Suara.com - Nama bayi perempuan Pangeran William dan Kate Middleton, yang bakal jadi salah satu penerus kerajaan Inggris rupanya ramai menjadi bahan taruhan.
Pasar taruhan menyebut sejumlah nama favorit yang mungkin bakal menjadi nama anak kedua William dan Kate yang lahir Sabtu kemarin (2/5/2015), waktu setempat.
Nama-nama yang menjadi favorit dipertaruhkan, yakni Olivia, Victoria, Elizabeth dan Charlotte.
Khusus untuk nama Victoria dan Elizabeth a tetap populer diantara dua nama lainnya yang juga tetap menjadi favorit.
Tak tanggung-tanggung, bandar judi Ladbrokes mengungkapkan jika salah satu nama untuk sang putri kerajaan terpilih, maka industri taruhan bisa merogoh kocek hingga satu juta Pound atau lebih dari Rp19 miliar untuk membayar pemenangnya.
“Bayaran untuk industri taruhan bisa terdongkrak hingga satu juta Pound,” sebut perkiraan dari Ladbrokes.
“Kami tidak pernah tahu spekulasi kerajan seperti ini, Charlotte menjadi favorit baru, tapi Olivia adalah nama yang pas di Inggirs,” kata Juru Bicara Jessica Bridge.
Nama Charlotte sendiri memiliki silsilah panjang dalam kerajaan. Nama itu adalah nama feminin dari Pangeran Charles, yang merupakan nama kakek sang bayi. Nama itu juga pernah dipakai oleh ratu dari George ke III.
Seperti diberitakan, Kate melahirkan seorang bayi perempuan dengan berat 3,713kg pada Sabtu (2/5/2015) pukul 08.34 pagi waktu setempat.
Juru bicara istana mengatakan bayi Kate dan Pangeran William itu dalam keadaan baik-baik saja saat lahir di Rumah Sakit St Mary, Paddington.
Sebelumnya, Pangeran George, putra pertama Kate juga dilahirkan di rumah sakit yang sama pada Juli 2013.
Adik perempuan Pangeran George, menurut garis tahta akan jadi pewaris keempat tahta kerajaan, meskipun ia tak akan mungkin menjadi seorang ratu. (News.com/Dailystar)
Berita Terkait
-
Meghan Markle Bikin Geram Pangeran William: Video di Terowongan Diana Jadi Sorotan!
-
Sepupu Pangeran William Ditemukan Tewas dengan Senjata Api di Sampingnya
-
Inilah Profesi Paling Berbahaya di Dunia Menurut Calon Raja Inggris
-
Ada Apa? Pangeran William Tiba-Tiba Sewa Pengacara Perceraian Putri Diana, Bikin Istana Gempar
-
Pangeran Harry Tegaskan Tak Akan Kembali ke Kerajaan, Ternyata Ini Alasannya!
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Antisipasi Puncak Cuaca Ekstrem, BPBD Tebar 2,4 Ton Bahan Semai di Hari Keenam OMC
-
Wacana Polri di Bawah Kementerian Mengemuka, Yusril Tegaskan Masih Tahap Opsi Reformasi
-
Ratusan Warga Serang Masih Mengungsi, Banjir Dominasi Bencana Hidrometeorologi
-
Drama Sidang Korupsi: Hakim Ad Hoc Walkout Tuntut Gaji, Kini Diperiksa KY
-
Antisipasi Jalan Rusak akibat Banjir, Dinas Bina Marga DKI Lirik Aspal 'Sakti' yang Bisa Serap Air
-
Pascabencana Bireuen, Mendagri Tito Tinjau Infrastruktur Jembatan
-
Keterlibatan TNI-Polri Jadi Petugas Haji 2026 Melonjak Drastis, Menhaj: Naik Hampir 100 Persen Lebih
-
Konflik Agraria Belum Usai, Legislator Gerindra Minta Pemerintah Buang Ego Sektoral demi Keadilan
-
Tunjangan Panitera Cuma Rp400 Ribu, DPR Peringatkan Bahaya: Kualitas Pengadilan Taruhannya!
-
MBG Bertransformasi: dari Piring Makan ke Jaring Pengaman Sosial