Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) kini telah meresmikan Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) di Jalan Jati Raya RW 06, Kelurahan Sungai Bambu, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara.
Dalam sambutannya pada acara peresmian, Rabu (13/5/2015) pagi itu, Ahok meminta kepada masyarakat sekitar untuk dapat bersama-sama menjaga dan merawat taman layak anak ini.
"Saya minta bapak, ibu-ibu yang hadir, 6 RPTRA yang sudah jadi ini supaya betul-betul bermanfat untuk kita. Bapak-ibu juga jangan membuang sampah sembarangan," ujar Ahok, ketika memberikan kata sambutan.
"Sekali lagi, dengan mengucap syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa, RPTRA Suangai Bambu saya resmikan," tegas Ahok.
Acara yang juga dihadiri Ketua Tim Penggerak PKK DKI Veronica Tan, Sekretaris Daerah (Sekda) Saefulah, Kepala BPKAD DKI Heru Budi Hartono, serta Wali Kota Jakarta Utara Rustam Efendi, ini turut dihibur oleh penampilan dari ibu-ibu PKK, juga para pelajar SD dan warga setempat. Mereka menampilkan sejumlah tari-tarian, termasuk juga aksi kuda lumping.
Disebutkan, RPTRA ini juga telah difasilitasi tempat bermain anak, fasilitas wi-fi gratis, amphitheatre, hingga arena futsal. Di taman ini juga ada layanan pos yandu, jogging track, taman baca, hingga fasilitas perpustakaan mobil dan perpustakaan motor.
Nantinya, setiap taman rencananya juga akan dipasangi kamera pengawas (CCTV) di setiap sudutnya, selain dipasangi pagar dan penugasan penjaga atau satpam yang bekerja selama 24 jam secara bergantian. Bahkan untuk warga setempat yang ingin merayakan resepsi pernikahan atau acara lain, diperbolehkan pula menggunakan taman tersebut.
Lebih jauh, sebelumnya Ahok menyebut bahwa jika enam taman yang telah dibangun itu dinilai efektif dan berjalan baik, maka ke depan Pemprov DKI akan membangun lebih banyak lagi taman sejenis yang tersebar di masing-masing wilayah.
"Kalau tahun ini oke, kita mau tambah 50 (taman lagi). Tanah udah dapet 30. Kalau tahun ini bisa 50, tahun depan bisa 150. Jadi nanti, setiap kelurahan ada taman terpadu, PAUD dan segala macam," tutur Ahok beberapa waktu lalu.
Setelah meresmikan RPTRA Sungai Bambu Jakarta Utara, kini berarti tinggal menunggu tiga lagi dari total enam RPTRA yang bakal segera diresmikan Pemprov DKI. Masing-masing yakni berada di Gandaria Selatan Jakarta Selatan, RPTRA di Kelurahan Cideng Jakarta Pusat, serta RPTRA di Kelurahan Kembangan Utara Jakarta Barat. Sementara dua RPTRA lainya yakni di Cililitan Jakarta Timur dan Pulau Untung Jawa Kepulauan Seribu, masih belum dapat diresmikan dan dibuka untuk umum.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Misteri Jurist Tan Dijuluki 'Bu Menteri': Hakim Gregetan, Jaksa Didesak Segera Tangkap Buronan Ini
-
YLKI Catat 1.977 Aduan Konsumen Sepanjang 2025, Jasa Keuangan Paling Dikeluhkan
-
KPK Periksa Sekretaris Camat dan 5 Direktur Swasta dalam Kasus Korupsi Bupati Bekasi
-
Tragedi Utang di Bekasi: Teman Lama Tega Habisi Nyawa MDT, Jasad Dibuang di Kuburan
-
Lingkaran Setan Suap Bupati Bekasi, KPK Panggil 5 Bos Proyek dan Sekcam Sekaligus
-
Kedubes Iran Klarifikasi Unjuk Rasa di Teheran, Ada Intervensi AS dan Israel
-
Nasib Noel di Ujung Palu Hakim, Sidang Pemerasan Rp201 M di Kemenaker Dimulai Senin Depan
-
Semua Gerak-gerik Ayah Bupati Bekasi Dikuliti KPK Lewat Sopir Pribadi
-
Detik-detik 4 WNI Diculik Bajak Laut Gabon, DPR: Ini Alarm Bahaya
-
Riset Ungkap Risiko Kesehatan dari Talenan Plastik yang Sering Dipakai di Rumah