Suara.com - Sekretaris Daerah Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Barat (Sumbar), Ali Asmar mengatakan, jarak menjadi penyebab tidak dikunjunginya Kabupaten Kepulauan Mentawai oleh Tim Safari Ramadan (TSR) Pemprov tersebut.
"Alasan tidak dikunjunginya Mentawai oleh Tim Safari Ramadan ialah karena jarak yang akan ditempuh tim ke daerah itu," kata Ali di Padang, Minggu (27/7/2014).
Jarak yang akan ditempuh, katanya, dari Kota Padang menuju Kabupaten Kepulauan Mentawai kurang lebih 135Km dengan menempuh jalur laut.
Selain jarak tempuh, lanjutnya, pemprov juga mengalami kendala pada transportasi dan jalur yang akan dilalui. Untuk pergi ke Mentawai, transportasi yang dapat digunakan hanya jalur laut, dengan menaiki kapal dari Kota Padang.
"Dengan kendala itu akhirnya Pemprov Sumbar memutuskan tidak mengunjungi Mentawai, dengan beberapa pertimbangan lainnya," katanya.
Salah satu pertimbangan lainnya, lanjutnya, adalah masalah dana. Karena diperkirakan kunjungan itu akan memakan dana yang lebih besar.
Ali Asmar mengatakan Pemprov Sumbar akan membahas kunjungan Tim Safari Ramadhan pada Ramadhan berikutnya.
"Sebelumnya Pemprov Sumbar telah membahas untuk mengunjungi Mentawai, untuk selanjutnya pasti akan dibahas kembali agar daerah itu dapat dikunjungi," ujarnya.
Hal senada juga dikatakan oleh Wakil Gubernur Sumatera Barat Muslim Kasim, saat diwawancarai setelah melakukan Safari Ramadhan di Nagari Lagan Mudiak Punggasan, Kecamatan Linggo Sari Baganti, Kabupaten pesisir Selatan, Rabu (23/7). Ia menegaskan pemprov sebenarnya memiliki keinginan untuk mengunjungi Mentawai saat Safari Ramadhan.
"Mentawai adalah bagian dari Sumbar, tentunya kami ingin mengunjungi. Tapi sayang untuk Ramadhan 1435 H (2014) ini belum ada kesempatan," katanya.
Pada bagian lain, untuk Safari Ramadhan 2014 Pemprov Sumbar membentuk 12 tim. Dengan jumlah masjid yang dikunjungi sebanyak 133 masjid.
Safari Ramadhan memiliki dua tujuan utama, yang pertama adalah menjalin silaturahim langsung dengan masyarakat. Kedua adalah menyampaikan program pembangunan yang telah dilakukan pihak Pemprov, sekaligus menyerap aspirasi dari masyarakat Sumbar secara langsung.
Tim Safari Ramadhan 2014 mulanya berencana mengunjungi 19 kabupaten/kota yang terdapat di Sumbar, katanya. Namun dalam pelaksanaannya, yang dikunjungi adalah 18 kabupaten/kota, tanpa Kabupaten Kepulauan Mentawai.
Sebelumnya pada Ramadhan 1434 H (2013), Kabupaten Kepulauan Mentawai juga tidak terdapat dalam daftar daerah yang dikunjungi. [Antara]
Berita Terkait
-
PKB soal Bencana Sumatra: Saling Tuding Cuma Bikin Lemah, Kita Kembali ke Khitah Gotong Royong
-
Pensiunan Guru di Sumbar Tewas Bersimbah Darah Usai Salat Subuh
-
Dampingi Presiden, Bahlil Ungkap BBM hingga Listrik di Sumbar Tertangani Pasca-Bencana
-
Mendagri Tito Dampingi Presiden Tinjau Sejumlah Titik Wilayah Terdampak Bencana di Sumbar
-
Mendagri Tito Serahkan Bantuan untuk Warga Terdampak Bencana di Sumbar
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Pintu Air Pasar Ikan Siaga 1, Warga Pesisir Jakarta Diminta Waspada Banjir Rob
-
Jakarta Diprediksi Hujan Sepanjang Hari Ini, Terutama Bagian Selatan dan Timur
-
Revisi UU Sisdiknas Digodok, DPR Tekankan Integrasi Nilai Budaya dalam Pendidikan
-
Pendidikan Tak Boleh Terputus Bencana, Rektor IPB Pastikan Mahasiswa Korban Banjir Bisa Bebas UKT
-
42 Ribu Rumah Hilang, Bupati Aceh Tamiang Minta BLT hingga Bantuan Pangan ke Presiden Prabowo
-
Tanggul Belum Diperbaiki, Kampung Raja Aceh Tamiang Kembali Terendam Banjir
-
Prabowo Setujui Satgas Kuala! Anggarkan Rp60 Triliun untuk Keruk Sungai dari Laut
-
Tawuran Awali Tahun Baru di Jakarta, Pengamat Sebut Solusi Pemprov DKI Hanya Sentuh Permukaan
-
Tiket Museum Nasional Naik Drastis, Pengamat: Edukasi Jangan Dijadikan Bisnis!
-
Timbunan Sampah Malam Tahun Baru Jogja Capai 30 Ton, Didominasi Alas Plastik dan Gelas Minuman