Suara.com - Duka menyelimuti hari pertama masuk sekolah di Merlion International School, Surabaya, Jawa Timur, sekolah tempat Grayson Herbert Linaksita, dan kakak perempuannya, Kathleen, belajar, Senin (5/1/2015). Guru dan para siswa menggelar sesi khusus guna mengenang dua korban pesawat AirAsia QZ8501 itu.
Grayson Herbert Linaksita, (11) dan Kathleen kakaknya adalah dua dari 162 orang yang ada di atas pesawat QZ8501. Hingga kini, baru Grayson yang ditemukan jenazahnya, Kathleen belum.
"Terima kasih Grayson atas kenangan bersamamu, kamu tidak perlu lagi berangkat ke sekolah, namun kini kamu pergi ke tempat yang sedang kau tuju, kamu akan mendapat kebijaksanaan lebih daripada kami semua," kata Apple Suemith, guru Grayson dan Kathleen.
Grayson dan Kathleen berangkat ke Singapura bersama orang tua mereka dari Surabaya pada 28 Desember silam saat pesawat mereka jatuh.
"Kehilangan dua anak sekaligus membuat kami terpukul karena kami merasa kami kehilangan anggota keluarga, dan dalam hal ini kami kehilangan dua," kata kepala sekolah Flor Ponce.
"Saya sudah berkomunikasi dengan kawan saya yang seorang psikolog dan ia akan membantu kami menangani murid-murid. Namun, ketika saya mengirimi mereka pesan di saat liburan, menanyakan bagaimana perasaan mereka, saya rasa mereka belum benar-benar paham apa yang terjadi, meski mereka benar-benar sedih," kata Suemith.
Kesedihan kian terasa saat nama Grayson dipanggil untuk menerima trofi turnamen sepak bola yang ia menangkan bersama timnya sebelum sekolah diliburkan. Tidak ada yang naik ke panggung untuk menerima trofi tersebut. Menurut pihak sekolah, trofi tersebut akan dibawa ke rumah duka, sebagai penghargaan bagi Grayson yang berjaga di bawah mistar gawang timnya sebagai kiper. (CNA)
Berita Terkait
-
Bandara Ahmad Yani Semarang Kembali Buka Rute Internasional
-
Profil Ryan Harris, Keponakan Mantan Bos Air Asia yang Viral Gelar Royal Wedding Rp75 M
-
Ini Sumber Kekayaan Ryan Harris, Pantas Sanggup Undang Brian Eks Westlife dan Artis Mancanegara ke Nikahannya
-
Anak CEO Air Asia Pamer Jam Tangan Mewah Rp6 Miliar, Sebelum Gelar Pernikahan Fantastis Rp75 Miliar
-
Profil Gwen Asley: Anak Pengusaha yang Nikahi Anak CEO Air Asia dengan Biaya Rp 75 miliar
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Logika KPK: Staf Tak Mungkin Punya Rp4 M, Direksi Wanatiara Otak Suap Pajak?
-
KPK Aminkan Teori 'Kebocoran Negara' Prabowo, Kasus Pajak Tambang Jadi Bukti Nyata
-
Sinyal Tarif Transjakarta Naik Menguat? Anggaran Subsidi Dipangkas, Gubernur Buka Suara
-
KPK: Wajib Pajak Boleh Lawan Oknum Pemeras, Catat Satu Syarat Penting Ini
-
Kena OTT KPK, Pegawai Pajak Langsung Diberhentikan Sementara Kemenkeu
-
Antisipasi Risiko Perluasan, Tanah Ambles di Panggang Gunungkidul Segera Diuji Geolistrik
-
KPK Ungkap Akal Bulus Korupsi Pajak PT Wanatiara Persada, Negara Dibobol Rp59 M
-
5 Fakta OTT Kepala Pajak Jakut: Suap Rp6 Miliar Lenyapkan Pajak Rp59 Miliar
-
Megawati Tiba di Rakernas PDIP, Siapkan Arahan Tertutup Usai Disambut Prananda Prabowo
-
Gus Yaqut Tersangka Skandal Haji, Tambah Daftar Panjang Eks Menteri Jokowi Terjerat Korupsi