Suara.com - Ratusan petugas kepolisian Memphis, Amerika Serikat, cuti sakit selama sepekan terakhir. Cuti sakit itu bukan dikarenakan sakit sungguhan, melainkan sebagai bentuk protes atas pemotongan tunjangan kesehatan mereka.
Hingga hari Selasa (8/7/2014) lalu, jumlah polisi yang cuti sakit telah bertambah menjadi 554 orang. Jumlah tersebut merupakan seperempat dari jumlah keseluruhan anggota kesatuan yakni 2.200 personel. Parahnya lagi, semua personel di bagian pembunuhan juga akan menyusul aksi rekan-rekan mereka.
Protes yang sudah dilakukan sejak 30 Juni itu dipicu keputusan Dewan Kota Memphis untuk memotong subsidi tunjangan kesehatan bagi polisi, petugas pemadam kebakaran, dan pegawai kota lainnya. Potongan tersebut akan dialokasikan untuk dana pensiun yang sedang bermasalah.
Sementara itu, untuk mengisi posisi yang lowong, Patroli Jalan Raya Tennessee telah menawarkan personelnya. Namun, belum diketahui pasti apakah pasukan dari Tennessee itu benar-benar akan dipanggil.
Kepala Kepolisian Memphis, Toney Armstrong menegaskan, petugas yang menyalahgunakan kebijakan cuti sakit akan dikenai sanksi disiplin.
Sesuai peraturan, setiap petugas yang izin sakit, harus memberi tahu atasan mereka apa yang membuat mereka sakit sehingga tidak bisa bekerja. Setelah tiga hari, mereka diharuskan mendapat surat keterangan dari dokter soal alasan mereka tidak bisa melakukan tugas seperti biasa. (cbsnews)
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Kementerian PU Tingkatkan Kapasitas Petugas Pelayanan Publik
-
Bukan Cuma Guru Ngaji, Ketua Kelompok Pengajian di Jember Kini Dapat Uang Insentif
-
Siswa Mengadu soal Perundungan di Sekolah, Wagub Rano Karno Janji Usut Tuntas
-
Mendagri Harap Karang Taruna Jadi Motor Penggerak Perubahan Desa
-
Tak Terima Jadi Tersangka, Kakak Hary Tanoe Kembali Ajukan Praperadilan Lawan KPK
-
Hadiri Acara 50 Tahun Kemerdekaan Republik Angola, Mendagri: Kehormatan Besar bagi Rakyat Indonesia
-
KUHAP Baru Disahkan, Ahli Peringatkan 'Kekacauan Hukum' Januari 2026: 25 Aturan Pelaksana Belum Siap
-
Kasus Kekerasan di Jakarta Melonjak, Anak-anak Jadi Korban Paling Dominan
-
LBH Jakarta Tegaskan Judicial Review KUHAP Bisa Menegasikan Marwah MK
-
KUHAP Disahkan, Masyarakat Sipil Desak Prabowo Terbitkan Perppu Pembatalan