Suara.com - Dukungan terhadap calon presiden nomor urut dua, Joko Widodo dan pasangannya Jusuf Kalla, ternyata tidak datang dari seniman dan para pekerja kreatif Indonesia saja. Musisi ulung Inggris, Sting, juga secara resmi mendukung Jokowi menjadi calon presiden Indonesia.
Dalam akun Facebook resminya, yang lengkap dengan pita biru lambang akun yang sudah diferivikasi oleh tim Facebook, Sting menulis, "Use your rights - every vote counts. #Jokowi9Juli."
Jika diterjemahkan bebas, tulisan penyanyi dan penulis lagu bernama asli Gordon Matthew Thomas Sumner itu kira-kira berarti, "Gunakan hak Anda - setiap suara penting."
Postingan itu sendiri ditulis pada Senin malam, sekitar pukul 11 malam waktu Indonesia. Hingga berita ini diturunkan postingan itu sudah menerima lebih dari 1.300 "Like" dan dibagikan lebih dari 800 kali.
Sting, yang terkenal dengan lagu "Englishman in New York" itu bisa jadi seniman kelas dunia pertama yang secara terbuka menyampaikan dukungannya terhadap Jokowi.
Sebelumnya sejumlah seniman lokal seperti Slank, Glen Fredly, Ivan Nestorman, Ariel Noah, dan grup band Wali yang sudah menyatakan dukungannya kepada Jokowi dan Jusuf Kalla.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Presiden Prabowo: Bantuan Bencana Wajib Transparan, Tak Ada Ujung-ujungnya Nagih
-
Semua Gardu Induk Aceh Bertegangan, PLN Kejar Pemulihan 180 Desa Masih Padam
-
Siapa Sosok Guru Nur Aini? Mendadak Dipecat Karena Curhat Jarak Sekolah Jauh
-
Prabowo: Bantuan Bencana Dibuka Seluas-luasnya, Tapi Harus Transparan dan Tanpa Kepentingan
-
Prabowo Instruksikan Danantara Koordinasi Ketat Bangun Hunian Pengungsi agar Tak Tumpang Tindih
-
DPRD Lebak Dorong Penindakan Tambang Ilegal demi Cegah Bencana Ekologi
-
Penyebab Civic Ringsek di Bundaran HI, Polisi Ungkap Dugaan Pengemudi Muda Tak Fokus
-
Libur Tahun Baru 2026, Pengunjung Ragunan Diprediksi Tembus 100 Ribu Orang
-
Malioboro Belum Sepi! Wisatawan Masih Belanja Oleh-oleh Sebelum Pulang
-
BMKG Catat 1.556 Gempa Guncang Aceh Sepanjang 2025, Naik 39 Persen dari Tahun Lalu