Suara.com - Orlando Burcham (11), menulis surat buat Perdana Menteri Australia Tony Abbott soal pandangannya terhadap pernikahan gay dan menyebut Abbott ‘menyedihkan’ karena menolak pernikahan sesama jenis.
Abbott, yang sebenarnya memiliki saudara perempuan seorang gay, sangat berkeras tidak pernah menyetujui dan melawan UU Pernikahan Gay di sejumlah negara bagian Australia.
Lucunya, ibu Orlando adalah salah seorang penasihat Partai Liberal, dimana Abbott adalah salah seorang pemimpinnya.
Orlando memposting suratnya secara terbuka di facebook dan laman online untuk sengaja mendapat respon langsung dari Abbott.
Dalam surat terbuka itu, dia mempertanyakan alasan Abbott yang tidak menyetujui pernikahan gay yang sebetulnya justru untuk meraih kebahagiaan.
“Karena sebagian besar warga Australia justru gembira menikah. Jadi kenapa anda melarang gay menikah di negeri yang indah ini?” tulis Orlando.
Dia mengakui kalau ibunya adalah seorang gay yang merupakan anggota Partai Liberal pendukung Abbott dan terpaksa menikah di New York, Amerika.
“Sangat menyedihkan kalau anda melarang gay di Australia menikah,” tegas Orlando.
Orlando bahkan sempat menyindir kalau Abbott terpilih menjadi Perdana Menteri bukan untuk mewakili golongan, tapi mewakili seluruh warga.
“Anda terpilih mewakili negara, bukan dirimu sendiri,” sindir Orlando.
Di kalimat terakhirnya dia mengharapkan agar PM Australia yang dijuluki ‘mad monk’, atau ‘biarawan sinting’ oleh sejumlah media, bersedia untuk mengubah pandangannya.
“Saya berharap anda mengubah pandangan anda,” tutup Orlando.
Abbott sendiri bersedia merespon dengan tulisan tangan langsung yang disampaikan kepada Orlando.
Dalam surat balasannya, Abbot menyampaikan kalau sikapnya justru mempertahankan posisi Pemerintah Federal Australia untuk membela UU Pernikahan 1961.
“Pandangan pribadi saya adalah untuk mendukung definisi pernikahan yang sudah ada,” jelas Abbott. (News.com.au)
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
-
4 HP Snapdragon Paling Murah Terbaru 2025 Mulai Harga 2 Jutaan, Cocok untuk Daily Driver
Terkini
-
Masyarakat Apresiasi Gerak Cepat Bina Marga Pulihkan Jembatan Lawe Mengkudu 1
-
Komitmen Dukung Konektivitas, Bina Marga Telah Pulihkan 10 Titik Jembatan Terdampak di Aceh
-
Bicara Progres Penanganan Bencana, Ini Ultimatum Prabowo ke Pelanggar Hukum
-
Duduk Bareng Warga Batang Toru di Malam Tahun Baru, Prabowo Pesan 'Tidak Boleh Merusak Alam'
-
Kado Kemanusiaan dari Bundaran HI: Warga Jakarta Donasi Rp3,1 Miliar untuk Korban Bencana di Sumatra
-
Wali Kota Hasto Pasang Target Jam 2 Dini Hari Sampah Malam Tahun Baru di Kota Jogja Sudah Bersih
-
Bundaran HI Jadi Lautan Manusia, Pesta Kembang Api Tetap Hiasi Langit Penghujung Tahun Ibu Kota
-
Polisi Berkuda Polri Jaga Monas di Malam Tahun Baru, Warga Antusias hingga Antre Foto
-
Ogah Terjebak Macet, Wali Kota Jogja Pilih Naik Motor Pantau Keramaian Malam Tahun Baru
-
Malam Tahun Baru di Bundaran HI Dijaga Ketat, 10 K-9 Diterjunkan Amankan Keramaian