Suara.com - Juara dunia tiga kali Lewis Hamilton mencatatkan waktu tercept dengan mengungguli rekan setimnya di Mercedes Nico Rosberg pada sesi latihan ketiga dan terakhir pada Sabtu pagi untuk Grand Prix Brazil yang akan berlangsung pada Minggu.
Pebalap Britania berusia 30 tahun itu bangkit setelah mendapat masalah-masalah pada sensor yang sempat membuat dirinya terdampar tanpa "gear" dan kemudian melakukan putaran besar untuk mengungguli rivalnya dengan keunggulan lebih dari 1/10 detik, ketika ia mengincar kemenangan perdananya di Interlagos pada upaya kesembilannya.
Rosberg berada di urutan kedua, di depan sesama pebalap Jerman yang merupakan juara dunia empat kali Sebastian Vettel dengan keunggulan 0,7 detik, ketika dua Ferrari menduduki urutan ketiga dan keempat, pebalap Finlandia Kimi Raikkonen melengkapi kuartet terdepan pada hari di mana suhu meninggi di Sao Paulo.
Hamilton menjadi yang tercepat pada sesi pembuka Jumat, namun ia dilampaui oleh Rosberg dengan keunggulan sedetik pada sore hari ketika dua pebalap Mercedes ini terus mengungkapkan betapa dalamnya rivalitas mereka, meski tim telah mengamankan gelar konstruktor untuk menambahi mahkota juara Hamilton untuk ketiga kalinya.
Pebalap Finlandia Valtteri Bottas berada di urutan kelima untuk Williams, di depan pebalap Jerman Nico Hulkenberg yang membela Force India, pebalap Prancis Romain Grosjean dari Lotus, dan pebalap Meksiko Sergio Perez, pada mobil Force India kedua.
Pebalap Venezuela Pastor Maldonado berada di urutan kesembilan pada Lotus kedua dan remaja Belanda Max Verstappen menduduki urutan kesepuluh untuk Toro Rosso, usaha bagus di mana hal itu mengangkat dirinya melampaui dua pebalap "sister team" Red Bull Daniel Ricciardo (urutan ke-11) asal Australia dan Daniil Kvyat (urutan ke-13) asal Rusia.
Pahlawan lokal asal Brazil Felipe Massa menduduki urutan ke-12 pada Williams kedua pada hari ketika tim McLaren-Honda terus mengalami kesulitan, juara dunia dua kali asal Spanyol Fernando Alonso menduduki urutan ke-14 dan juara 2009 asal Britania Jenson Button berada di urutan ke-18.
Pada hari yang lebih hangat dibandingkan Jumat, dengan suhu trek mencapai 46 derajat celcius, Hamilton kembali menarik banyak perhatian ketika ia berupaya menemukan kecepatan dan konsistensi yang membawanya meraih gelar dunia ketiga, yang dikunci pada Grand Prix AS bulan lalu di Texas.
Ia mengeluhkan masalah-masalah pada mobilnya yang sempat membuat dirinya tidak bergerak, dan juga terpelintir dengan kehilangan besar pada bagian belakang mesinnya pada tikungan 11, ketika ia bertukar waktu terbaik dengan Rosberg.
"Saya tidak tahu apa yang terjadi di sana, namun bagian belakang terasa hampa," kata Hamilton, yang tiba di Brazil 24 jam lebih telat dari jadwal semula setelah ia menyebut ini adalah "pekan yang sulit" kepada tim Mercedes.
Ia memangkas periode sepanjang ia membalap di Meksiko, bertahan selama empat hari untuk pekerjaan promosi, terbang ke London untuk mengurus acara pesta ulang tahun ke-60 ibunya pada Sabtu, dan kemudian terlibat dalam kecelakaan di jalan raya, dengan tiga mobil, pada Selasa dini hari.
Setelah itu, ia terkena demam dan menunda kepergiannya ke salah satu dari sedikit balap yang belum pernah ia menangi, dan di mana ia berharap dapat "memberi hormat" kepada idola masa kecilnya Aryton Senna dengan meraih kemenangan.
Ia juga berharap dapat mengamankan posisi start terdepan untuk ke-50 kalinya pada sesi yang dijadwalkan berlangsung pada Sabtu malam, sekaligus mengakhiri catatan empat "pole position" beruntun milik Rosberg. (Antara)
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
Terkini
-
Bagaimana Krisis Iklim Membuat Hutan Dunia Kehilangan Kemampuannya Menyerap Karbon?
-
Sultan Muhammad Salahuddin, Pahlawan Nasional Baru dari Bima!
-
Bagaimana Sistem Agroforestri Menghidupkan Kembali Lahan Bekas Tambang di Malang?
-
Roy Suryo Cs Jadi Tersangka Tudingan Ijazah Palsu Jokowi, Polda Ungkap Alasan Prosesnya Lama!
-
Elon Musk Mau Blokir Matahari untuk Atasi Krisis Iklim: Solusi Jenius atau Ide Nyeleneh?
-
Sita 723 Bukti Termasuk Ijazah Jokowi, Kapolda Metro Sebut Analisis Roy Suryo dkk Menyesatkan Publik
-
Fakta Baru Kasus Terapis Anak Tewas di Pasar Minggu, Korban Pakai Identitas Kakaknya buat Kerja
-
Resmi Tersangka Kasus Ijazah Jokowi, Roy Suryo dkk Dijerat Pasal Ini!
-
Roy Suryo dkk Resmi Tersangka, Kasus Tudingan Ijazah Palsu Jokowi Dibagi 2 Klaster, Mengapa?
-
Parah! Jika JK Saja Jadi Korban, Bagaimana Rakyat Kecil? DPR Soroti Mafia Tanah di Kasus Jusuf Kalla