Aparat kepolisian masih menunggu hasil uji balistik terhadap proyektil peluru yang ditemukan di tempat kejadian perkara kasus penyerangan terhadap driver Gojek bernama Rionaldo Agustin (27).
"Belum tuntas kayaknya (uji balistik). Belum tahu (senpi) apa yang digunakan. Laporan forensik kepolisian belum turun, tinggal nunggu itu apakah itu organik atau rakitan," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Mohammad Iqbal di Mapolda Metro Jaya, Selasa (16/2/2016).
Kasus penyerangan terhadap Rionaldo terjadi di Jalan Kemang Utara, Jakarta Selatan, pada Sabtu (13/2/2016).
Iqbal mengatakan hasil identifikasi terhadap proyektil peluru dapat menjadi petunjuk penyidik untuk mengungkap siapa yang menyerang Rionaldo.
"Kalau itu sudah turun akan jadi petunjuk bagi kami untuk mengerucutkan dugaan pelaku dari mana menemukan indikasi pelaku darimana. Kalau organik jangan langsung difokuskan oknum bisa saja orang yang punya itu," kata Iqbal.
Sebelumnya, Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Metro Jakarta Selatan Ajun Komisaris Besar Audie Latuheru mengatakan penyidik telah mengantongi ciri-ciri pelaku.
"Kami baru ada ciri-ciri aja. Ciri-ciri belum bisa sampaikan, ya. (Usia) Sekitar 30-an," kata Audie.
Pelaku, kata dia, mengendarai sepeda motor. Jumlahnya dua orang. Satu orang menyerang dan satu orang lagi menunggu di sepeda motor.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
Terkini
-
Bongkar PBB PT Wanatiara Persada, KPK Ungkap Ada Dugaan Aliran Dana Kasus Pajak ke DJP
-
Cekal Bos Djarum, Kejagung Klaim Masih Usut Dugaan Korupsi Manipulasi Pajak
-
Badai PHK Hantam 88 Ribu Pekerja Sepanjang 2025: Jawa Barat dan Jawa Tengah Paling Babak Belur
-
Diteror Usai Kritik Penanganan Bencana Sumatra, Aktivis Greenpeace dan Kreator Konten Lapor Polisi
-
Menag Dorong Aktivasi Dana Umat, Sinergi dengan Kemenkeu Diperkuat
-
Tragedi Cilincing: Warga Tewas Tersengat Listrik, Bagaimana Mitigasi Risiko Korsleting Saat Banjir?
-
Kepala BPOM Pastikan Susu Formula Nestl yang Terkontaminasi Bakteri Tidak Beredar di Indonesia
-
Cuaca Buruk Sebabkan Perahu Terbalik di Perairan Saireri, Sembilan Penumpang Dievakuasi
-
Tak Bahas Kasus Korupsi Pajak di KPK, Airlangga: Silakan...
-
Usai Bertemu KPK, Wamen ESDM Akui Diminta Tetapkan Standar Produk Impor