan teknologi yang semakin cepat.
Sesi ini tidak hanya memberikan teori, tetapi juga menghadirkan simulasi langsung mengenai cara prompting, menulis perintah efektif untuk AI, menggunakan bantuan AI untuk merancang katalog promosi hingga analisis kompetisi industri lintas negara.
Meta: Penguatan Strategi Branding dan Pemasaran Digital
Media sosial kini menjadi ujung tombak dalam strategi pemasaran digital, terutama bagi pelaku usaha yang ingin tumbuh secara cepat dan terhubung langsung dengan konsumennya.
Melalui sesi yang dibawakan oleh tim Meta di Indonesia, peserta memperoleh pelatihan intensif tentang pengembangan identitas merek serta penerapan strategi pemasaran digital yang berdampak dan berkelanjutan.
Fokus utama diberikan pada pemanfaatan media sosial sebagai alat untuk membangun kepercayaan konsumen, memperluas jangkauan pasar, dan menciptakan interaksi yang autentik antara pelaku usaha dan pelanggan.
Berita Terkait
Terpopuler
- Profil 3 Pelatih yang Dirumorkan Disodorkan ke PSSI sebagai Pengganti Kluivert
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 5 Rekomendasi Mobil Sunroof Bekas 100 Jutaan, Elegan dan Paling Nyaman
- Warna Lipstik Apa yang Bagus untuk Usia 40-an? Ini 5 Rekomendasi Terbaik dan Elegan
- 5 Day Cream Mengandung Vitamin C agar Wajah Cerah Bebas Flek Hitam
Pilihan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
-
Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
-
Harga Emas Turun Empat Hari Beruntun! Galeri 24 dan UBS Hanya 2,3 Jutaan
-
Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
Terkini
-
5 Rekomendasi Lipstik untuk Bibir Two Tone dengan Tingkat Coverage Tinggi, Mulai Rp60 Ribuan
-
Apakah Sunscreen Wardah Wudhy Friendly? Ini Rekomendasi yang Bisa Kamu Coba
-
Bibir Gelap Cocoknya Pakai Lipstik Apa? Ini 6 Pilihan Terbaik, Harga Mulai Rp25 Ribuan
-
5 Pilihan Sepatu Badminton Lokal Murah Terbaik, Cocok untuk Pemula sampai Pro
-
Indonesia Tourism Outlook 2026: Mengintip Strategi Baru Pariwisata Berkelanjutan!
-
4 Zodiak Paling Bahagia Bulan November Ini: Cancer, Semesta Sedang Berpihak Padamu!
-
5 Shio Paling Beruntung Bulan November, Karier Melejit Finansial Membaik
-
Sepatu Batik untuk Sepak Bola? Ortuseight dan Beckham Putra Satukan Budaya dan Lapangan Hijau!
-
Terpopuler: Onad dan Istri Ditangkap, Tuntutan Pembunuh Aktor Sandy Permana Jadi Sorotan
-
7 Alasan Generasi Muda Harus Pertimbangkan Tinggal di Pusat Kota: Nomor 4 Bikin Tenang!